Manchester United Dipermalukan Sang Juru Kunci, Sheffield United, 1-2

Kamis, 28 Januari 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(skysports.com)

(skysports.com)

Manchester United harus menerima kenyataan, kalah dari tim juru kunci Sheffield United pada lanjutan pekan ke 20 Liga Premier Inggris yang digelar di Old Traford, Kamis dini hari (28/01/2021).


DARA – Unggul materi pemain di atas kertas, nyatanya para pemain MU tidak mampu setidaknya benar-benar menguasai pertandingan.

Jual beli serangan nyatanya dilakukan kedua tim yang menandakan tidak ada yang benar-benar mengusai laga.

Manchester United dikejutkan dengan gol tim tamu Sheffield pada menit ke 23 memanfaatkan tendangan penjuru.

Bola yang dikirim Fleck dari sisi kiri pertahanan MU, tak mampu di hadang Tuanzebe atau De Gea yang malah disundul masuk oleh Kean Bryan.

Skor 1-0 untuk Sheffield bertahan sampai babak pertama usai.

Babak kedua MU meningkatkan intensitas serangan dengan Greenwood dan Rasford yang selalu bergerak menusuk dari kedua sisi sayap.

Sampai akhirnya MU dapat menyamakan kedudukan pada menit ke 64 melalui Harry Maguire setelah memanfaatkan sepak pojok Alex Telles. Skor berubah menjadi 1-1.

Demi mengejar kemenangan Ole Solkjaer memasukan Cavani menggantikan Greenwood pada menit ke 66. Terbukti dengan adanya Cavani, MU bisa melakukan crossing header ke arah pemain asal Uruguay tersebut.

Namun, seolah antiklimaks, MU yang sedari gol penyama kedudukan menyerang malah kebobolan lagi pada menit ke 74 melalui Oliver Burke.

Tendangannya mengenai Axel Tuanzebe dan membelokan arah bola, sehingga gagal digapai David De Gea.

Skor berubah 2-1 untuk Sheffield United dan sampai akhir pertandingan MU tidak mampu menyamakan kedudukan karena rapatnya pertahanan Sheffield United.

Dengan kekalahan ini MU masih tertahan di peringkat 2 dengan 40 poin tertinggal 1 poin dari Man City di puncak klasemen. Sedangkan Sheffield masih di dasar klasemen dengan 8 poin.*** (Azis NR)

Editor: denkur

 

Berita Terkait

Presiden Prabowo Dukung Solusi Dua Negara untuk Selesaikan Konflik Palestina
Simak Nih, Pernyataan Keras Erick Thohir Usai Dikalahkan Jepang
Usai Dikalahkan Jepang, Begini Peluang Indonesia Jika Ingin Lolos ke Piala Dunia 2026
Presiden Prabowo Subianto Dianugerahi Tanda Kehormatan Tertinggi “Grand Cross of the Order of the Sun of Peru”
Persaingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Semakin Ketat, Begini Peluang Timnas Indonesia
Buntut Rotmut Pejabat Eselon 2, Irjen Kemendagri Datangi Pemkab Bandung Barat. Ada Apa ya?
Menlu RI : Inovasi dan Digitalisasi Harus Jadi Penggerak Ekonomi Formal dan Global di Kawasan
Conference of the Parties ke-29 (COP29) Komitmen Baru Menuju Bumi Lebih Hijau 
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 18:25 WIB

Presiden Prabowo Dukung Solusi Dua Negara untuk Selesaikan Konflik Palestina

Sabtu, 16 November 2024 - 13:47 WIB

Simak Nih, Pernyataan Keras Erick Thohir Usai Dikalahkan Jepang

Sabtu, 16 November 2024 - 10:00 WIB

Usai Dikalahkan Jepang, Begini Peluang Indonesia Jika Ingin Lolos ke Piala Dunia 2026

Sabtu, 16 November 2024 - 09:34 WIB

Presiden Prabowo Subianto Dianugerahi Tanda Kehormatan Tertinggi “Grand Cross of the Order of the Sun of Peru”

Jumat, 15 November 2024 - 17:18 WIB

Persaingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Semakin Ketat, Begini Peluang Timnas Indonesia

Berita Terbaru