Datangi Gedung Dewan, PUI Desak Bebaskan Habib Rizieq Syihab

Kamis, 25 Maret 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Istimewa

Foto: Istimewa

Puluhan massa Persaudaraan Ummat Islam (PUI) mendatangi Gedung DPRD Kabupaten Bandung Barat, Kamis (25/3/2021). Meminta Habieb Rizieq Shibah dibebaskan dari jeratan hukum.


DARA – Sebelum melakukan orasi, para pendemo beristighosah di halaman gedung dewan dengan pengawalan ketat aparat kepolisian.

Perwakilan PUI sebagian diterima anggota Dewan KBB di ruang Banmus.

Koordinator PUI KBB, Ustadz Atho’ilah Muslim Al-Hafidz menilai jika kasus yang menjerat HRS tidak fair dan hanya sebuah dagelan semata.

“Kalau memang ini khusus atau murni adalah kasus hukum mestinya tidak tebang pilih dong. Ini sudah murni kasus politis dan tendensius semata terhadap ulama,” ujarnya.

Pada aksi demo tersebut, PUI meminta agar lembaga peradilan yang menangani perkara HRS tidak terpengaruh oleh tendensi atau intervensi politis.

Selain itu, PUI juga mengingatkan agar tidak ada kriminalisasi terhadap para ulama.

Permintaan lainnya, melalui DPRD KBB, PUI KBB mendesak DPR RI, khususnya Komisi 3 sebagai lembaga tinggi negara agar mengusut secara tuntas dan terbuka terhadap eksekutor dan aktor intelektual atas gugurnya enam orang syuhada pengawal HRS.

“Kita sadar bahwa negara kita itu negara Pancasila dan berdasarkan negara hukum. Kalau hukum dipertontonkan tidak fair, tidak ada keadilan,” tegasnya.

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD KBB, Ayi Supriatna mengatakan, akan menampung aspirasi dari PUI KBB tersebut dan akan menindaklanjutinya dengan menyampaikan aspirasi itu ke DPR RI.

“Sebagai lembaga yang mewakili masyarakat, kita berkewajiban menyampaikan apa yang menjadi aspirasi mereka,” ujarnya.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Anggota DPR RI Teh Atalia Sebut PKK Garda Terdepan Jaga Keutuhan NKRI
Cek Disini, Sejumlah Tokoh Nasional Bicara Enam Bulan Pemerintahan Presiden Prabowo
Ketika Atalia Jadi Tempat Curhat Mahasiswa, Begini Suasananya
Puluhan ASN Satpol PP Bandung Barat Digojlok Pengenalan Tupoksi
543 Tahun Kabupaten Cirebon: Menelusuri Jejak Para Wali yang Membangun Peradaban
BKKBN Catat Rekor MURI Pelayanan MOP, Bandung Barat Berkontribusi Puluhan Akseptor
BAZNAS Jabar Raih Opini WTP ke-10 Berturut-turut, Bukti Transparansi dan Akuntabilitas Pengelolaan Dana Umat
Banjir di Palabuhanratu Sukabumi Rendam Puluhan Rumah di Tiga Desa dan Menewaskan Seorang Warga
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 09:07 WIB

Anggota DPR RI Teh Atalia Sebut PKK Garda Terdepan Jaga Keutuhan NKRI

Selasa, 22 April 2025 - 08:58 WIB

Cek Disini, Sejumlah Tokoh Nasional Bicara Enam Bulan Pemerintahan Presiden Prabowo

Selasa, 22 April 2025 - 08:20 WIB

Ketika Atalia Jadi Tempat Curhat Mahasiswa, Begini Suasananya

Senin, 21 April 2025 - 13:33 WIB

543 Tahun Kabupaten Cirebon: Menelusuri Jejak Para Wali yang Membangun Peradaban

Senin, 21 April 2025 - 13:13 WIB

BKKBN Catat Rekor MURI Pelayanan MOP, Bandung Barat Berkontribusi Puluhan Akseptor

Berita Terbaru


Anggota Komisi VIII DPR RI, Atalia Praratya menemui ibu-ibu PKK di Gedung Graha Binangkit, Kota Bandung, Senin (21/4/2025).(Foto: deram/dara)

BANDUNG UPDATE

Anggota DPR RI Teh Atalia Sebut PKK Garda Terdepan Jaga Keutuhan NKRI

Selasa, 22 Apr 2025 - 09:07 WIB

Foto: Istimewa

JABAR

Kasad Resmikan Sarana Pengairan Pertanian di Sukabumi

Selasa, 22 Apr 2025 - 08:32 WIB


Anggota Komisi VIII DPR RI, Atalia Praratya berdialog dengan mahasiswa dalam kegiatan aspirasi masyarakat (asmas) di Gedung Graha Binangkit, Jalan Sukabumi, Kota Bandung, Senin (21/4/2025).(Foto: deram/dara)

HEADLINE

Ketika Atalia Jadi Tempat Curhat Mahasiswa, Begini Suasananya

Selasa, 22 Apr 2025 - 08:20 WIB