Saat malam tahun baru besok, tidak akan ada penutupan jalan di Kota Bandung. Namun, pihak kepolisian akan tetap melakukan pengamanan mencegah terjadinya kerumunan massa.
DARA – Begitu dikatakan Kasat Lantas Polrestabes Bandung AKBP Rano Hadiyanto, Kamis (30/12/2021).
Meski begitu, kata AKBP Rano, berkolaborasi dengan dinas perhubungan, jajaran Polrestabes Bandung akan melakukan langkah-langkah antisipasi, salah satunya melakukan rekayasa lalu lintas di titik yang ramai dikunjungi masyarakat.
Rekayasa lalu lintas tersebut bisa berupa pengalihan arus atau buka tutup beberapa ruas jalan. Tapi tidak ada penutupan total.
Selain itu, juga akan berkolaborasi dengan Pemerintah Kota Bandung untuk mengimbau masyarakat agar tetap di rumah lantaran Pandemi Covid-19 belum usai, terlebih varian Omicron mulai menyebar.
“Tentunya kita nanti membutuhkan kerjasama untuk memberikan imbauan kepada masyarakat agar tidak berkerumun. Kita ketahui bersama bahwa dari Pemerintah Kota juga pada saat malam tahun baru berdasarkan Inmendagri juga bahwa Alun-alun harus dilakukan penutupan,” jelasnya.
Selebihnya, tindakan yang akan dilakukan saat malam tahun baru akan bersifat situasional dengan melihat di lapangan.
“Untuk rekayasa lalu lintas kita situasional pada saat sudah terlihat kepadatan yang cukup tinggi kita lakukan rekayasa lalu lintas,” ujarnya.
Informasi tidak adanya penutupan jalan Bandung secara total ini diharapkan bisa diketahui seluruh masyarakat.
Editor: denkur | Sumber: ayobandung