Apel Pagi, Bupati Sukabumi Bahas Isu Strategis dan Pelayanan Publik

Selasa, 8 April 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


 Bupati Sukabumi, H Asep Japar berhalal bilahal di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sukabumi di Halaman Parkir Sekretariat Daerah, Kabupaten Sukabumi, Palabuhanratu, Selasa (8/3/2025).(Foto: dian/dara)

Bupati Sukabumi, H Asep Japar berhalal bilahal di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sukabumi di Halaman Parkir Sekretariat Daerah, Kabupaten Sukabumi, Palabuhanratu, Selasa (8/3/2025).(Foto: dian/dara)

Bupati H Asep menegaskan pemerintah daerah akan memberikan dukungan penuh terhadap permasalahan yang dihadapi masing-masing dinas.

DARA| Bupati Sukabumi, H Asep Japar memimpin apel pagi di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sukabumi yang digelar di Halaman Parkir Sekretariat Daerah, Kabupaten Sukabumi, Palabuhanratu, Selasa (8/3/2025).

Usai apel pagi, kegiatan dilanjutkan halal bihalal dalam rangka perayaan Idulfitri 1446 Hijriah yang diikuti seluruh pegawai Pemda Kabupaten Sukabumi.

Dalam amanatnya, Bupati menyampaikan sejumlah hal penting kepada jajaran aparatur sipil negara (ASN). Salah satu poin utama adalah dukungan terhadap program yang diluncurkan Pemerintah Provinsi Jawa Barat bertajuk “Satu Pejabat Satu Ibu Asuh”.

“Tadi malam kita melakukan virtual dengan Pak Gubernur Jawa Barat. Beliau menyampaikan bahwa seluruh perangkat daerah di Jawa Barat diminta mendukung program “Satu Pejabat Satu Ibu Asuh”. Program tersebut bertujuan untuk memberikan perhatian dan bantuan kepada lansia yang membutuhkan.

“Saya minta seluruh pejabat di Kabupaten Sukabumi turut serta dalam program ini sesuai arahan dari Bapak Gubernur,” pintanya.

Lebih lanjut Bupati menekankan pentingnya kerja sama yang baik antar pegawai, peningkatan kedisiplinan, serta menjaga kebersihan dan penataan lingkungan kantor demi menciptakan suasana kerja yang aman dan nyaman.

“Seluruh staf yang hadir, apabila ada kebijakan yang kurang dipahami silahkan dimusyawarahkan. Jangan sampai menimbulkan ketidakpuasan. Saya ingin setiap kepala dinas, camat, dan kepala bagian kompak dalam bekerja,” tegasnya.

H Asep juga menegaskan pemerintah daerah akan memberikan dukungan penuh terhadap permasalahan yang dihadapi masing-masing dinas.

“Saya mengajak seluruh jajaran untuk bekerja dengan semangat kebersamaan dan tanggung jawab demi pelayanan terbaik kepada masyarakat,” tutupnya.

Editor: Maji

Berita Terkait

Kadis Perkim Dampingi Sekda Kabupaten Sukabumi Tinjau Dampak Bencana Lapang Cangehgar
Dinas PU Kabupaten Sukabumi Siapkan Normalisais Sungai
Ini Yang Dibahas Wali Kota Sukabumi dengan DPRD Saat Coffe Morning
Bupati Sukabumi Sampaikan Jawaban Atas Pandangan Umum Fraksi Tentang Raperda Pajak dan Retribusi Daerah
Begini Suasana Layanan Publik di Acara Abdi Nagri Nganjang Ka Warga
Bupati Cirebon Guncang Publik, Begini Ceritanya
Halalbihalal Paguyuban Pasundan, KDM: Momentum Tingkatkan Spirit Kebudayaan
Begini Harapan Gubernur Jabar di Hari Jadi Kota Sukabumi ke-111
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 14 April 2025 - 17:19 WIB

Kadis Perkim Dampingi Sekda Kabupaten Sukabumi Tinjau Dampak Bencana Lapang Cangehgar

Senin, 14 April 2025 - 15:33 WIB

Dinas PU Kabupaten Sukabumi Siapkan Normalisais Sungai

Senin, 14 April 2025 - 15:27 WIB

Ini Yang Dibahas Wali Kota Sukabumi dengan DPRD Saat Coffe Morning

Minggu, 13 April 2025 - 23:37 WIB

Begini Suasana Layanan Publik di Acara Abdi Nagri Nganjang Ka Warga

Minggu, 13 April 2025 - 23:11 WIB

Bupati Cirebon Guncang Publik, Begini Ceritanya

Berita Terbaru

OLAHRAGA

PEREMPATFINAL ASIAN CUP “Drama Korea” Indonesia-Korut

Senin, 14 Apr 2025 - 20:57 WIB


Kepala Dinas PU Kabupaten Sukabumi, Dede Rukaya, bersama Kepala UPTD PU Wilayah IV Palabuhanratu, Edi Mulyadi meninjau lokasi irigasi di Lapang Cangehgar, Kelurahan, Kecamatan Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi, Senin (14/4/2025).(Foto: Ist)

JABAR

Dinas PU Kabupaten Sukabumi Siapkan Normalisais Sungai

Senin, 14 Apr 2025 - 15:33 WIB