Begini Cara Bupati Bandung Menenangkan Siswa SD agar Mau Divaksin, Simak Foto-fotonya

Selasa, 28 Desember 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


Bupati Bandung Dadang Supriatna menenangkan bahkan menghibur satu per satu siswa SDN Ganjarsabar I,II dan III di Kecamatan Nagregyang sedang disuntik vaksin, Senin  (27/12/2021 (Foto : Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan)

Bupati Bandung Dadang Supriatna menenangkan bahkan menghibur satu per satu siswa SDN Ganjarsabar I,II dan III di Kecamatan Nagregyang sedang disuntik vaksin, Senin (27/12/2021 (Foto : Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan)

Memahami apa yang dirasakan para siswa SD itu, Bupati Bandung Dadang Supriatna langsung mendekati mereka. Bupati yang akrab dipanggil Kang DS itu menenangkan bahkan menghibur satu per satu siswa yang sedang disuntik vaksin.


DARA- Senin pagi (27/12/2021), puluhan siswa SDN Ganjarsabar I,II dan III di Kecamatan Nagreg, Kabupaten Bandung mulai berkumpul di halaman sekolah. Wajah-wajah ceria dan lugu yang diselingi obrolan khas anak-anak mewarnai pemandangan pagi itu.

Namun sesaat kemudian, keceriaan mereka berubah menjadi takut saat sejumlah guru menyuruhnya masuk ke dalam kelas. Suasana kelas pun menjadi riuh, apalagi saat melihat di depan kelas tim medis dari puskesmas terdekat.


Bupati Bandung Dadang Supriatna menenangkan bahkan menghibur satu per satu siswa SDN Ganjarsabar I,II dan III di Kecamatan Nagregyang sedang disuntik vaksin, Senin (27/12/2021 (Foto : Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan)

 

Ya, keriuhan anak-anak sekolah dasar itu muncul karena pagi itu mereka akan disuntik vaksin Covid-19. Pemberian vaksi tersebut menandai launching program vaksinasi bagi anak usia 6-11 tahun tingkat Kabupaten Bandung, yang baru saja berakhir.

Wajah yang tadinya lugu mendadak menjadi takut. Seorang siswa pun meringis saat melihat jarum suntik. Obrolan ringan itu jenak terdiam sambil menunggu giliran. Boleh dalam hati bertanya-tanya bagaimana rasanya disuntik.

“Sakit gak yah,” ujar seorang siswa bernada lirih, seraya melirik teman disampingnya.

Seakan memahami apa yang dirasakan para siswa SD itu, Bupati Bandung Dadang Supriatna langsung mendekati mereka. Bupati yang akrab dipanggil Kang DS itu menenangkan bahkan menghibur satu per satu siswa yang sedang disuntik vaksin.

“Jangan takut yah, gak sakit kok, paling rasanya seperti digigit semut,” kata bupati kepada seorang siswa yang tampak meringis ketakutan.


Bupati Bandung Dadang Supriatna menenangkan bahkan menghibur satu per satu siswa SDN Ganjarsabar I,II dan III di Kecamatan Nagregyang sedang disuntik vaksin, Senin (27/12/2021 (Foto : Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan)

 

Dengan penuh kasih sayang Bupati terus menenangkan siswa SD agar mau divaksin. “Anak-anak harus sehat yah. Jangan takut divaksin yah, agar kalian sehat dan pintar,” papar Kang DS penuh kasih sayang.

Tak lupa, ia juga meminta para orangtua untuk tidak khawatir terkait vaksinasi. Pasalnya pemberian vaksin sinovac bagi anak usia 6-11 tahun sudah mendapat izin Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).

“Sebelum vaksin, orangtua juga harus memperhatikan persiapannya, misalnya dengan memastikan bahwa anaknya minum air putih dan beristirahat secara cukup,” ucap orang nomor satu di Kabupaten Bandung itu.

Vaksinasi ini menjadi salah satu upaya kami dalam memutus mata rantai penyebaran covid-19. Seperti kita tahu, PTMP (Pertemuan Tatap Muka Terbatas) bagi anak usia delapan tahun sudah dimulai. Walaupun dijalankan dengan protokol kesehatan, tentu orang tua tetap khawatir akan adanya penyebaran virus dan timbulnya cluster di sekolah.

Selain itu Kang DS pun mengimbau para guru untuk terus mensosialisasikan pentingnya vaksinasi bagi anak. Launching ini wujud komitmen dan tanggung jawab pemerintah daerah dalam upaya penanganan covid-19 di Kabupaten Bandung, khususnya untuk anak usia 6-11 tahun.


Bupati Bandung Dadang Supriatna menenangkan bahkan menghibur satu per satu siswa SDN Ganjarsabar I,II dan III di Kecamatan Nagregyang sedang disuntik vaksin, Senin (27/12/2021 (Foto : Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan)

 

Saat melaunching program vaksinasi bagi anak usia 6-11 tahun, di SDN Ganjarsabar I,II dan III di Kecamatan Nagreg, Dadang mengatakan, cakupan vaksinasi dosis pertama Kabupaten Bandung telah melebihi 70 persen dan lansia lebih dari 60 persen.

“Alhamdulillah di Kabupaten Bandung ada tiga kecamatan yang vaksinasinya melebihi target yang ditetapkan Mendagri (Menteri Dalam Negeri) No 66 Tahun 2021. Salah-satunya Kecamatan Nagreg yang vaksin 1 sudah mencapai 84 persen, sementara lansia lebih dari 76 persen,” terang Dadang Supriatna di sela acara Launching Vaksin Anak Usia 6-11 Tahun di SDN Ganjarsabar I,II dan III di Kecamatan Nagreg, Senin (27/12/2021).


Bupati Bandung Dadang Supriatna menenangkan bahkan menghibur satu per satu siswa SDN Ganjarsabar I,II dan III di Kecamatan Nagregyang sedang disuntik vaksin, Senin (27/12/2021 (Foto : Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan)

Kang DS juga berharap, seluruh unsur pentahelix berperan aktif dalam memberikan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat, mengenai vaksinasi bagi anak usia 6-11 tahun.

“Kami sangat berharap dukungan dan partisipasi dari seluruh unsur pemerintah, akademisi, pelaku usaha, masyarakat dan media untuk terus mensosialisasikan program-program pemerintah. Saat ini, kasus covid 19 terus mengalami penurunan, levelisasi pelaksanaan pembatasan kegiatan masyarakat pun akan terus membaik,” pungkasnya.

Editor : Maji

Berita Terkait

Resmikan Logo Asia Afrika Youth Forum 2025, Wali Kota Bangga Karya Anak Muda Bandung
Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut
Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025
BPOM RI Visitasi Santosa Hospital Bandung Central  Ikrar Sebut Rumah Sakit Ini Bisa Jadi Percontohan
Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
Lantik Ribuan PPPK, Bupati Jeje Ritchie Ismail Berikan Pesan Moral
BAZNAS Jabar Hadirkan Layanan Publik dan Konsultasi ZISWAF di Acara “ Abdi Nagri Nganjang Ka Warga”
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 05:03 WIB

Resmikan Logo Asia Afrika Youth Forum 2025, Wali Kota Bangga Karya Anak Muda Bandung

Kamis, 17 April 2025 - 18:29 WIB

Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut

Kamis, 17 April 2025 - 11:01 WIB

Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025

Rabu, 16 April 2025 - 19:53 WIB

BPOM RI Visitasi Santosa Hospital Bandung Central  Ikrar Sebut Rumah Sakit Ini Bisa Jadi Percontohan

Rabu, 16 April 2025 - 17:32 WIB

Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan

Berita Terbaru