Alhamdulillah, Ratusan Warga Desa Sukasenang Terima Santunan dan BLT

Kamis, 25 April 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penyerahan santunan dan BLT di Aula Desa Sukasenang, Kecamatan Banyuresmi, Kabupaten Garut, Kamis (25/4/2024)(Foto: Istimewa)

Penyerahan santunan dan BLT di Aula Desa Sukasenang, Kecamatan Banyuresmi, Kabupaten Garut, Kamis (25/4/2024)(Foto: Istimewa)

Total bantuan yang disalurkan tahun ini mencapai Rp176.800.000, bersumber dari Dana Desa.

DARA | Ada 426 warga di Desa Sukasenang, Kecamatan Banyuresmi, Kabupaten Garut, mendapatkan bantuan yang bersumber dari dana desa Tahun Anggaran 2024.

Bantuan yang diberikan itu terdiri dari dua jenis, yaitu santunan dan BLT terpisah.

Kepala Desa Sukasenang, Iwan Ridwan, mengatakan penerima bantuan tersebut terdiri dari guru ngaji, Linmas, anak yatim, jompo dan janda.

Rinciannya dana santunan total sebesar Rp112 juta, sedangkan untuk BLT total Rp64.800.000.

“Jadi secara keseluruhan, total bantuan yang kami salurkan tahun ini mencapai Rp176.800.000, yang bersumber dari Dana Desa,” ujarnya usai pemberian bantuan di Aula Desa Sukasenang, Kecamatan Banyuresmi, Kabupaten Garut, Kamis (25/4/2024).

Menurut kades, para penerima santunan dan BLT di desanya itu tidak termasuk ke dalam keluarga penerima manfaat sejumlah bantuan yang diberikan pemerintah pusat.

Kades mengatakan, santunan dan BLT untuk warga di Desa Sukasenang ini hanya khusus bagi mereka yang belum tersentuh sejumlah program bantuan dari pemerintah pusat.

“Jadi bantuan ini diberikan bagi masyarakat yang sama sekali belum mendapat program bansos dari pemerintah pusat. Dengan tujuan untuk meringankan beban hidup masyarakat,” ujarnya.

Kades menuturkan, penyaluran bantuan di desanya berlangsung setiap satu tahun sekali. Biasanya diberikan setiap sebelum lebaran di setiap tahunnya.

“Namun untuk 2024 ini, diberikan setelah lebaran dengan tujuan sambil silaturahmi, halal bihalal,”katanya.

Editor: denkur

Berita Terkait

Panglima TNI Kunjungi Makodim 0607/Kota Sukabumi
Puluhan Operator SD Ikuti Bimtek yang Digelar Disdik Kabupaten Sukabumi
Dedi Mulyadi Fokus pada Infrastruktur dan Realokasi Anggaran Pembangunan Jabar
Syakur Amin Tegaskan Salah Satu Skala Prioritas dalam Kepemimpinannya adalah Peningkatan Pelayanan Publik
Dari Sertijab Bupati Sukabumi
Demul Jadi Gubernur Jabar, Karangan Bunga Ucapatan Selamat Diganti Benih Padi
Sat Lantas Polres Garut Lakukan Penindakan kepada Travel Gelap dalam Operasi Keselamatan Lodaya 2025
Inilah Lima Program Prioritas Ayep Zaki
Berita ini 15 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 22 Februari 2025 - 10:31 WIB

Panglima TNI Kunjungi Makodim 0607/Kota Sukabumi

Sabtu, 22 Februari 2025 - 09:41 WIB

Puluhan Operator SD Ikuti Bimtek yang Digelar Disdik Kabupaten Sukabumi

Jumat, 21 Februari 2025 - 21:17 WIB

Dedi Mulyadi Fokus pada Infrastruktur dan Realokasi Anggaran Pembangunan Jabar

Jumat, 21 Februari 2025 - 17:38 WIB

Syakur Amin Tegaskan Salah Satu Skala Prioritas dalam Kepemimpinannya adalah Peningkatan Pelayanan Publik

Jumat, 21 Februari 2025 - 17:18 WIB

Dari Sertijab Bupati Sukabumi

Berita Terbaru

Foto: Istimewa

JABAR

Panglima TNI Kunjungi Makodim 0607/Kota Sukabumi

Sabtu, 22 Feb 2025 - 10:31 WIB