Bentuk Kepedulian Polresta Cirebon Ratusan Paket Bansos Dibagikan kepada Sopir Angkot, Ojek Pangkalan dan PKL

Sabtu, 10 September 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Istimewa

Foto: Istimewa

Polresta Cirebon kembali menyalurkan bantuan sosial (bansos) kepada warga terdampak kenaikan harga BBM, Jumat (9/9/2022).


DARA – Para personel disebar untuk berpatroli sambil mendistribusikan bantuan sosial kepada sopir angkot, ojek pangkalan, sopir bus, PKL, dan lainnya.

Jajaran polres berkeliling pangkalan ojek, pangkalan angkot, terminal, pasar, hingga lautan menggunakan kendaraan patroli. Kemudian membagikan bantuan sosial berupa lima kilogram beras dan satu liter minyak goreng kemasan kepada kalangan masyarakat terdampak kenaikan harga BBM.

Bahkan, para petugas turut membagikan bantuan sosial kepada para nelayan yang sedang mencari ikan di Perairan Tanjung Pangarengan, Kecamatan Astanajapura, Kabupaten Cirebon menggunakan kapal patroli Satpolair Polresta Cirebon.

Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Arif Budiman, SIK, MH, mengatakan, terdapat lima tim yang disiapkan dalam pendistribusian bantuan sosial tersebut. Mereka disebar ke wilayah Kabupaten Cirebon untuk mendistribusikan bantuan sosial yang jumlahnya mencapai 500 paket.

“Pemberian bantuan sosial ini sebagai salah satu bentuk kepekaan dan kepedulian sosial Polresta Cirebon terhadap masyarakat yang terdampak kenaikan harga BBM sebagaimana telah diumumkan oleh pemerintah beberapa waktu lalu,” ujar Kombes Pol Arif Budiman, SIK, MH.

Kombes Arif mengatakan, sebanyak 2,5 ton beras dan 500 liter minyak goreng kemasan yang disiapkan dalam pendistribusian bantuan sosial pada hari ini. Bahkan, pihaknya bersama jajaran PJU Polresta Cirebon juga memantau secara langsung penyaluran bantuan sosial tersebut.

Adapun pembagian tim yang menyalurkan bantuan sosial tersebut diantaranya, Tim Sat Binmas yang membawa 100 paket dengan sasaran pengemudi ojeg pangkalan di Kelurahan Babakan Kecamatan Sumber dan pangkalan ojeg Desa Cisaat Kecamatan Dukupuntang.

Selain itu, Tim Polwan membagikan 100 paket bantuan sosial dengan sasaran emak-emak dan para pedagang kaki lima (PKL) di Desa Gegunung, Taman Tukmudal Indah, dan Desa Kepongpongan Kecamatan Talun. Kemudian 100 paket bantuan dibagikan oleh Tim Sat Lantas dengan sasaran komunitas supir Bus dan supir Angkot di perempatan Weru dan Pasar Pasalaran Weru.

Tim selanjutnya adalah personel Sat Samapta yang mendistribusikan 100 paket bantuan sosial dengan sasaran masyarakat umum. Para petugas menyambangi permukiman warga untuk memberikannya secara door to door di Desa Wanasaba Lor dan Wanasaba Kidul Kecamatan Talun.

“Tim Satpolair juga menyalurkan 100 paket Bansos dengan sasaran komunitas Nelayan di wilayah pesisir. Bahkan, mereka turut membagikan bantuan sosial kepada para nelayan yang sedang mencari ikan di laut menggunakan kapal patroli,” kata Kombes Arif.

Editor: denkur

Berita Terkait

Jabar Tolak Judol dan Pinjol Ilegal, Bey: Ini Kesepakatan Semua Pihak
Elektabilitas Syakur-Putri Makin Moncer, Timses Jaga Kekompakan
Pemkab Sukabumi Raih Penghargaan sebagai Kabupaten Informatif
Soal APBD 2025, DPRD Kota Sukabumi Gelar Paripurna
Pemkab Sukabumi Buka Lowongan PPPK, Simak Ketentuan, Cara Daftar dan Jadwal Seleksi Dibawah Ini
Ikadam Garut Resmi Dukung Helmi Budiman-Yudi Nugraha Lasminingrat di Pilkada Garut 2024
Komitmen Putri Karlina Berikan Pelayanan yang Sama saat Jadi Wakil Bupati Garut
Bupati Sukabumi H Marwan Bersyukur Daerahnya Dijadikan Role Model Program MBG
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 10:33 WIB

Jabar Tolak Judol dan Pinjol Ilegal, Bey: Ini Kesepakatan Semua Pihak

Kamis, 14 November 2024 - 16:58 WIB

Elektabilitas Syakur-Putri Makin Moncer, Timses Jaga Kekompakan

Kamis, 14 November 2024 - 16:48 WIB

Pemkab Sukabumi Raih Penghargaan sebagai Kabupaten Informatif

Kamis, 14 November 2024 - 16:40 WIB

Soal APBD 2025, DPRD Kota Sukabumi Gelar Paripurna

Kamis, 14 November 2024 - 12:17 WIB

Pemkab Sukabumi Buka Lowongan PPPK, Simak Ketentuan, Cara Daftar dan Jadwal Seleksi Dibawah Ini

Berita Terbaru