Alhamdulillah, 49 Alumni SMA Al Ma’soem Diterima di Perguruan Tinggi Negeri

Sabtu, 14 Mei 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Peraih kategori utama (Cageur, Bageur, dan Pinter) atau kategori tertinggi pada wisuda purna siswa SMA dan Pesantren Siswa Al Ma'soem tahun ajaran 2021-2022 di Dome Al Ma'soem, Sabtu (14/5/2022). (Foto: dok al ma'soem)

Peraih kategori utama (Cageur, Bageur, dan Pinter) atau kategori tertinggi pada wisuda purna siswa SMA dan Pesantren Siswa Al Ma'soem tahun ajaran 2021-2022 di Dome Al Ma'soem, Sabtu (14/5/2022). (Foto: dok al ma'soem)

Sebanyak 49 lulusan Al Ma’soem diterima di perguruan tinggi negeri. Melalui jalur undangan 36 orang dan jalur lainnya 13 orang.


DARA – Direktur Pendidikan Al Ma’soem Dr Asep Sujana, MM, mengatakan, para alumni yang mengikuti pelaksanaan Wisuda Purna Siswa dan Santri Pesantren Siswa Al Ma’soem (PSAM) tahun ajaran 2021/2022 semuanya dinyatakan lulus 100 % setelah melalui rangkaian evaluasi akhir berupa tugas-tugas, ujian praktik, dan ujian tulis.

“Jumlah wisudawan 313 orang (216 orang program MIPA dan 97 orang program IPS),” kata Asep Sujana pada sambutannya di acara Wisuda Purna Siswa dan Santri PSAM di Dome Al Ma’soem Jalan Raya Cipacing Desa Cipacing Kecamatan Jatinangor Kabupaten Sumedang Jawa Barat, Sabtu (14/5/2022).

Sampai pada wisuda saat ini, imbuh Asep Sujana, sebanyak 49 orang telah dinyatakan diterima di PTN (Perguruan Tinggi Negeri) melalui jalur undangan (36 orang) dan jalur lainnya (13 orang).

“Sebagai tambahan informasi, saat ini Universitas Ma’soem telah membuka pendaftaran calon mahasiswa untuk Fakultas Komputer (Prodi Sistem Informasi, Komputerisasi Akuntansi, Manajemen Informatika, Bisnis Digital), Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (Prodi Perbankan Syariah dan Manajemen Bisnis), Fakultas Pertanian (Prodi Teknologi Pangan dan Agribisnis), dan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (Prodi Pendidikan Bahasa Inggris dan Bimbingan Konseling),” tutur Asep Sujana.

Sementara itu, Direktur Pesantren Siswa Al Ma’soem Asep Dedi Suhendri, SE, MM., mengungkapkan laporan jumlah wisudawan/wati santri SMA Al Ma’soem dan progran Pesantren unggulan tahun pelajaran 2021-2022.

“Jumlah santri awal tahun ajaran 2019-2020 sebanyak 205 orang, dan jumlah wisudawan/wati tahun ajaran 2021-2022 sebanyak 156 orang, selisih 49 orang,” katanya.

Asep Dedi menjelaskan, sebanyak 49 orang atau 23,9 persen dinyatakan mengundurkan diri di perjalanan, tidak lulus kriteria akhlak.

Program reguler pesantren, kata Asep Dedi, pembelajaran keagamaan, setiap malam dengan mata pelajaran terdiri dari Al-Qu’ran/tajwid, fiqih, akidah akhlak, nahwu shorof dan Bahasa Inggris dan Arab. “Hafalan Al-Qur’an, setiap hari ba’da sholat shubuh. Para pengajar adalah wali santri yang merangkap sebagai ustasz/ah,” katanya.

Program khusus, dijelaskannya, kelas takhossus kitab kuning, dilaksanakan setiap malam, mempelajari kitab-kitab kuning, terdiri dari kitab Safinatun Naja, Tijan Ad Darori, Al Jurumiyah, Ta’lim Muta’alim dan Sulamut Taufik.
“Pengajar kerjasama dengan Pesantren Al Jawami Cileunyi,” katanya.

Program unggulan, kata Asep Dedi, kelas khusus tahfidz dilaksanakan setiap malam, fokus pada hafalan juz baru dan muroja’ah. Pembimbing dari UPTQ UIN Bandung.

“Karantina tahfidz biasa dilaksanakan setiap liburan semester ganjil, selama dua Minggu, dan setiap bulan Ramadan. Untuk tahun ini dapat terlaksana 1 kali untuk SMP dan 1 kali untuk SMA mengisi waktu Ujian Nasional kelas 9 dan 12. Dalam pelaksanaannya dibimbing khusus oleh ustadz/ah, wali santri pesantren,” jelasnya.

Tes tahfidz, kata Asep Dedi, dilaksanakan setiap bulan secara terjadwal, terdiri dari test juz baru dan test mempertahankan juz. “Penguji merupakan team independent, yaitu Team Baitul Qur’an dari UPTQ UIN Bandung,” katanya.

Menurutnya, jumlah yang lulus test tahfidz tahun 2021-2022 sebanyak 84 orang, di antaranya terdapat 3 orang lulus terbaik dan terbanyak juz.

Ketiga orang itu, yakni Mochammad Khoirulluthfansyah, Daffa Nabilla Fithri Abdurrahman, dan Destia Apriliani.
Selain itu, peraih penghargaan utama (Cageur, Bageur dan Pinter) wisudawan/wati santri PSAM tingkat SMA tahun ajaran 2021-2022 5 orang. Yaitu Adisti Nurfarida, Siti Asri Asmaus Sa’adah, Firzana Lutfie Rahmani Yogaswara Putri, Mochammad Khoirul Lutfansyah, dan Dede Harist.

“Sedangkan untuk kategori Cageur, Bageur, Pinter masing-masing setiap kelas 9 orang di SMA, dan di PSAM masing-masing wali santri 3 orang,” katanya.

Menurutnya, nominasi penerima penghargaan utama wisuda purna siswa SMA Al Ma’soem tahun ajaran 2021-2022, yaitu Alandra Raka Raihan, Farsya Risca Amalia, Ghifari Jauhar Yajri, Muhammad Abdul Hikam Hidayatulloh Ganis, Muhammad Aditya Hafizh Zahran, Muhammad Daffa Novian Sudrajat, Saffanah Mumtaz Nasruddin, Shabrina Nibrasalhuda, dan Wiratama Rauban Darojat.

Editor: denkur

Berita Terkait

Dunia Pendidikan di Jawa Barat Terapkan Pendekatan Deep Learning, Ini Penjelasannya
Universitas Sangga Buana YPKP Perkuat Kerjasama Internasional dengan Universiti Malaysia Perlis dan Universiti Utara Malaysia
Universitas Paramadina Gelar acara Urban Sufism Day Mengangkat Spiritualitas dan Gerakan Sosial
Lima Contoh Ucapan Hari Guru Nasional
Gass Pool, SMKN I Cisarua Siap Gelar Job Fair Gaet Puluhan Perusahaan
FGD KKRA RA Menuju Lembaga Pendidikan yang Profesional
Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sukabumi Ikuti Abdidaya di Bali
Jambore Guru dan Tenaga Kependidikan Hebat, Kedepankan Rasa Sayang Saat Mengajar
Berita ini 12 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 6 Januari 2025 - 18:56 WIB

Dunia Pendidikan di Jawa Barat Terapkan Pendekatan Deep Learning, Ini Penjelasannya

Sabtu, 21 Desember 2024 - 10:00 WIB

Universitas Sangga Buana YPKP Perkuat Kerjasama Internasional dengan Universiti Malaysia Perlis dan Universiti Utara Malaysia

Jumat, 13 Desember 2024 - 11:25 WIB

Universitas Paramadina Gelar acara Urban Sufism Day Mengangkat Spiritualitas dan Gerakan Sosial

Senin, 25 November 2024 - 09:27 WIB

Lima Contoh Ucapan Hari Guru Nasional

Sabtu, 23 November 2024 - 13:25 WIB

Gass Pool, SMKN I Cisarua Siap Gelar Job Fair Gaet Puluhan Perusahaan

Berita Terbaru

NASIONAL

Menhan dan KSAU Diskusikan Kedatangan Pesawat Tempur Rafale

Kamis, 9 Jan 2025 - 11:46 WIB

OLAHRAGA

RASIO ERICK THOHIR Tolok Ukur Elkan Baggott

Rabu, 8 Jan 2025 - 21:41 WIB