Bea Siswa Sakena, Berdayakan Perguruan Tinggi di Sukabumi

Kamis, 22 September 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DARA — Baznas (Badan Amil Zakat Nasional) Kabupaten Sukabumi mengadakan silaturahmi dengan pimpinan Perguruan Tinggi Se-Kabupaten Sukabumi dalam rangka menindaklanjuti Program Beasiswa SAKENA (Satu Kecamatan Satu Sarjana), Rabu kemarin (21/09/2022).

Wakil Ketua IV Baznas Kabupaten Sukabumi, M. Taufiq mengatakan Program Beasiswa SAKENA mengacu pada dua pertimbangan utama diantaranya bagaimana caranya meningkatkan keberdayaan masyarakat Sukabumi melalui peningkatan kualitas pendidikan dan memberdayakan Perguruan Tinggi yang berada di Kabupaten Sukabumi.
” Program Beasiswa SAKENA bertitik tumpu pada penerima manfaat yakni masyarakat Kabupaten Sukabumi yang melanjutkan pendidikan diberbagai perguruan tinggi yang ada di Kabupaten Sukabumi,” ucap Taufiq ketika ditemui diruang kerjanya, kamis (22/09/2022).
Menurutnya, dengan adanya program ini diharapkan dapat membantu masyarakat faqir miskin untuk dapat menikmati dunia pendidikan lebih tinggi, sehingga dapat berkontribusi juga terhadap perguruan tinggi di Kabupaten Sukabumi. ” Dengan adanya program beasiswa SAKENA ini diharapkan  bisa mengentaskan kemiskinan, meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan perguruan tinggi bisa lebih baik,” ujarnya.
Lebih lanjut, Taufiq  menambahkan,  program  beasiswa SAKENA ini sementara diorientasikan kepada 60 Mahasiswa dan mudah mudahan pada tahun berikutnya bisa bertambah.  “Program beasiswa  ini sampai dengan 8 semester,  mudah mudahan dengan proses pembinaan yang baik dari baznas dan perguruan tinggi yang ada penerima manfaat ini bisa selesai tepat waktu dalam 8 semester,” ujarnya.
Besaran anggaran yang dikeluarkan Baznas Kabupaten Sukabumi  bagi setiap orang penerima beasiswa program Sakena berkisar diangka 5 juta setiap tahunnya/2 semester. ” BAZNAS menganggap bantuan beasiswa ini belum cukup memadai bagi penerima manfaat, sehingga PerguruanTinggi pun harus bisa  ikut berkontribusi kepada penerima manfaat sendiri ” tegas Taufiq.

Berita Terkait

Bazar Culinary Ramadhan 2025 Sukabumi Suguhkan Berbagai Takjil dan Dimeriahkan Pentas Musik Religi
Polres Sukabumi Gelar Operasi Ketupat Lodaya, 493 Personel Dikerahkan
‘Yu Kita Serbu! Pemkab Sukabumi Kembali Gelar Bazar Cullinary Ramadhan
Begini Jawaban Bupati Sukabumi Atas Pandangan Umum Fraksi DPRD Terkait Raperda Perubahan Badan Hukum BPR Sukabumi
Pohon Tumbang, Arus Lalu Lintas Samarang-Garut Macet Parah
Polres Garut Gelar Mudik Gratis, Berminat? Klik Kanal Ini!
Jelang Ramadan, Bahan Pokok di Garut Aman
Update Bencana Sukabumi, Enam Meninggal, Tiga Orang Masih Hilang
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 15 Maret 2025 - 10:55 WIB

Bazar Culinary Ramadhan 2025 Sukabumi Suguhkan Berbagai Takjil dan Dimeriahkan Pentas Musik Religi

Jumat, 14 Maret 2025 - 23:56 WIB

‘Yu Kita Serbu! Pemkab Sukabumi Kembali Gelar Bazar Cullinary Ramadhan

Kamis, 13 Maret 2025 - 22:16 WIB

Begini Jawaban Bupati Sukabumi Atas Pandangan Umum Fraksi DPRD Terkait Raperda Perubahan Badan Hukum BPR Sukabumi

Kamis, 13 Maret 2025 - 21:57 WIB

Pohon Tumbang, Arus Lalu Lintas Samarang-Garut Macet Parah

Kamis, 13 Maret 2025 - 10:48 WIB

Polres Garut Gelar Mudik Gratis, Berminat? Klik Kanal Ini!

Berita Terbaru

Foto: Komdigi

HEADLINE

Jelang Mudik, Inilah Instruksi Mendagri untuk Kepala Daerah

Sabtu, 15 Mar 2025 - 11:28 WIB

NASIONAL

Membangun Daerah, Pemprov Jabar Bersinergi dengan TNI AD

Sabtu, 15 Mar 2025 - 05:19 WIB