Anggaran Dana Desa tak Kunjung Cair, Para Kades Geruduk Gedung Dewan

Kamis, 18 Maret 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Istimewa

Foto: Istimewa

Puluhan kepala desa datangi gedung dewan Kabupaten Bandung. Mendesak gubernur menunjuk penjabat kepala daerah dan juga minta kejelasan soal anggaran dana desa (ADD), Kamis (18/3/2021).


DARA – Para kades itu berdialog dengan Komisi A.

Kades Rahayu, Kecamatan Margaasih, Dadang Suryana mengatakan, kedatangan para kades tersebut murni atas kepentingan sebagai pemerintah desa, tidak berkaitan dengan politik Pilkada atau juga hasil putusan mahkamah konstitusi.

“Ini audiensi murni seratus persen kepentingan kami yang ada di pemerintah desa,” ujarnya usai berdialog dengan Pimpinan dan Anggota DPRD Kabupaten Bandung di Soreang, Kamis (18/3/2021).

Dadang menyebutkan, saat ini banyak kegiatan yang terabaikan, termasuk soal pilkades serentak.

Menurut Dadang, pilkades serentak diagendakan berlangsung bulan Juni. Namun, hingga memasuki bulan Maret ini belum ada kejelasan.

“Kita punya waktu tinggal dua bulan, April-Mei. Jadi sudah tidak mungkin terlaksana bulan Juni. Penyebabnya pejabat berwenang yang bisa mengambil keputusan itu belum ada,” ujarnya.

Kades Dadang juga mengatakan pencairan anggaran terhambat akibat tidak adanya pejabat berwenang yang bisa menandatangani dokumen-dokumennya.

Kades Dadang berharap Gubernur Jawa Barat segera menunjuk dan melantik pejabat yang berwenang agar program-program yang sudah ada di pemerintah Kabupaten Bandung bisa terlaksana dengan baik.

“Ya kalau gubernur tidak merespon keinginan ini, kami (para kades) akan langsung melakukan audiensi dengan beliau, biar jelas,” imbuhnya.

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bandung, Yayat Hidayat mengatakan, kedatangan para kades itu untuk meminta satu bentuk support terkait penganggaran diantaranya alokasi dana desa (ADD) yang hingga saat ini belum cair.

“Waktu sudah terus berlalu dan kita sudah tiga bulan belum ada pencairan yang baru cair itu sirtap. Ini menghambat program-program di desa,” ujar Yayat.

Yayat mengatakan masyarakat harus memahami bahwa salah satu hambatan atas terlambatnya pencairan anggaran adalah karena belum adanya bupati definitif di Kabupaten Bandung.

“Kami dorong mereka untuk bersama-sama meminta gubernur segera menunjuk pejabat yang bisa menandatangi masalah anggaran,” ujarnya.

Selain itu, lanjut Yayat, para kades juga mempertanyakan terkait pilkades. Ada 43 desa yang akan melaksanakan pilkades serentak di tahun 2021 ini. Mereka ingin mengetahui kapan persisnya pelaksanaan pilkades serentak tersebut.

Menurutnya, pelaksanaan pilkades jangan sampai dimundurkan lagi dari rencana awal, sebab mekanisme pemerintahan di Kabupaten Bandung harus terus berjalan.***

Editor: denkur

Berita Terkait

BPOM RI Visitasi Santosa Hospital Bandung Central  Ikrar Sebut Rumah Sakit Ini Bisa Jadi Percontohan
Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
Lantik Ribuan PPPK, Bupati Jeje Ritchie Ismail Berikan Pesan Moral
BAZNAS Jabar Hadirkan Layanan Publik dan Konsultasi ZISWAF di Acara “ Abdi Nagri Nganjang Ka Warga”
Bupati Bandung Barat, Pastikan Melanti Ribuan PPPK, Simak Penjelasan BKPSDM
Simak Nih, Empat Dalang dari Generasi Ketiga Tampil di Satu Pagelaran Wayang Golek
Begini Suasana Layanan Publik di Acara Abdi Nagri Nganjang Ka Warga
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 16 April 2025 - 19:53 WIB

BPOM RI Visitasi Santosa Hospital Bandung Central  Ikrar Sebut Rumah Sakit Ini Bisa Jadi Percontohan

Rabu, 16 April 2025 - 17:32 WIB

Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan

Rabu, 16 April 2025 - 14:32 WIB

Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini

Rabu, 16 April 2025 - 11:17 WIB

Lantik Ribuan PPPK, Bupati Jeje Ritchie Ismail Berikan Pesan Moral

Selasa, 15 April 2025 - 21:48 WIB

BAZNAS Jabar Hadirkan Layanan Publik dan Konsultasi ZISWAF di Acara “ Abdi Nagri Nganjang Ka Warga”

Berita Terbaru

Wabup Asep Ismail bersama ASN tengah mencabut rumput di Plasa Mekar Sari-Ngamprah (Foto: Istimewa)

BANDUNG UPDATE

Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan

Rabu, 16 Apr 2025 - 17:32 WIB