Ingat… Jangan Ada Perayaan Akhir Tahun di Kawasan Puncak

Rabu, 16 Desember 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Plt Bupati Cianjur, Herman Suherman

Plt Bupati Cianjur, Herman Suherman

Jelang tahun baru, masyarakat diminta tidak menggelar perayaan malam pergantian tahun, khususnya di kawasan wisata Puncak, Cianjur.


DARA | CIANJUR – Plt Bupati Cianjur, Herman Suherman, mengatakan sejumlah antisipasi akan dilakukan pemerintah daerah bersama dengan TNI-Polri untuk mencegah penularan Covid-19 di Kabupaten Cianjur.

“Saat ini status Kabupaten Cianjur berada di zona kuning. Kita harus bersama-sama menjaga supaya penularan Covid-19 bisa dicegah, terutama pada momen malam pergantian tahun,” ujar Herman kepada wartawan, Selasa (16/12/2020).

Herman mengaku akan melakukan koordinasi dengan aparat keamanan dan Satgas Percepatan dan Pencegahan Covid-19 Kabupaten Cianjur.

“Saya meminta ada penyekatan jauh-jauh hari di perbatasan, khususnya antara Kabupaten Cianjur dan Bogor, sekitar wilayah Puncak, untuk mencegah kerumunan menjelang tahun baru,” kata Herman.

Herman mengaku ngeri dengan kondisi pandemi yang sudah merambah ke segala segmen masyarakat. Dia pun meminta supaya warga disiplin menerapkan protokol kesehatan.

“Tahun baru jangan sampai menjadi klaster baru. Saya sudah prihatin dengan kondisi saat ini,” tutur Herman.

Herman mencontohkan saat ini Pemkab Cianjur menerapkan WFH untuk semua kantor OPD di lingkungan pemerintahan.

“Karena sudah banyak karyawan yang positif Covid-19, terakhir kepala dinas kami yang meninggal dunia karena Covid,” tegas Herman.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Update Kasus Pelecehan Oknum Dokter di Garut, Korban Bertambah Jadi Lima Orang
PAW, Muhammad Ridho Dilantik jadi Anggota DPRD Kota Sukabumi
Bupati Cirebon Resmi Luncurkan Program DAKOCAN, Kartu Identitas Anak Jadi Modal Data Masa Depan
Bupati Cirebon dan Gubernur Jabar Kompak Benahi Jalan Rusak, Target Rampung 2027
Hari Bumi Sedunia, Bupati Sukabumi Tanam Pohon di Bukit Kurma Baruajol
Dedi Mulyadi Ubah Kabupaten Cirebon Jadi Yogyakartanya Jawa Barat
Ema Suranta, Kartini Penggerak Lingkungan dari Sampah Bukit Berlian
Cek Disini, Sejumlah Tokoh Nasional Bicara Enam Bulan Pemerintahan Presiden Prabowo
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 21:36 WIB

Update Kasus Pelecehan Oknum Dokter di Garut, Korban Bertambah Jadi Lima Orang

Selasa, 22 April 2025 - 20:16 WIB

PAW, Muhammad Ridho Dilantik jadi Anggota DPRD Kota Sukabumi

Selasa, 22 April 2025 - 17:29 WIB

Bupati Cirebon dan Gubernur Jabar Kompak Benahi Jalan Rusak, Target Rampung 2027

Selasa, 22 April 2025 - 17:25 WIB

Hari Bumi Sedunia, Bupati Sukabumi Tanam Pohon di Bukit Kurma Baruajol

Selasa, 22 April 2025 - 17:20 WIB

Dedi Mulyadi Ubah Kabupaten Cirebon Jadi Yogyakartanya Jawa Barat

Berita Terbaru

mobil sim keliling kabupaten Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Rabu 23 April 2025

Rabu, 23 Apr 2025 - 08:18 WIB

mobil sim keliling kota Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Rabu 23 April 2025

Rabu, 23 Apr 2025 - 08:15 WIB