Varian Delta Ancam Dunia, Mulai dari India Menyebar ke Sejumlah Negara Ini

Sabtu, 26 Juni 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

“Varian Delta saat ini merupakan ancaman terbesar di AS terhadap upaya kami untuk menghilangkan Covid-19,” jelas pakar penyakit menular ternama AS, Dr. Anthony S. Fauci, dalam konferensi pers.


DARA| BANDUNG- Badan Kesehatan Dunia (WHO) mengatakan varian Delta virus corona kini sudah menyebar ke 85 negara dan menjadi perhatian serius. Varian ini diketahui lebih mudah menular dan bisa mengurangi efektivitas vaksin.

Varian delta menjadi penyebab melonjaknya lagi kasus Covid-19 di sejumlah negara yang tadinya sudah mengalami penurunan kasus.

Ketua Dewan Pertimbangan Pengurus Besar (PB) Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Prof Zubairi Djoerban, menjelaskan tentang penularan varian Covid-19 B16172 asal India atau Delta. Dia menyebut, berdasarkan temuan ahli epidemiologi, varian Delta bisa menular dalam hitungan detik.

“Transmisi kontak sekilas ini telah didukung oleh pernyataan-pernyataan beberapa tokoh. Termasuk Menteri Kesehatan New South Wales Brad Hazzard dan juga ahli epidemiologi dunia Eric Feigl-Ding,” katanya seperti dikutip dara.co.id dari merdeka.com melalui akun Twitter @ProfesorZubairi, Sabtu (26/6/2021).

Berikut kondisi penyebaran varian delta di sejumlah negara:

Amerika Serikat
Virus corona varian Delta yang sangat menular sekarang bertanggung jawab atas sekitar satu dari setiap lima kasus Covid-19 di Amerika Serikat dan penyebarannya meningkat dua kali lipat dalam dua pekan terakhir, menurut pejabat kesehatan AS Selasa lalu.

Pertama kali diidentifikasi di India, Delta adalah salah satu dari beberapa “varian yang menjadi perhatian,” atau masuk golongan “varian of concern” seperti yang ditetapkan Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS (CDC) dan WHO. Varian ini menyebar dengan cepat melalui India dan Inggris.

“Varian Delta saat ini merupakan ancaman terbesar di AS terhadap upaya kami untuk menghilangkan Covid-19,” jelas pakar penyakit menular ternama AS, Dr. Anthony S. Fauci, dalam konferensi pers, dikutip dari The New York Times, Rabu (23/6).

Kabar baiknya, lanjut Fauci, vaksin yang diizinkan penggunaannya di AS ampuh melawan varian tersebut.

“Kita punya alatnya,” katanya.

“Jadi mari kita gunakan mereka, dan hancurkan wabahnya.”

Inggris
Dalam sepekan terakhir Inggris melaporkan 35.204 kasus varian Delta, peningkatan sebanyak 46 persen.

Menurut Badan Kesehatan Masyarakat Inggris (PHE) dari total kasus varian Delta, 42 di antaranya adalah Delta AY.1, varian turunan Delta.

Delta plus ini diperkirakan lebih mudah menular dari varian aslinya Delta, kata pejabat kesehatan India.

Varian Delta yang pertama diidentifikasi di India kini mencakup 95 persen dari total kasus sekuens di Inggris.

Portugal
Lebih dari setengah kasus COVID-19 yang dilaporkan di wilayah Lisabon, Portugal, adalah varian virus corona Delta yang sangat menular, demikian menurut data awal pada Minggu (20/6) saat otoritas Portugal berjuang mengekang lonjakan kasus yang mengkhawatirkan.

Ricardo Jorge dari lembaga kesehatan nasional mengatakan varian Delta, yang mulanya terdeteksi di India, mewakili lebih dari 60 persen kasus COVID-19 di daerah Lisabon.

Portugal melaporkan 1.000 lebih kasus baru COVID-19 selama empat hari berturut-turut pada Sabtu dan jumlah orang yang baru terbukti positif dalam 24 jam kembali ke tingkat akhir Februari, ketika negara itu masih dalam penguncian.

Australia
Negara bagian terpadat Australia, New South Wales, melaporkan peningkatan sebesar dua digit dalam kasus COVID-19 melalui penularan lokal untuk hari ketiga berturut-turut, kala otoritas berupaya untuk menahan penyebaran varian Delta yang sangat mudah menular.

“Sejak pandemi dimulai, ini mungkin adalah periode paling mengerikan yang dilalui oleh New South Wales,” kata pimpinan negara bagian itu, Gladys Berejiklian pada wartawan di Sydney, seperti dilansir laman Antara mengutip Reuters, Kamis (24/6).

Negara bagian itu telah memberlakukan pembatasan yang lebih ketat di Sydney, kota terbesar di Australia dengan populasi 25 juta jiwa. Para pejabat kesehatan mengatakan penularan dapat terjadi meski hanya dengan kontak yang minim dengan orang-orang yang terjangkit.

Pihak berwenang NSW telah mewajibkan penggunaan masker di semua lokasi dalam ruangan di Sydney, termasuk perkantoran, membatasi pergerakan penduduk di tujuh area di timur dan barat Sydney, dan membatasi pertemuan di rumah hingga lima orang untuk menahan terjadinya wabah pertama di negara bagian itu dalam lebih dari sebulan terakhir.

Thailand
Kepala Departemen Ilmu Kedokteran Thailand pekan lalu mengatakan 10 persen kasus positif Covid-19 adalah varian Delta. Harian Bangkok Post melaporkan ada 496 kasus varian Delta yang terdeteksi di Thailand pada 7 April sampai 13 Juni.

“Varian Delta ini 40 persen lebih menular dari varian Alfa dan harus dipantau terus-menerus.”

Editor : Maji

Berita Terkait

Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut
Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
Bupati Bandung Barat, Pastikan Melanti Ribuan PPPK, Simak Penjelasan BKPSDM
Simak Nih, Empat Dalang dari Generasi Ketiga Tampil di Satu Pagelaran Wayang Golek
Begini Suasana Layanan Publik di Acara Abdi Nagri Nganjang Ka Warga
Bupati Cirebon Guncang Publik, Begini Ceritanya
Permainan Tradisional Ramaikan Acara Abdi Nagri Nganjang ka Warga
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 18:29 WIB

Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut

Rabu, 16 April 2025 - 14:32 WIB

Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini

Senin, 14 April 2025 - 16:53 WIB

Bupati Bandung Barat, Pastikan Melanti Ribuan PPPK, Simak Penjelasan BKPSDM

Senin, 14 April 2025 - 00:03 WIB

Simak Nih, Empat Dalang dari Generasi Ketiga Tampil di Satu Pagelaran Wayang Golek

Minggu, 13 April 2025 - 23:37 WIB

Begini Suasana Layanan Publik di Acara Abdi Nagri Nganjang Ka Warga

Berita Terbaru