Bandung Barat Butuh Dana Rp500 Miliar untuk Perbaikan Jalan

Jumat, 27 Agustus 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jalan Wilayah Selatan KBB, yang sedang diperbaiki saat ini (foto: Istimewa)

Jalan Wilayah Selatan KBB, yang sedang diperbaiki saat ini (foto: Istimewa)

Pemerintah Kabupaten Bandung Barat berupaya keras agar seluruh jalan mulus. Hingga saat ini, ruas jalan yang mengalami kerusakan mencapai 20% dari keseluruhan jalan sepanjang 536 km.


DARA – Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) KBB, Adang Rachmat Safa’at menyatakan, untuk perbaikan jalan yang rusak tersebut dibutuhkan anggaran sekitar Rp500 miliar.

“Total ruas jalan di KBB ada 113, tapi 20% diantaranya masih perlu ditingkatkan kualitasnya. Dana yang dibutuhkan supaya (jalan) mulus, sekitar Rp500 miliar,” ujarnya, Jumat (27/8/2021).

Anggaran sebesar itu, tidak bisa dicouver oleh Anggaran Pendapatan dan Belanja (APBD) KBB. Kemampuan ABPD KBB masih terbatas, paling bisa menganggarkan untuk pemeliharaan saja sebesar Rp30 miliar.

Selama ini, anggaran pemeliharaan jalan bisa terbantu dengan mengandalkan dana corporate social responsibility (CSR) dari pihak swasta.

Selain itu, pemeliharaan jalan ruas jalan provinsi yang berada di wilayah KBB, anggarannya bersumber dari Propinsi Jawa Barat.

Untuk jalan-jalan provinsi yang strategis, rencananya akan diperlebar. Ia menyebutkan, jalan provinsi tersebut seperti jalan dari underpass Padalarang- Cisarua, kemudian Rajamandala-Sarimukti-Cipeundeuy, Cikalongwetan.

Guna memberikan akses pelayanan terhadap masyarakat, pihaknya mentargetkan selama tiga tahun ke depan 113 ruas jalan di KBB diharapkan dapat saling terhubung satu sama lain.

“Jalan lingkar KBB ini, kita harapkan menjadi solusi konektivitas antar wilayah, baik selatan ke utara, atau pun penghubung baru menuju Cianjur dan daerah lainnya,” jelasnya.

Untuk menjadikan seluruh jalan yang ada di KBB mulus sesuai harapan, saat ini pihaknya fokus memperbaiki 20% jalan tersebut. Adang memprediksi, pengerjaan jalan tersebut bisa tuntas dalam tempo waktu tiga tahun. “Kalau dari sekarang berarti tahun 2024,” ujarnya.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Presiden Prabowo Panen Raya di Majalengka, Bupati Bandung di Ciparay
Pemudik di Wilayah KAI Daop 6 Yogyakarta Bisa Periksakan Matanya Secara Gratis
Kepala DPMTSP Jabar Dedi Taufik Siapkan Strategi Jaga Iklim Investasi di Jabar
Amilin Zakat Fitrah DKM Binaul Makmur Desa Banyusari Tunaikan Amanah
Menghapus Jenuh Saat Mudik Lebaran, Daop 2 Bandung Sediakan Arena Bermain Anak
PT KAI Daop 2 Bandung Berangkatkan 17.893 Orang, Pucak Mudik Sudah Terlewati
Simak Nih, Pesan Bupati Bandung buat Warganya Yang Mudik Lebaran
Jangan Kirim Parsel ke Gubernur Jabar, Ini Alasannya
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 7 April 2025 - 13:23 WIB

Presiden Prabowo Panen Raya di Majalengka, Bupati Bandung di Ciparay

Senin, 7 April 2025 - 12:54 WIB

Pemudik di Wilayah KAI Daop 6 Yogyakarta Bisa Periksakan Matanya Secara Gratis

Senin, 7 April 2025 - 12:15 WIB

Kepala DPMTSP Jabar Dedi Taufik Siapkan Strategi Jaga Iklim Investasi di Jabar

Minggu, 30 Maret 2025 - 22:21 WIB

Amilin Zakat Fitrah DKM Binaul Makmur Desa Banyusari Tunaikan Amanah

Minggu, 30 Maret 2025 - 21:54 WIB

Menghapus Jenuh Saat Mudik Lebaran, Daop 2 Bandung Sediakan Arena Bermain Anak

Berita Terbaru


Bupati Bandung Dadang Supriatna menghadiri panen raya padi di Desa Sumbersari, Kecamatan Ciparay.(Foto: maji/dara)

BANDUNG UPDATE

Presiden Prabowo Panen Raya di Majalengka, Bupati Bandung di Ciparay

Senin, 7 Apr 2025 - 13:23 WIB