DARA | JAKARTA – Arab Saudi saat ini dilanda cuaca panas ekstrem. Para calon jamaah haji diharapkan membawa pelindung jika keluar.
Sementara itu Kementerian Agama memaksimalkan pelayanan. Bahkan, di setiap kloter ditugaskan tiga dokter dan dua paramedis, kata Direktur Layanan Haji Luar Negeri Kementerian Agama, Sri Ilham Lubis, Kamis (27/6/2019).
Sri Ilham juga mengatakan, ada pula petugas dari tim pemandu haji daerah (TPHD). Sedangkan di luar kloter, ada petugas nonkloter di pemondokan di sektor yang melayani selama di Arab Saudi. Sebanyak 12 kantor sektor pun didirikan.
“Kita sediakan kantor sektor itu 12. Ada di Haram, dan di tempat-tempat permukiman jamaah haji kita. Di situ ada petugas yang selalu stand by yang selalu melayani jamaah,” ujarnya, seperti dilansir republika.
Petugas kesehatan nonkloter pun disiapkan di sektor. “Mereka tentu siap melayani, intinya, semua jamaah terlayani baik itu yang sehat, yang sakit, yang risti, semua dapat layanan,” ujarnya.
Sri mengimbau jamaah haji agar tidak memaksakan diri melakukan perjalanan bila cuaca panas sedang ekstrem. Namun jika memang diperlukan untuk keluar pada siang hari, maka sebaiknya menggunakan perangkat pelindung diri.***
Editor: denkur