Mulai Besok, Masjid-Masjid di Makkah Akan Dibuka Kembali

Sabtu, 20 Juni 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy



Masjid terapung laut merah di kota Jeddah Saudi Arabia.(Foto : imageplanet)

Masjid terapung laut merah di kota Jeddah Saudi Arabia.(Foto : imageplanet)

Lebih dari 1.500 masjid di Kota Makkah dilaporkan akan dibuka kembali pada hari Minggu 21 Juni 2020. Pembukaan dilakukan setelah tiga bulan penutupan akibat mewabahnya virus corona (covid-19).


DARA| MEKKAH- Mengutip dari Gulfnews, Jumat (19/6/2020), pada hari Minggu besok hampir 1.560 masjid di Makkah akan dibuka kembali untuk jamaah mulai untuk Sholat Subuh hingga Isya.

Kantor Kementerian Urusan Agama Islam Kota Makkah telah menyiapkan masjid-masjid untuk pembukaan kembali.

Kemudian menerapkan protokol kesehatan pencegahan yang mencakup penggunaan sajadah pribadi dan menjaga jarak antarjamaah.

Kementerian juga telah mengerahkan petugas untuk mensterilkan dan membersihkan masjid-masjid.

Relawan pun bekerja selama beberapa hari terakhir dalam menerapkan langkah-langkah pencegahan di dalam masjid-masjid di Kota Makkah, termasuk menempelkan tanda-tanda di karpet yang menunjukkan jarak antarjamaah sholat.

Sebelumnya pada akhir bulan lalu masjid di seluruh wilayah Arab Saudi dibuka lagi, kecuali di Kota Makkah. Ibadah sholat berjamaah kembali digelar sebagai bagian dari rencana bertahap untuk kembali ke masa normal.

 

Editor : Maji

Berita Terkait

Komplek Kantor Pemkab Bandung di Soreang Kumuh, Ini Kata Wabup Ali Syakieb
Kota Bogor Nyatakan Status Darurat Bencana Hidrometeorologi
Update Banjir di Bekasi, Bupati Instruksikan BPBD dan Dinsos Turun ke Lokasi
Calon Pebisnis Sukses Mari Merapat, Pegadaian GadePreneur 2025 Resmi Dibuka!
Gubernur Jabar Dedi Mulyadi: Hentikan Alih Fungsi Lahan di Puncak Bogor
Dibaca Usai Tarawih, Berikut Bunyi Doa Kamilin dan Terjemahannya
Berapa Besaran THR di Era Prabowo? Ini Dia Beritanya
Siaran Ramadan di Medsos Harus Edukatif dan Ramah Anak
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 5 Maret 2025 - 15:37 WIB

Komplek Kantor Pemkab Bandung di Soreang Kumuh, Ini Kata Wabup Ali Syakieb

Rabu, 5 Maret 2025 - 15:11 WIB

Kota Bogor Nyatakan Status Darurat Bencana Hidrometeorologi

Rabu, 5 Maret 2025 - 12:37 WIB

Update Banjir di Bekasi, Bupati Instruksikan BPBD dan Dinsos Turun ke Lokasi

Selasa, 4 Maret 2025 - 15:04 WIB

Calon Pebisnis Sukses Mari Merapat, Pegadaian GadePreneur 2025 Resmi Dibuka!

Senin, 3 Maret 2025 - 13:41 WIB

Gubernur Jabar Dedi Mulyadi: Hentikan Alih Fungsi Lahan di Puncak Bogor

Berita Terbaru