Ahmad Dhani Ulang Tahun, Mulan Jameela : Laki-laki Keras, Tapi Bisa Selembut Sutra

Rabu, 27 Mei 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ahmad Dhani merayakan Ulang Tahunnye ke-48 tahun (Foto : Instagram/mulanjameela1).

Ahmad Dhani merayakan Ulang Tahunnye ke-48 tahun (Foto : Instagram/mulanjameela1).

Kebahagian kini sedang menyelimuti keluarga musisi Ahmad Dhani. Pasalnya, pemilik Manajemen Republik Cinta ini, Selasa kemarin (26/5/2020) baru saja genap berusia 48 tahun.


DARA| BANDUNG- Sang istri, Mulan Jameela langsung memberikan ucapan selamat ulang tahun untuk sang suami, Ahmad Dhani.

Ucapan itu disampaikan Mulan Jameela melalui akun Instagram miliknya, @mulanjameela1, Rabu (27/5/2020). Mulan Jameela terlihat mengunggah foto keluarganya.

Anggota DPR RI dari Fraksi Gerindra itu tampak berdiri di samping Ahmad Dhani. Sementara keempat anaknya turut berpose mengelilingi sang ayah. Ada pula kue ulang tahun di atas meja.

Melalui unggahan itu, Mulan Jameela mengungkapkan sifat Ahmad Dhani yang turut dipujinya.

“Selamat ulang tahun cintaku @ahmaddhaniofficial,” tulis Mulan Jameela, seperti dikutip dari nova.grid.id.

Lebih lanjut, penyanyi berdarah Sunda itu mengungkap sifat asli sang suami.

“Laki-laki yang keras tapi seketika bisa lembut selembut sutra, dan bahkan lelakiku ini sangat pandai membuat hari-hariku penuh tawa,” terang Mulan Jameela.

Mulan Jameela memberikan doa dan harapannya pada sang suami, Ahmad Dhani. (Foto : Instagram/mulanjameela1)Mantan penyanyi duo Ratu itu lalu memberikan doa dan harapannya pada sang suami.

“Lelakiku yang senantiasa mengajarkan arti syukur.”

“Menikmati setiap detik dari apapun yg Allah berikan dalam hidup ini,”

“Doaku selalu untuk Mas dalam setiap sujudku,”

“Semoga kita bisa mengarungi dunia dengan selamat dan kelak sampai akhiratNya,”

“Karena cita-citaku tidak hanya di dunia saja bersamamu.. BarakAllah fii umrik sayangku,” doanya.

Postingan itu lalu mendapatkan banyak doa dari netizen yang turut memberikan doa pada Ahmad Dhani.

“Barakallah fii umrik mas dani @ahmaddhaniofficial semoga Allah berikan umur yg berkah, sehat, bahagia dunia akherat dalam lindungan Allah @mulanjameela1,” tulis pendakwah Umi Pipik.

“Barakallahufii umrik mas @ahmaddhaniofficial,” kata presenter Arie Untung.

“Barakallahu fii umrikkkk @ahmaddhaniofficial,” tulis artis Meisya Siregar.

 

Editor : Maji

Berita Terkait

Cek Disini, Sejumlah Tokoh Nasional Bicara Enam Bulan Pemerintahan Presiden Prabowo
Ketika Atalia Jadi Tempat Curhat Mahasiswa, Begini Suasananya
543 Tahun Kabupaten Cirebon: Menelusuri Jejak Para Wali yang Membangun Peradaban
BKKBN Catat Rekor MURI Pelayanan MOP, Bandung Barat Berkontribusi Puluhan Akseptor
Banjir di Palabuhanratu Sukabumi Rendam Puluhan Rumah di Tiga Desa dan Menewaskan Seorang Warga
Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut
Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
Berita ini 21 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 08:58 WIB

Cek Disini, Sejumlah Tokoh Nasional Bicara Enam Bulan Pemerintahan Presiden Prabowo

Selasa, 22 April 2025 - 08:20 WIB

Ketika Atalia Jadi Tempat Curhat Mahasiswa, Begini Suasananya

Senin, 21 April 2025 - 13:33 WIB

543 Tahun Kabupaten Cirebon: Menelusuri Jejak Para Wali yang Membangun Peradaban

Senin, 21 April 2025 - 13:13 WIB

BKKBN Catat Rekor MURI Pelayanan MOP, Bandung Barat Berkontribusi Puluhan Akseptor

Minggu, 20 April 2025 - 11:21 WIB

Banjir di Palabuhanratu Sukabumi Rendam Puluhan Rumah di Tiga Desa dan Menewaskan Seorang Warga

Berita Terbaru


Anggota Komisi VIII DPR RI, Atalia Praratya menemui ibu-ibu PKK di Gedung Graha Binangkit, Kota Bandung, Senin (21/4/2025).(Foto: deram/dara)

BANDUNG UPDATE

Anggota DPR RI Teh Atalia Sebut PKK Garda Terdepan Jaga Keutuhan NKRI

Selasa, 22 Apr 2025 - 09:07 WIB

Foto: Istimewa

JABAR

Kasad Resmikan Sarana Pengairan Pertanian di Sukabumi

Selasa, 22 Apr 2025 - 08:32 WIB


Anggota Komisi VIII DPR RI, Atalia Praratya berdialog dengan mahasiswa dalam kegiatan aspirasi masyarakat (asmas) di Gedung Graha Binangkit, Jalan Sukabumi, Kota Bandung, Senin (21/4/2025).(Foto: deram/dara)

HEADLINE

Ketika Atalia Jadi Tempat Curhat Mahasiswa, Begini Suasananya

Selasa, 22 Apr 2025 - 08:20 WIB