DARA | SUBANG – Bupati Subang, H. Ruhimat meninjau kesiapan menejalng dibukanya kembali objek-obyek wisata yang ada di wilayah selatan Kabupaten Subang, termasuk obyek wisata Puncak Pamoyanan yang berada di Desa Kawungluwuk, Kecamatan Tanjungsiang, Kabupaten Subang, Jawa Barat, Selasa (23/6/2020).
Dalam kunjungannya tersebut, Bupati ingin memastikan kesiapan para pengelola objek wisata dalam menerapkan protokol kesehatan pada masa adaptasi kebiasaan baru (AKB) atau New Normal.
Ruhimat pun melakukan diskusi secara sederhana bersama kepala Desa Kawungluwuk beserta jajarannya dan mendorong agar dapat tercipta satu desa satu BUMDes yang handal terpercaya.
“Pengelolaan obyek Wisata Pamoyanan diharapkan dapat lebih profesional seperti dengan menggunakan pola koperasi,” kata Ruhimat.
Sementara Kepala Desa Kawungluwuk, Adim menyampaikan langkah-langkah dan rencana kegiatan terkait pengelolaan objek wisata Pamoyanan.
“Saat ini dengan adanya BUMDes Kawungluwuk, selain pengelolaan seperti bumdes Mart atau toko ritel serupa Alfamart, termasuk juga didalamnya obyek wisata Puncak Pamoyanan,” ujar Adim.
Selain itu Kades Adim menyampaikan aspirasi terkait pembangunan dan pengembangan obyek wisata puncak pamoyanan tersebut.***
Editor: Muhammad Zein