DARA|BANDUNG – Para produsen industri kreatif harus mementingkan kualitas produk agar bisa bersaing di pasar global. Produk lokal harus memiliki karakter kuat. Terlebih, bagi kawasan Jawa Barat yang memiliki aneka budaya, diharapkan mampu memunculkan produk dengan ciri khas tersendiri.
Demikian dikatakan Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Jawa Barat, Atalia Praratya Kamil usai membuka pameran produk fashion, craft dan batik Pelangi Nusantara 6 di Graha Manggala Siliwangi, Jalan Aceh Bandung, Rabu (28/11).
“Paling penting adalah kualitas, sehingga ketika masyarakat membeli produk ini bisa teringat dari wilayah mana, termasuk berapa lama mampu bertahan,” ujarnya.
Atalia juga mengingatkan pentingnya strategi pemasaran untuk bisa mempromosikan setiap produk unggulan. Atalia sangat mengapresiasi pameran Pelangi Nusantara 6 yang digagas Asosiasi Eksportir dan Produsen Handicraft Indonesia (Asephi) Jawa Barat pada 28 November – 2 Desember 2018.
”Ini menjadi kegiata rutin mampu mengangkat pengusaha pelaku industri kreatif, mudah-mudahan semakin banyak lagi pelaku usaha mampu terlibat kegiatan ini,” ujarnya.***
Editor: denkur