Alhamdulillah, Tahun Ini Pemerintah Gelontorkan Dana Desa Rp72 Triliun

Selasa, 23 Maret 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi RI, Abdul Halim Iskandar saat di Cianjur (Foto: Istimewa)

Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi RI, Abdul Halim Iskandar saat di Cianjur (Foto: Istimewa)

Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi RI menggelontorkan anggaran dana desa tahun anggaran 2021 sebesar Rp 72 triliun.


DARA – Anggaran itu diperuntukan untuk percepatan pembangunan di wilayah desa di seluruh Indonesia.

Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi RI, Abdul Halim Iskandar, mengatakan, pemanfaatan dana desa dapat sesuai harapan masyarakat.

“Dana desa dapat dipakai untuk pengembangan infrastruktur desa, bisa dipakai untuk tugas-tugas pembangunan desa yang lain yang penting selalu bertumpu pada dua hal yaitu pertumbuhan ekonomi dan peningkatan sumber daya manusia,” kata Abdul, kepada wartawan di Cianjur, Selasa (23/3/2021).

Selain itu, lanjut Abdul, pemanfaatan dana desa juga saat ini dialokasikan untuk percepatan penanganan pandemi Covid-19.

“Alokasi untuk percepatan penanganan pandemi yang tengah berlangsung sebesar 8% dari seluruh total anggaran dan Rp 20 triliun untuk bantuan langsung tunai (BLT) dana desa,” ujarnya.

Sementara itu, Pelaksana Tugas Bupati Cianjur, Herman Suherman menuturkan, pemanfaatan dana desa di Kabupaten Cianjur berjalan sesuai peruntukan, yaitu pertumbuhan ekonomi dan peningkatan sumber daya manusia serta percepatan penanganan pandemi Covid-19.

“Semuanya berjalan lancar dan baik, kami terus awasi terkait penggunaan dan peruntukannya. Kami imbau seluruh pemerintah desa agar betul-betul dan bertanggung jawab agar dana desa dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat,” jelas Herman.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Persaingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Semakin Ketat, Begini Peluang Timnas Indonesia
Si Propam Polres Garut Bakti Sosial di Pesantren Al Bayan
Antusias Pemilih Pemula Berikan Dukungan untuk Helmi Budiman di Pilkada Garut 2024
Bersama PT Ajaib Windu Jaya, Lapas Garut Salurkan Bantuan dan Pelatihan bagi UMKM
Buntut Rotmut Pejabat Eselon 2, Irjen Kemendagri Datangi Pemkab Bandung Barat. Ada Apa ya?
Menlu RI : Inovasi dan Digitalisasi Harus Jadi Penggerak Ekonomi Formal dan Global di Kawasan
Conference of the Parties ke-29 (COP29) Komitmen Baru Menuju Bumi Lebih Hijau 
Duel Indonesia Vs Jepang Bakal Heboh, JKT48 Bakal Menghibur Superter Garuda
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 17:18 WIB

Persaingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Semakin Ketat, Begini Peluang Timnas Indonesia

Jumat, 15 November 2024 - 16:48 WIB

Si Propam Polres Garut Bakti Sosial di Pesantren Al Bayan

Jumat, 15 November 2024 - 16:40 WIB

Antusias Pemilih Pemula Berikan Dukungan untuk Helmi Budiman di Pilkada Garut 2024

Jumat, 15 November 2024 - 16:33 WIB

Bersama PT Ajaib Windu Jaya, Lapas Garut Salurkan Bantuan dan Pelatihan bagi UMKM

Jumat, 15 November 2024 - 16:14 WIB

Buntut Rotmut Pejabat Eselon 2, Irjen Kemendagri Datangi Pemkab Bandung Barat. Ada Apa ya?

Berita Terbaru