Alhamdulillah, Pemkab Bandung Barat Terima Penghargaan Siddhakarya, Begini Komitmen Ade Zakir

Rabu, 23 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


Penghargaan diserahkan Pelaksana Harian (Plh) Asisten Perekonomian dan Kesejahteraan Rakyat Provinsi Jawa Barat, Dodo Suhendar menyematkan tanda penghargaan Siddhakarya kepada Pj Bupati Bandung Barat, Ade Zakir di Gedung A Sekretariat Daerah Jawa Barat, Rabu (23/10/2024).(Foto: heny/dara)

Penghargaan diserahkan Pelaksana Harian (Plh) Asisten Perekonomian dan Kesejahteraan Rakyat Provinsi Jawa Barat, Dodo Suhendar menyematkan tanda penghargaan Siddhakarya kepada Pj Bupati Bandung Barat, Ade Zakir di Gedung A Sekretariat Daerah Jawa Barat, Rabu (23/10/2024).(Foto: heny/dara)

Penghargaan Siddhakarya ini bukti bahwa kerja keras seluruh elemen masyarakat dan pemerintah daerah telah membuahkan hasil yang positif.

DARA| Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Jabar) memberikan Penghargaan Siddhakarya kepada Penjabat (Pj) Bupati Bandung Barat, Ade Zakir Gedung A Sekretariat Daerah Jawa Barat, Rabu (23/10/2024).

Penghargaan diserahkan Pelaksana Harian (Plh) Asisten Perekonomian dan Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Provinsi Jawa Barat, Dodo Suhendar.

Penghargaan Siddhakarya diberikam kepada kabupaten/kota yang dianggap berhasil dalam mendorong pertumbuhan ekonomi daerah. Terutama dalam aspek peningkatan kinerja dunia usaha, pengembangan inovasi, serta peningkatan kesejahteraan masyarakat.

“Alhamdulilah, kita bersyukur mendapat penghargaan Siddhakarya. Kami akan terus berupaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan memacu inovasi di berbagai sektor,” kata Ade Zakir, saat dihubungi.

Ia juga menyatakan, pencapaian penghargaan tersebut bukan hanya kerja keras Pemkab Bandung Barat saja. Namun merupakan hasil kerja keras semua pihak.

Penghargaan Siddhakarya ini bukti bahwa kerja keras seluruh elemen masyarakat dan pemerintah daerah telah membuahkan hasil yang positif.

“Kami akan terus berupaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan memacu inovasi di berbagai sektor,” imbuhnya.

Menyadari pentingnya kolaborasi dengan berbagai stackeholder, Adepun siap berkomitmen untuk tetap menjaga sinergi antara pemerintah daerah, pelaku usaha, dan masyarakat guna mencapai tujuan pembangunan yang berkelanjutan.

“Kami menyadari tantangan ke depan tidak mudah, tetapi kami optimis dengan dukungan semua pihak, Kabupaten Bandung Barat akan terus tumbuh dan berkembang,” pungkasnya.

Editor: Maji

Berita Terkait

Prakiraan Cuaca Bandung, Jumat 29 November 2024
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Jumat 29 November 2024
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Jumat 29 November 2024
Almarhum Sobari, Puluhan Tahun Mengabdi Jadi Anggota Linmas, Keluarga Kenang Sosok Pekerja Keras
Jeje-Asep Ismail, Melayat ke Rumah Duka Anggota Linmas yang Meninggal Setelah Antar Kotak Suara
Menang Telak, Dedi Mulyadi Siap Benahi Jabar
Dua Anggota Linmas di Padalarang Terluka Usai Antarkan Kotak Suara ke Kantor Kecamatan
Prakiraan Cuaca Bandung, Kamis 28 November 2024
Berita ini 30 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 29 November 2024 - 06:05 WIB

Prakiraan Cuaca Bandung, Jumat 29 November 2024

Jumat, 29 November 2024 - 05:53 WIB

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Jumat 29 November 2024

Jumat, 29 November 2024 - 05:50 WIB

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Jumat 29 November 2024

Kamis, 28 November 2024 - 18:34 WIB

Almarhum Sobari, Puluhan Tahun Mengabdi Jadi Anggota Linmas, Keluarga Kenang Sosok Pekerja Keras

Kamis, 28 November 2024 - 13:14 WIB

Menang Telak, Dedi Mulyadi Siap Benahi Jabar

Berita Terbaru

Foto: miga/dara.co.id

BANDUNG UPDATE

Prakiraan Cuaca Bandung, Jumat 29 November 2024

Jumat, 29 Nov 2024 - 06:05 WIB

mobil sim keliling kabupaten Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Jumat 29 November 2024

Jumat, 29 Nov 2024 - 05:53 WIB

mobil sim keliling kota Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Jumat 29 November 2024

Jumat, 29 Nov 2024 - 05:50 WIB

OLAHRAGA

REVOLUSI SEPAK BOLA Erick Ubah Wajah Timnas Indonesia

Kamis, 28 Nov 2024 - 20:42 WIB