Dua Gerai McDonald’s di Bandung Disegel Satpol PP, Ini Penyebabnya

Rabu, 9 Juni 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suasana kerumunan di gerai  McDonald's di Cibiru (Foto: Liputan6.com/Huyogo Simbolon)

Suasana kerumunan di gerai McDonald's di Cibiru (Foto: Liputan6.com/Huyogo Simbolon)

Dua restoran cepat saji McDonald’s di Kota Bandung disegel Satpol PP. Itu terjadi pasca munculnya kerumunan ojek online memburu BTS Meal McD, Rabu (9/6/2021).


DARA – Kepala Satpol PP Kota Bandung Rasdian Setiadi mengatakan dua gerai McD yang disegel itu berada di Jalan Buahbatu dan di Bundaran Cibiru.

Timbulnya kerumunan itu diduga karena para ojek online mendapat banyak pesanan menu promosi baru yakni BTS Meals.

“Outlet yang di Buahbatu dan Cibiru dilakukan penyegelan,” kata Rasdian seperti dikutip dara.co.id dari Liputan6.com, Rabu (9/6/2021).

Menurutnya penyegelan itu dilakukan sebagai contoh untuk menjadi kewaspadaan terhadap gerai McD lainnya.

Namun, menurutnya semua gerai Mcd yang sempat menimbulkan kerumunan juga bakal diberi sanksi sesuai Peraturan Wali Kota.

Selain penyegelan, para petugas Satpol PP juga melakukan pembubaran kepada ojek online yang berkerumun di sejumlah gerai McD itu. Karena menurutnya kerumunan tersebut merupakan pelanggaran protokol kesehatan.

“Melanggar prokes adanya kerumunan,” katanya.

Adapun selain penyegelan selama 14 hari, ancaman sanksi yang diberikan kepada sejumlah gerai McD itu berupa denda Rp500 ribu.

Baru-Baru ini, McDonald’s merilis produk makanan yakni BTS Meals buah dari kerjasama restoran itu dengan grup penyanyi asal Korea Selatan yakni BTS.

Adapun BTS Meals itu hanya bisa dipesan secara lantatur (drive thru) dan juga bisa melalui aplikasi jasa pengantaran daring dengan ojek online.***

Editor: denkur | Sumber: Liputan6.com

Berita Terkait

Prakiraan Cuaca Bandung, Selasa 26 November 2024
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Selasa 26 November 2024
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Selasa 26 November 2024
Nyoblos Pilkada Dua Hari Lagi, Pemprov Jabar Gelar Doa Lintas Agama
Bupati Dadang Supriatna Instruksikan BPBD Siaga Bencana di Kabupaten Bandung
Banjir Masih Merendam Delapan Kecamatan di Kabupaten Bandung
Kabar Gembira, Ratusan Petani Tembakau Bandung Barat Dapat BPJS Ketenagakerjaan
Hanyut Terseret Banjir Dayeuhkolot, Keberadaan Julaeha Masih Misteri
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 05:44 WIB

Prakiraan Cuaca Bandung, Selasa 26 November 2024

Selasa, 26 November 2024 - 05:40 WIB

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Selasa 26 November 2024

Selasa, 26 November 2024 - 05:38 WIB

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Selasa 26 November 2024

Senin, 25 November 2024 - 19:36 WIB

Nyoblos Pilkada Dua Hari Lagi, Pemprov Jabar Gelar Doa Lintas Agama

Senin, 25 November 2024 - 19:21 WIB

Bupati Dadang Supriatna Instruksikan BPBD Siaga Bencana di Kabupaten Bandung

Berita Terbaru

Foto: miga/dara.co.id

BANDUNG UPDATE

Prakiraan Cuaca Bandung, Selasa 26 November 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:44 WIB

mobil sim keliling kabupaten Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Selasa 26 November 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:40 WIB

mobil sim keliling kota Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Selasa 26 November 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:38 WIB