Di Acara Talk Show Oprah Winfrey, Meghan Markle Ungkap Perlakuan Kerajaan Inggris kepada Dirinya

Senin, 8 Maret 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


Meghan Markle bersama Pangeran Harry saat diwawancara di acara Oprah Winfrey (Foto : Wolipop)

Meghan Markle bersama Pangeran Harry saat diwawancara di acara Oprah Winfrey (Foto : Wolipop)

Menurut Meghan, institusi Kerajaan Inggris khawatir bagaimana media akan melihat tindak-tanduknya.


DARA| INGGRIS- Meghan Markle mengaku merasa dibungkam dan tak dilindungi oleh institusi Kerajaan Inggris setelah ia menikah dengan Pangeran Harry. Pengakuan ini terucap dalam wawancara Markle dan Pangeran Harry bersama Oprah Winfrey.

“Mereka mau berbohong untuk melindungi anggota keluarga yang lainnya, tapi mereka tak mau berbohong untuk melindungi saya dan suami saya,” ujar Meghan seperti dikutip CNN.

Meski demikian, Meghan menegaskan bahwa keluarga Kerajaan Inggris berbeda dengan institusinya.

“Ratu selalu baik kepada saya,” ujar Meghan.

Ia lantas bercerita bahwa saat pertama kali bertemu, Ratu Elizabeth memberinya sepasang anting mutiara dan kalung. Saat berada di dalam mobil, Ratu menaruh selimut di atas kaki Markle agar tak kedinginan.

“Dia berkata, ‘Ayo, Meghan,’ dan menaruh selimut di atas lutut saya juga. Perlakuan itu mengingatkan saya kepada nenek saya juga,” tutur Meghan.

Namun selain itu, kehidupan di dalam keluarga kerajaan menurut Meghan sangat kesepian dan terisolasi. Meghan mengaku hanya punya sedikit kebebasan.

Meghan mengaku bahwa paspor dan kuncinya juga ditahan oleh institusi Kerajaan Inggris. Dia bahkan mengaku tak bisa makan siang di luar bersama teman-teman karena media sangat menyorotnya.

Meghan pun sempat diingatkan untuk tak menarik perhatian publik, padahal ia tak pernah keluar rumah selama berbulan-bulan. Menurut Meghan, institusi Kerajaan Inggris khawatir bagaimana media akan melihat tindak-tanduknya.

“Apakah pernah ada orang yang membicarakan bagaimana rasanya hidup seperti itu? Saya tidak pernah merasakan kesepian lebih parah dari itu,” ucap Meghan, seperti dilansir dara.co.id dari CNNIndonesia.com.

Berkaitan dengan pembahasan media, Meghan juga mencurahkan isi hatinya kepada Winfrey mengenai standar ganda kantor-kantor berita di Inggris ketika membahas dia dan kakak iparnya, Kate Middleton.

Meghan mencontohkan ketika Kate terlihat memegang perutnya saat hamil, media menyebut istri Pangeran William itu sangat menjaga kandungannya. Namun ketika Meghan melakukan hal yang sama, media menyebutnya sombong.

Winfrey kemudian menyoroti juga perbedaan pemberitaan ketika Meghan dan Kate memakan alpukat saat hamil.

Saat memberitakan Kate, media menyebut sang istri pewaris takhta kerajaan sedang mengobati rasa mual saat hamil. Namun ketika Meghan melakukan hal serupa, alpukat dikaitkan dengan buah yang kurang air dan buruk buat lingkungan.

“Anda memang harus tertawa pada satu titik karena semuanya sangat konyol,” tutur Meghan.

Hingga saat ini, program wawancara Oprah dengan Meghan dan Pangeran Harry masih terus berlanjut. Bincang-bincang ini disebut-sebut mirip dengan wawancara kontroversial Putri Diana setelah bercerai dengan Pangeran Charles.

 

Editor : Maji

 

Berita Terkait

Ratusan Desa di Kabupaten Bandung akan Dimekarkan dan Jadi Kelurahan
Pemerintah akan Bangun Sekolah Rakyat
Pertamina Antisipasi Cuaca Ekstrem, Pastikan Pasokan BBM Mudik Masyarakat Aman
Komplek Kantor Pemkab Bandung di Soreang Kumuh, Ini Kata Wabup Ali Syakieb
Kota Bogor Nyatakan Status Darurat Bencana Hidrometeorologi
Update Banjir di Bekasi, Bupati Instruksikan BPBD dan Dinsos Turun ke Lokasi
Calon Pebisnis Sukses Mari Merapat, Pegadaian GadePreneur 2025 Resmi Dibuka!
Gubernur Jabar Dedi Mulyadi: Hentikan Alih Fungsi Lahan di Puncak Bogor
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 6 Maret 2025 - 16:15 WIB

Ratusan Desa di Kabupaten Bandung akan Dimekarkan dan Jadi Kelurahan

Kamis, 6 Maret 2025 - 12:54 WIB

Pemerintah akan Bangun Sekolah Rakyat

Kamis, 6 Maret 2025 - 12:23 WIB

Pertamina Antisipasi Cuaca Ekstrem, Pastikan Pasokan BBM Mudik Masyarakat Aman

Rabu, 5 Maret 2025 - 15:37 WIB

Komplek Kantor Pemkab Bandung di Soreang Kumuh, Ini Kata Wabup Ali Syakieb

Rabu, 5 Maret 2025 - 15:11 WIB

Kota Bogor Nyatakan Status Darurat Bencana Hidrometeorologi

Berita Terbaru

Kepala DPMD Kabupaten Bandung Tata Irawan Subandi (Foto: diskominfo Kabupaten Bandung)

BANDUNG UPDATE

Ratusan Desa di Kabupaten Bandung akan Dimekarkan dan Jadi Kelurahan

Kamis, 6 Mar 2025 - 16:15 WIB

Presiden Prabowo Subianto menggelar rapat terbatas dan taklimat bersama jajaran kabinet Merah Putih di Halaman Istana Kepresidenan Jakarta, pada Selasa, 4 Maret 2025. (Foto: BPMI Setpres)

HEADLINE

Pemerintah akan Bangun Sekolah Rakyat

Kamis, 6 Mar 2025 - 12:54 WIB