Regulasi PSSI yang mewajibkan setiap tim peserta kompetisi Liga 1 memasukan pemain U-20, membawa angin segar bagi sejumlah pemain binaan, tak terkecuali pemain muda Persib Bandung.
DARA | BANDUNG – Tim asuhan Robert Albert ini pun langsung memanggil tiga pemain binaannya untuk mengikuti trail bersama tim.
Salah satu pemain muda yang mendapat kesempatan ikuti trail, Ardi Maulana. Ia mengaku senang bisa ikut gabung bersama tim Persib senior.
“Perasaanya bangga, terus kesempatan emas gitu buat saya, orang lain belum tentu bisa,” katanya disela latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kamis (27/8/2020).
Ardi mengaku akan mengikuti serangkaian latihan bersama tim. Ia akan berjuang agar mendapat tempat di tim skuat kebanggaan bobotoh ini.
“Kalau saya sih jalani dulu latihan, kerja keras dulu, kalau ada kesempatan dimainin ya semoga saja,” ucapnya.
Ardi Maulana sendiri mengaku sangat mengidolakan pemain Persib,
Abdul Aziz. Menurutnya, meski masih muda, Azis selalu tampil enerjik dan tidak canggung tampil bersama para pemain senior. “Ya Abdul Aziz idola saya,”ujarnya.
Bergabungnya bersama Persib kata Ardi, mendapat dukungan orangtua. Mereka berharap anaknya ini mendapat tempat di tim Persib.
“Ya paling mungkin orangtua sama kakak mendukung, dan pesannya yang penting berdoa dan jangan lupa sholat 5 waktu,” tandasnya.***
Editor: denkur