Pemkot Cirebon Genjot Sejumlah Cabor, Target di Porda Nanti Masuk Lima Besar

Senin, 29 Maret 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Wali Kota Cirebon Eti Herawati.

Wakil Wali Kota Cirebon Eti Herawati.

Pemerintah Kota Cirebon berkomitmen mendukung pengembangan dunia olahraga. Dibentuknya dinas pemuda dan olahraga diharapkan bisa menjadi faktor pendukung perkembangan olahraga di Kota Cirebon.


DARA – Demikian dikatakan Wali Kota Cirebon, Nashrudin Azis, dalam sambutan tertulis yang dibacakan Wakil Wali Kota Cirebon, Eti Herawati pada kegiatan Pembinaan dan Pengembangan Organisasi Keolahragaan pada Dinas Kepemudaan Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata Kota Cirebon 2021 di salah satu hotel di Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, Minggu kemarin (28/3/2021).

“Saat ini rancangan perda tentang pembentukan dinas pemuda dan olahraga sudah mendapatkan persetujuan dari Gubernur Jawa Barat. Ini berarti dalam waktu tidak lama lagi bisa segera disahkan untuk menjadi peraturan daerah,” ujar Azis.

Azis berharap dengan adanya dinas pemuda olahraga yang mandiri bisa menjadi salah satu faktor pendukung perkembangan dunia olahraga di Kota Cirebon.

“Ini karena kami selalu berkomitmen untuk mendukung segala upaya pengembangan olahraga di Kota Cirebon, sehingga kedepannya akan melahirkan atlet-atlet berprestasi yang bisa membanggakan Kota Cirebon,” ujarnya.

Sementara itu Wakil Wali Kota Cirebon Eti Herawati mengakui adanya sejumlah kendala dalam pembinaan atlet di Kota Cirebon, diantaranya kendala infrastruktur.

“Seperti dialami oleh cabang olahraga (cabor) panjat tebing yang memiliki kendala dalam sarana dan prasarana. Tapi saya yakin kendala tersebut tidak akan menghalangi niat dan semangat kita untuk terus berprestasi,” tegas Eti.

Bahkan untuk Porda Jabar yang akan digelar 2022 mendatang, Eti yakin Kota Cirebon bisa masuk lima besar. “Kemarin kita masuk 10 besar. Porda tahun depan target kita 5 besar,” kata Eti.

Sementara itu Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata (DKOKP) Kota Cirebon, Agus Suherman, menjelaskan  kegiatan yang digelar hari ini dalam rangka pembinaan dan pengembangan organisasi keolahragaan yang ada di Kota Cirebon.

“Dengan berkumpulnya official dan pelatih kita bisa melakukan koordinasi dan sinergi,” kata Agus.

Kegiatan ini diikuti 40 peserta perwakilan dari sejumlah cabor. Menghadirkan narasumber dari Kemenpora dan Provinsi Jabar dengan harapan bisa memberikan arahan untuk membangkitkan semangat rekonsiliasi organisasi di masing-masing cabor maupun antar cabor.

“Untuk Porda, target kita minimal bertahan di 10 besar atau masuk lima besar. Sedangkan untuk Popwil targetnya mempertahankan juara umum,” ujar Agus.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
KOREA UTARA VS INDONESIA Kekalahan yang Patut Dilupakan!
PEREMPATFINAL ASIAN CUP “Drama Korea” Indonesia-Korut
Bupati Bandung Barat, Pastikan Melanti Ribuan PPPK, Simak Penjelasan BKPSDM
Simak Nih, Empat Dalang dari Generasi Ketiga Tampil di Satu Pagelaran Wayang Golek
Begini Suasana Layanan Publik di Acara Abdi Nagri Nganjang Ka Warga
Bupati Cirebon Guncang Publik, Begini Ceritanya
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 11:01 WIB

Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025

Rabu, 16 April 2025 - 14:32 WIB

Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini

Selasa, 15 April 2025 - 22:18 WIB

KOREA UTARA VS INDONESIA Kekalahan yang Patut Dilupakan!

Senin, 14 April 2025 - 20:57 WIB

PEREMPATFINAL ASIAN CUP “Drama Korea” Indonesia-Korut

Senin, 14 April 2025 - 16:53 WIB

Bupati Bandung Barat, Pastikan Melanti Ribuan PPPK, Simak Penjelasan BKPSDM

Berita Terbaru

Drs Djamu Kertabudi, M.si (Penulis, Pengamat Ilmu Pemerintahan dan Politik)

OPINI

Reaktivasi Jalur Kereta Api Cipatat-Padalarang

Kamis, 17 Apr 2025 - 10:48 WIB