Rapat Pleno KPU tak Dihadiri Semua Pasangan Pasangan Calon, Begini Alasannya

Kamis, 21 Januari 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Purwanda/dara.co.id

Foto: Purwanda/dara.co.id

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Cianjur, Jawa Barat mengundang empat pasangan calon peserta Pilkada Cianjur 2020 dalam rapat pleno terbuka Pasangan Calon Terpilih Bupati dan Wakil Bupati pada Pilkada Cianjur 2020 di Ballroom Hotel Gino Ferucci, Cianjur, Kamis (21/1/2021).


DARA – Namun, selain pasangan Herman Suherman-Tb Mulyana Syahrudin yang ditetapkan sebagai pemenang, hanya Mochammad Toha, calon bupati nomor urut 1 yang hadir.

Ketua KPU Kabupaten Cianjur, Selly Nurdinah, menjelaskan semua pasangan diundang untuk menghadiri rapat pleno.

“Hanya Pak Toha (calon bupati nomor urut 1) yang hadir. Saya tidak tahu alasan ketidakhadiran pasangan yang lain,” ujar Selly kepada wartawan usai rapat pleno, Kamis (21/1/2021).

Mochammad Toha mengaku menghadiri undangan rapat pleno karena menghormati proses demokrasi yang dibangun di Cianjur. Menurutnya, tak ada alasan menolak hadir.

“Karena urusan politik sudah selesai ketika pilkada selesai. Kalah atau menang dalam demokrasi itu biasa,” kata Toha.

Toha pun mengapresiasi kinerja penyelenggara yang dianggapnya telah fair melaksanakan pesta demokrasi pemilihan kepala daerah lima tahunan ini.

“Saya juga mengucapkan selamat kepada penyelenggara yang sudah menuntaskan proses pilkada tahapan demi tahapan, sekaligus mengucapkan selamat kepada pasangan Pak Herman Suherman dan Pak Tb Mulyana yang terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati Cianjur,” tutur Toha.

Toha berharap pimpinan terpilih bisa mengemban amanah sesuai dengan janji dalam kampanye.

“Mudah-mudahan beliau fokus pada visi dan misi sesuai dengan janji kampanye. Saya pikir itu saja saran saya,” tandas Toha.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Jelang Ramadan, Bahan Pokok di Garut Aman
Update Bencana Sukabumi, Enam Meninggal, Tiga Orang Masih Hilang
Kapolres Sukabumi Bagikan Sembako untuk Korban Banjir dan Kaum Duafa
Dugaan Korupsi di bjb, KPK Sebut Modusnya Markup Harga Iklan
Ini Status Ridwan Kamil dalam Kasus Dugaan Korupsi Iklan bjb
Isyana Sarasvati di TEDxSampoernaUniversity 2025: Musik sebagai Katalis Perubahan
Kejaksaan Cirebon Tahan Mantan Mantri Bank BUMN Terkait Korupsi KUR
Patroli Sahur: Bupati dan Polresta Cirebon Jaga Keamanan dan Bagikan Berkah Ramadan kepada Warga
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 12 Maret 2025 - 20:22 WIB

Jelang Ramadan, Bahan Pokok di Garut Aman

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:43 WIB

Update Bencana Sukabumi, Enam Meninggal, Tiga Orang Masih Hilang

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:20 WIB

Kapolres Sukabumi Bagikan Sembako untuk Korban Banjir dan Kaum Duafa

Rabu, 12 Maret 2025 - 14:22 WIB

Dugaan Korupsi di bjb, KPK Sebut Modusnya Markup Harga Iklan

Rabu, 12 Maret 2025 - 13:53 WIB

Isyana Sarasvati di TEDxSampoernaUniversity 2025: Musik sebagai Katalis Perubahan

Berita Terbaru

Wakil Bupati Garut, Putri Karlina, saat melakukan kunjungan kerja di Pasar Wanaraja, Kecamatan Wanaraja, Kabupaten Garut, Rabu (12/3/2025)(Foto: Istimewa)

JABAR

Jelang Ramadan, Bahan Pokok di Garut Aman

Rabu, 12 Mar 2025 - 20:22 WIB

ILUSTRASI. Foto: kominfo.go.id

HEADLINE

Dugaan Korupsi di bjb, KPK Sebut Modusnya Markup Harga Iklan

Rabu, 12 Mar 2025 - 14:22 WIB