Musyawah Daerah Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Jawa Barat XIV, akhirnya menetapkan Atalia Praratya sebagai Ketua Kwarda periode 2020-2025, di Bogor, Rabu (7/10/2020).
DARA | BANDUNG – Terpilihnya Atalia, suprise karena sebelumnya di kalangan para pengurus Kwartir Cabang (Kwarcab), justru Ridwal Kamil (RK) yang bakal menggantikan jabatan Dede Yusuf tersebut.
Ata, nama panggilan akrab Atalia, terpilih secara aklamasi setelah RK dan Baim mengundurkan diri dari pencalonan di menit-menit terakhir pemilihan.
Ketua Kwarcab Kabupaten Bandung Barat, Aseng Junaedi mengatakan, munculnya Ata sebagai calon Ketua Kwarda Gerakan Pramuka Jabar lantaran adanya kekosongan calon pada saat menjelang pleno sidang kedua. RK dan Baim tiba-tiba mengundurkan diri dari pencalonan tersebut.
Akhirnya para Ketua Kwarcab sebagai eksekutor suara pada Musda tersebut, sepakat musyawarah mengusung Ata. Dayung bersambut, Ata bersedia menjadi Ketua Kwarda Gerakan Pramuka Jabar.
“Alhamdulillah pelaksanaan Musda berjalan dengan lancar, sukses dan penuh kekeluargaan. Kak Atalia, terpilih secara aklamasi,” ujar Aseng, saat dihubungi.
Aseng juga mengatakan, Kwarcab meyakini Ata bisa memimpin Kwarda ke depan lebih maju lagi.Pimpina kwarda ditangan perempuan akan lebih keren lagi. Apalagi seorang Atalia, yang punya jiwa inovatif, kreatif dan visioner
“Tentu saja dengan penuh keyakinan, pimpinan Kwarda perempuan di tangan seorang wanita bisa lebih lagi,” tuturnya.***
Editor: denkur