Asyik, Dana Parpol di Kabupaten Bandung Barat Tahap 2 Segera Cair

Kamis, 17 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


Kepala Bakesbangpol KBB, Weda Wardiman (Foto: heny/dara)

Kepala Bakesbangpol KBB, Weda Wardiman (Foto: heny/dara)

Bakesbangpol memiliki tanggung jawab besar dalam memastikan bantuan keuangan yang diberikan kepada parpol digunakan secara tepat.

DARA| Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dipastikan bakal menerima bantuan keuangan paling besar dari Pemkab Bandung Barat.

Pada Pemilu Legislatif (Pileg) tahun 2024, PKS KBB memperoleh suara terbanyak dengan 158.710 suara dan berhasil menduduki 8 kursi DPRD KBB.

Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) KBB, Weda Wardiman menyebutkan, besaran bantuan buat partai politik (parpol) berdasarkan raihan suara di Pileg tersebut. Pemkab Bandung Barat memberikan bantuan kepada parpol sebesar Rp4.500/ suara.

“Untuk bantuan keuangan, nilai per suara adalah Rp4.500. Perhitungan ini akan berlaku hingga Pemilu 2029,” jelasnya, saat ditemui di Ngamprah, Kamis (17/10/2024).

Saat ini, parpol akan menerima bantuan tahap 2 tahun 2024 dengan total Rp1,4 miliar.

Penyaluran bantuan tahap 2, direncanakan pada November 2024, setelah laporan pertanggungjawaban tahap 1 diselesaikan.

“Saat ini, proses administrasi sedang berlangsung untuk penetapan bantuan itu,” terangnya.

Untuk memastikan pelaporan optimalisasi tertib administrasi bantuan keuangan, pihaknya mengundang para parpol.

“Yang kita bahas mencakup transparansi, akuntabilitas, kepatuhan terhadap regulasi, pelaporan tepat waktu, serta penggunaan sesuai dengan peruntukannya,” jelasnya.

Sebagai pengguna anggaran, Bakesbangpol memiliki tanggung jawab besar dalam memastikan bantuan keuangan yang diberikan kepada parpol digunakan secara tepat.

“Bagaimanapun, salah satu tanggung jawab kami adalah memastikan bahwa bantuan keuangan partai politik ini sesuai dengan lima prinsip utama, yakni transparansi, akuntabilitas, kepatuhan regulasi, pelaporan tepat waktu, dan penggunaan sesuai peruntukan,” jelasnya.

Dalam kesempatan itu, Weda juga menyampaikan harapannya agar melalui rapat koordinasi ini, hubungan antara Pemda KBB dan partai politik semakin harmonis.

“Harapan kami yang pertama, silaturahmi harmonis terjaga antara Pemda KBB dengan partai politik. Kedua, dengan adanya bantuan keuangan parpol, kami berharap dapat meningkatkan partisipasi masyarakat dalam Pilkada serentak 2024,” ucapnya.

Editor: Maji

Berita Terkait

Alhamdulillah, Aan Nurhayati Terpilih Jadi Ketua Kwarran Gerakan Pramuka Cikalongwetan
PT Jasa Sarana dan Baznas Jabar Gelar Program Makan Bergizi Gratis serta Edukasi Kebencanaan di MTs Al-Faqihiyah, Kabupaten Bandung
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Sabtu 22 Februari 2025
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Sabtu 22 Februari 2025
Begini Ajakan Bupati Bandung Dadang Supriatna buat Sahrul Gunawan dan Gun Gun Gunawan
Hari Bahasa Ibu Internasional, Ketua IGI Kabupaten Bandung Ajak Semua Pihak Menguatkan Keanekaragaman Bahasa Menyongsong Indonesia Emas 2045
Syukuran Pilkada 2024 Sukses Tanpa Ekses Dinas PUTR Santuni Anak Yatim Yayasan Nurul Falaah Soreang
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Jumat 21 Februari 2025
Berita ini 48 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 22 Februari 2025 - 20:37 WIB

Alhamdulillah, Aan Nurhayati Terpilih Jadi Ketua Kwarran Gerakan Pramuka Cikalongwetan

Sabtu, 22 Februari 2025 - 10:00 WIB

PT Jasa Sarana dan Baznas Jabar Gelar Program Makan Bergizi Gratis serta Edukasi Kebencanaan di MTs Al-Faqihiyah, Kabupaten Bandung

Sabtu, 22 Februari 2025 - 06:58 WIB

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Sabtu 22 Februari 2025

Sabtu, 22 Februari 2025 - 06:55 WIB

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Sabtu 22 Februari 2025

Jumat, 21 Februari 2025 - 21:27 WIB

Begini Ajakan Bupati Bandung Dadang Supriatna buat Sahrul Gunawan dan Gun Gun Gunawan

Berita Terbaru


PSSI akhirnya melepas posisi Indra Sjafri dari jabatan sebagai pelatih kepala Timnas U-20.(Foto: PSSI)

HEADLINE

Gagal di Ajang Piala Asia U-20 PSSI Pecat Pelatih Indra Sjafri

Minggu, 23 Feb 2025 - 15:21 WIB