Sohun dan bihun, sumber karbohidrat yang rendah lemak dan kalori. Sekilas sama, namun ternyata beda. Pingin tahu?
DARA | Hampir sama memang. Namun, jika dilihat dari tekstur, warna, dan bahan utamanya, ternyata beda.
Apa saja perbedaannya?
Berikut ulasannya, sebagaimana dikutip dara.co.id dari Halodoc, Senin (27/11/2023):
1. Perbedaan bahan baku
Meskipun terlihat mirip, tetapi dari bahan bakunya saja soun dan bihun sebenarnya sudah berbeda.
Bihun terbuat dari tepung beras dan air. Terkadang, adonan bihun ditambahkan tapioka dan tepung maizena untuk membuat teksturnya lebih kenyal.
Sementara itu, soun terbuat dari sari pati tepung kacang hijau. Namun, ada juga soun yang terbuat dari tepung kentang atau ubi jalar.
2. Perbedaan tekstur
Jika kamu amati, perbedaan sohun dan bihun juga bisa terlihat dari teksturnya. Tekstur bihun cenderung lebih rapuh dan mudah patah baik saat masih kering.
Namun, begitu sudah matang, teksturnya akan berubah menjadi lebih lembut dan kenyal.
Sedangkan soun memiliki tekstur yang lebih kuat dan lentur ketika masih dalam keadaan kering. Begitu sudah masak, tekstur soun menjadi lebih tebal, licin, dan mudah patah.
3. Perbedaan rasa dan warna
Karena bihun dan soun biasanya dicampur dengan makanan lain, banyak yang tidak memperhatikan perbedaan bihun dan soun dari segi rasa.
Sebenarnya, perbedaannya juga tidak terlalu jauh. Hanya saja, bihun sedikit lebih gurih daripada soun.
Nah, dari warnanya keduanya juga berbeda. Bihun memiliki warna putih yang kekuningan.
Jika membandingkan dengan sohun, soun memiliki warna putih bersih dan berubah menjadi putih transparan.
4. Perbedaan cara mengolah
Bihun dan soun harus direndam air hangat agar teksturnya lunak dan mudah untuk dimasak.
Namun, bihun lebih cepat melunak begitu direndam air hangat. Ini membutuhkan waktu sekitar 3-5 menit sampai benar-benar matang.
Sedangkan sohun membutuhkan waktu lebih lama yaitu kira-kira sekitar 7 menit. Akan tetapi, setelah direndam air hangat, soun menjadi lengket dan merekat satu sama lain.
Karena itu, kamu juga bisa merendam soun menggunakan air dingin atau menuangkan sedikit minyak supaya tidak terlalu lengket.
5. Perbandingan nilai gizi soun dan bihun
Karena terbuat dari bahan baku berbeda, tentu saja keduanya memiliki nilai gizi yang berbeda pula.
Namun, baik soun dan bihun keduanya termasuk dalam sumber karbohidrat yang baik, karena rendah lemak dan kalori.
Kandungan gizi soun dan bihun:
Pada setiap 2 ons atau 56 gram sohun memiliki kandungan gizi yaitu:
Kalori: 200 kalori.
Protein: 6 gram.
Lemak: 1 gram.
Karbohidrat: 44 gram.
Serat: 2 gram.
Sodium 5 miligram.
Sedangkan dalam porsi yang sama, bihun memiliki nilai gizi:
Kalori: 190 kalori.
Protein: 4 gram.
Lemak: 0.5 gram.
Karbohidrat: 43 gram.
Serat: 1 gram
Sodium: 10 miligram.
Editor: denkur