Heboh… Ada Ikan Hiu yang Kepalanya Mirip Wajah Manusia

Kamis, 25 Februari 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto:suara.com/Digtara.com

Foto:suara.com/Digtara.com

Heboh, ada ikan hiu putih yang kepalanya mirip wajah manusia. Itu ditemukan sejumlah nelayan di Desa Papela, Kecamatan Rote Timur, Kabupaten Rote Ndao, NTT, beberapa waktu lalu.


DARA – Meski terbilang aneh, unik dan misterius, namun warga disana menyebutnya penemuan ikan itu adalah berkah yang harus disyukuri dan merupakan pertanda alam.

“Ini sepertinya berkat dan rezeki bagi nelayan yang menemukan,” ujar Dikson Soruh (45) warga Kecamatan Lobalain seperti dilansir suara.com dari Digtara.com.

Yohana Adu (50) menghubungkan penemuan tersebut dengan mitos, kalau munculnya ikan berwajah aneh ini pertanda baik bagi kehidupan nelayan.

Sebelumnya, ikan yang kali pertama ditemukan Abdullah Ferroh dan rekannya Hasan Hanasin saat mencari ikan di Perairan Papela pada Minggu (21/2/2021) menjadi buah bibir.

Dari keterangan yang disampaikan Abdullah, ikan hiu tersebut ditemukan sekira pukul 22.00 Wita. Saat itu, Abdullah bersama Hasan mulai menarik pukat. Mereka kemudian dibuat terkejut dengan keberadaan dua ekor ikan hiu yang terjaring dalam pukatnya.

Setelah itu, keduanya kembali ke pinggir pantai untuk menyimpan hasil ikan tangkapannya ke dalam cool box. Namun, ikan hiu yang berukuran besar tetap disimpan di dalam perahu.

Kemudian pada esok harinya, Abdullah ke pantai untuk mengambil ikan hiu yang disimpan di perahu untuk dipotong menjadi beberapa bagian.

Ketika dipotong, dia menemukan bayi ikan hiu yang berada dalam perut sebanyak 2 ekor. Dari dua bayi hiu tersebut, Abdullah melihat salah satunya berciri tidak biasa dan langsung membuangnya, karena takut melihat bentuknya.

Namun rekannya Hasan Hanasin justru penasaran dan mengambil bayi ikan hiu tersebut untuk disimpan di rumahnya. Ikan Hiu tersebut saat ini disimpan didalam toples yang berisikan cairan alkohol.

Abdullah dan Hasan mengakui, sudah ada warga yang berminat membeli ikan tersebut namun mereka belum berniat menjualnya.

Selain menggemparkan Warga Kabupaten Rote Ndao, keunikan hewan laut tersebut ternyata juga membikin heboh media Inggris.

Surat kabar di Inggris, The Sun memberitakan kehebohan ikan hiu berwajah mirip manusia tersebut di salah satu halamannya.

Hingga kini, ikan hiu tersebut masih menjadi tontonan warga sekitar.***

Editor: denkur | Sumber: suara.com

Berita Terkait

PWI Dukung Program Rumah Bersubsidi untuk Wartawan, Tak Ganggu Independensi Pers
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
KAI DAOP 5 Serap Ribuan Tenaga Kerja Kontrak
Bupati Bandung Barat, Pastikan Melanti Ribuan PPPK, Simak Penjelasan BKPSDM
Simak Nih, Empat Dalang dari Generasi Ketiga Tampil di Satu Pagelaran Wayang Golek
Begini Suasana Layanan Publik di Acara Abdi Nagri Nganjang Ka Warga
Bupati Cirebon Guncang Publik, Begini Ceritanya
Permainan Tradisional Ramaikan Acara Abdi Nagri Nganjang ka Warga
Berita ini 10 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 16 April 2025 - 19:17 WIB

PWI Dukung Program Rumah Bersubsidi untuk Wartawan, Tak Ganggu Independensi Pers

Rabu, 16 April 2025 - 14:32 WIB

Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini

Senin, 14 April 2025 - 16:53 WIB

Bupati Bandung Barat, Pastikan Melanti Ribuan PPPK, Simak Penjelasan BKPSDM

Senin, 14 April 2025 - 00:03 WIB

Simak Nih, Empat Dalang dari Generasi Ketiga Tampil di Satu Pagelaran Wayang Golek

Minggu, 13 April 2025 - 23:37 WIB

Begini Suasana Layanan Publik di Acara Abdi Nagri Nganjang Ka Warga

Berita Terbaru

Wabup Asep Ismail bersama ASN tengah mencabut rumput di Plasa Mekar Sari-Ngamprah (Foto: Istimewa)

BANDUNG UPDATE

Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan

Rabu, 16 Apr 2025 - 17:32 WIB