Belasan Dosen IKIP Siliwangi Bandung Ikuti PDS

Sabtu, 29 Juni 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: BBPOS

Foto: BBPOS

DARA | CIMAHI – Sebanyak 12 dosen Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP) Siliwangi Bandung, Jawa Barat terlibat dalam program Penugasan Dosen di Sekolah (PDS). Kegiatan tersebut untuk meningkatkan kompetensi dosen Lembaga Pendidikan Tingkat Kependidikan (LPTK)  yang digulirkan oleh Kemenristekdikti.

Sebanyak 77 Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Perguruan Tinggi Swasta (PTS) di Indonesia terlibat dalam kegiatan hibah PDS tersebut. Salah satu di antaranya IKIP Siliwangi Bandung.

“Kegiatan PDS ini merupakan kali kedua bagi IKIP Siliwangi Bandung yakni pada tahun 2018 dan 2019,” kata Wakil Rektor IKIP Siliwangi Bandung, Euis Rohaeti, Sabtu (29/6/2019).

Ia menjelaskan, tahun ini IKIP Siliwangi mendapatkan hibah PDS skema B. Para dosen tersebut akan ditugaskan di dua wilayah berbeda, yakni Kota Cimahi dan Kabupaten Bandung Barat.

“Sementara delapan orang lainnya untuk mengimplementasikan hasil PDS pada perkuliahan di IKIP Siliwangi pada tahun 2019,”ujarnya.

PDS ke sekolah dimulai 15 Juli 2019. Sementara itu, implementasi PDS di IKIP Siliwangi Bandung dimulai pada tanggal 19 Agustus 2019.

Ia berharap,  melalui program PDS ini para dosen memperoleh pengalaman nyata mengelola pembelajaran di sekolah untuk kemudian temuannya dapat diintegrasikan dalam perkuliahan di perguruan tingginya.

“Saya tentunya berharap,  PDS ini memberikan dampak positif bagi pendidikan Indonesia,” katanya.***

Editor: Ayi Kusmawan

Berita Terkait

Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025
BPOM RI Visitasi Santosa Hospital Bandung Central  Ikrar Sebut Rumah Sakit Ini Bisa Jadi Percontohan
Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
Lantik Ribuan PPPK, Bupati Jeje Ritchie Ismail Berikan Pesan Moral
BAZNAS Jabar Hadirkan Layanan Publik dan Konsultasi ZISWAF di Acara “ Abdi Nagri Nganjang Ka Warga”
Bupati Bandung Barat, Pastikan Melanti Ribuan PPPK, Simak Penjelasan BKPSDM
Antrean di Samsat Soreang Membludak, Begini Keluhan Warga
Berita ini 15 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 16 April 2025 - 19:53 WIB

BPOM RI Visitasi Santosa Hospital Bandung Central  Ikrar Sebut Rumah Sakit Ini Bisa Jadi Percontohan

Rabu, 16 April 2025 - 17:32 WIB

Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan

Rabu, 16 April 2025 - 14:32 WIB

Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini

Rabu, 16 April 2025 - 11:17 WIB

Lantik Ribuan PPPK, Bupati Jeje Ritchie Ismail Berikan Pesan Moral

Selasa, 15 April 2025 - 21:48 WIB

BAZNAS Jabar Hadirkan Layanan Publik dan Konsultasi ZISWAF di Acara “ Abdi Nagri Nganjang Ka Warga”

Berita Terbaru