Satlantas Polres Cirebon Kota Gelar Polantas Tangguh dan Rapid Test Antigen Secara Acak

Kamis, 11 Februari 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Satlantas Polres Cirebon Kota laksanakan Polantas Tangguh dan Rapid Test Antigen secara acak (Foto: Yohanes/dara.co.id)

Satlantas Polres Cirebon Kota laksanakan Polantas Tangguh dan Rapid Test Antigen secara acak (Foto: Yohanes/dara.co.id)

Satuan Lalulintas Polres Cirebon Kota menggelar Polantas Tangguh dan rapid test antigen kepada pengguna jalan, di Posko Grage jalan Cipto Mangunkusumo Kota Cirebon, Kamis (11/2/2021).


DARA – Kasatlantas Polres Cirebon Kota, AKP La Ode Habibi Ade Jama mengatakan, kegiatan ini membantu pemerintah pembentukan PPKM skala mikro tingkat terkecil yaitu kelurahan.

“Artinya kita membantu dari hasil test ini kita akan serahkan ke satgas, siapa nanti yang akan tidak lanjut,” ujarnya.

Kasatlantas menjelaskan hari ini melaksanakan di dua titik yaitu di jalan Cipto Mangunkusumo dan Jalan Tentara Pelajar. Juga mendirikan Posko Tangguh Satlantas Polres Cirebon Kota.

“Kegiatan rapid test antigen secara acak atau random kepada pengguna jalan ini akan kita laksanakan empat hari berturut-turut. Namun, kita juga melihat situasi dan kondisi namun jika dibutuhkan kita akan laksanakan enam hari,” ujarnya.

Kasatlantas mengatakan selama ini, jajaran Polres Cirebon Kota termasuk satuan kerja Lalu Lintas, terus berperan aktif dalam sosialisasi guna memutus mata rantai Penyebaran Covid-19.

Peran aktif yang dimaksudkan adalah dengan terus memberikan himbauan kepada masyarakat Cirebon, disertai pembagian alat pelindung diri berupa masker.

”Kami mengajak dan mengimbau agar masyarakat mematuhi 5M, yaitu, mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan membatasi mobilitas,” kata La Ode Habibi Ade Jama.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Hearing dengan HMI, DPRD Kota Sukabumi Tanggapi Isu Ketidak Normalan PAD
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
Komisi III DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Raker, Bahas Raperda Perubahan Badan Hukum BPR
Serahkan Petikan SK PNS dan CPNS, Bupati Sukabumi Tekankan Pengabdian
Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Harap Penjelasan Bupati Jadi Rujukan Bahas Raperda Pajak Daerah
Kadis Perkim Dampingi Sekda Kabupaten Sukabumi Tinjau Dampak Bencana Lapang Cangehgar
Bupati Bandung Barat, Pastikan Melanti Ribuan PPPK, Simak Penjelasan BKPSDM
Dinas PU Kabupaten Sukabumi Siapkan Normalisais Sungai
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 16 April 2025 - 18:27 WIB

Hearing dengan HMI, DPRD Kota Sukabumi Tanggapi Isu Ketidak Normalan PAD

Rabu, 16 April 2025 - 14:32 WIB

Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini

Rabu, 16 April 2025 - 12:14 WIB

Komisi III DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Raker, Bahas Raperda Perubahan Badan Hukum BPR

Selasa, 15 April 2025 - 17:58 WIB

Serahkan Petikan SK PNS dan CPNS, Bupati Sukabumi Tekankan Pengabdian

Selasa, 15 April 2025 - 17:42 WIB

Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Harap Penjelasan Bupati Jadi Rujukan Bahas Raperda Pajak Daerah

Berita Terbaru

Wabup Asep Ismail bersama ASN tengah mencabut rumput di Plasa Mekar Sari-Ngamprah (Foto: Istimewa)

BANDUNG UPDATE

Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan

Rabu, 16 Apr 2025 - 17:32 WIB