DARA | BANDUNG – Juventus hanya bisa bermain imbang ketika menyambangi markas Sassuolo pada duel pekan ke-33 Serie A 2019/2020 di Maipei Stadium, Kamis (16/7/2020) dini hari WIB. Kedua tim berbagi poin dengan skor 3-3.
Juventus sempat unggul terlebih dahulu lewat gol-gol Danilo Luiz da Silva menit 5 dan Gonzalo Higuain menit 12, tapi Sassuolo justru bisa membalikkan kedudukan jadi 3-2 lewat gol-gol yang dicetak Filip Duricic menit 29. Domenico Berardi menit 51 dan Francesco Caputo menit 54. Beruntung Juve bisa menyamakan kedudukan lewat aksi Alex Sandro di menit ke-64.
Hasil ini tak mengubah banyak hal. Juve tetap di puncak klasemen sementara, tapi kini hanya unggul 7 poin dari Atalanta. Sassuolo masih berkutat di papan tengah dengan 47 poin.
Susunan pemain
Sassuolo (4-2-3-1): Andrea Consigli; Mert Muldur, Federico Peluso, Vlad Chiriches (75′ Marlon), Georgios Kyriakopoulos; Manuel Locatelli, Francesco Magnanelli (67′ M. Bourabia); Domenico Berardi (86′ G. Ferrari), Filip Djuricic (67′ H. Traore), Jeremie Boga (86′ G. Raspadori); Francesco Caputo.
Juventus (4-3-3): Wojciech Szczesny; Danilo, Matthijs de Ligt, Giorgio Chiellini (46′ D. Rugani), Alex Sandro; Rodrigo Bentancur, Miralem Pjanic (57′ A. Rabiot), Blaise Matuidi (81′ A. Ramsey); Federico Bernardeschi (62′ Douglas Costa), Gonzalo Higuain (57′ P. Dybala), Cristiano Ronaldo.***