Ketua Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila Kabupaten Bandung H Dadang Supriatna Akbar sudah memberi komando agar anggota Pemuda Pancasila Kabupaten Bandung mendukung pasangan Kurnia Agustina Naser dan Usman Sayogi dalam Pilkada Kabupaten Bandung 2020.
DARA | BANDUNG – Menurutnya, Kurnia Agustina Naser sosok yang tepat untuk memimpin Kabupaten Bandung kedepan. Pasalnya, Nia sudah tergodog baik pendidikan atau loyalitasnya.
“Nia itu sudah dua puluh tahun lebih bersama saya, jadi saya sudah tahu persis pendidikannya, loyalitasnya, jadi saya secara otomatis mengimbau kepada masyarakat Kabupaten Bandung terutama anggota PP untuk mendukung Nia,” ujarnya ketika ditemui dikediamannya di Cangkuang, Kamis (17/9/2020).
Pria yang juga menjabat sebagai Dewan Penasehat di Partai Golkar Kabupaten Bandung itu juga menjelaskan, meskipun ada kader Partai Golkar yang hengkang dan mencalonkan diri di Partai lain, itu merupakan hal biasa dalam politik.
Dengan kondisi demikian, menurut Dadang mungkin saja ada perpecahan suara di Partai Golkar, namun itu bukanlah suatu masalah, karena banyak juga partai lain yang pecah suara dan mendukung pasangan Nia-Usman.
“Ini kan politik, saya sudah sangat lama dan pengalaman apalagi menjadi timses memilih pimpinan kepala daerah, jadi itu sudah biasa, kalau loncat pagar politik itu sudah biasa, dulu saya kan pengurus di Golkar, tapi saya jadi ketua timses Demokrat tahun 2004, akhirnya pindah juga kan,” jelasnya.
Untuk Pemuda Pancasila sendiri, ia menjelaskan bahwa sesuai Peraturan Organisasi dan AD/ART sejak dulu PP merupakan organisasi independen, sehingga tidak bisa melarang anggotanya mendukung siapa, tinggal kembali kepada pribadi masing-masing.
“Kalau memang dia patuh kepada komando ketua di Kabupaten Bandung, ya harusnya mengikuti kita, kalau tidak ya nggak apa-apa, tapi saya tegaskan PP Kabupaten Bandung full mendukung pasangan Nia-Usman,” pungkasnya.***
Editor: denkur