Bey Machmudin Jadi Pj Gubernur Jabar, Berikut 10 Pj Gubernur Yang Ditunjuk Presiden Jokowi

Jumat, 1 September 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


Bey Machmudin ditunjuk sebagai Pj Gubernur Jawa Barat (Foto: Ist)

Bey Machmudin ditunjuk sebagai Pj Gubernur Jawa Barat (Foto: Ist)

Penunjukan pj gubernur tersebut berdasarkan hasil rapat Tim Penilai Akhir (TPA) dan diputuskan Jokowi pada Kamis (31/8/2023) kemarin.

DARA| Presiden Joko Widodo (Jokowi) dikabarkan telah menunjuk 10 penjabat (Pj) gubernur untuk 10 provinsi yang habis masa jabatannya pada September 2023 ini.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, Jokowi menunjuk Bey Machmudin sebagai Pj Gubernur Jawa Barat. Lalu ada Nana Sudjana sebagai Pj Gubernur Jawa Tengah dan Pj Gubernur Bali Sang Made Mahendra Jaya.

Penunjukan pj gubernur tersebut berdasarkan hasil rapat Tim Penilai Akhir (TPA) dan diputuskan Jokowi pada Kamis (31/8/2023) kemarin.

Penunjukan Pj untuk 10 gubernur pada minggu ini telah disampaikan Presiden Jokowi saat mengunjungi SMKN Jateng pada Rabu (30/8/2023) lalu.

Jokowi mengatakan penunjukan Pj gubernur paling lambat akan diputuskan minggu ini.

“Belum masuk ke meja saya. Nanti lewat mekanisme TPA. Paling lambat minggu ini kalau sudah masuk di meja saya kita putuskan. Belum. Kalau ditanya siapa, belum tahu,” kata Jokowi usai meninjau SMKN Jawa Tengah, Rabu (30/8/2023).

Bey Machmudin sebelumnya menjabat sebagai Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden. Sedangkan Nana Sudjana sebelumnya menjabat sebagai Inspektur Utama Sekretariat Jenderal DPR RI.

Berikut 10 nama yang ditunjuk Presiden untuk menjabat Gubernur :

1. Bey Machmudin sebagai Pj Guberur Jawa Barat

2. Nana Sudjana sebagai Pj Gubernur Jawa Tengah

3. Hasanudin ditunjuk sebagai Pj Gubernur Sumut

4. Sang Mahendra Jaya sebagai Pj Gubernur Bali

5. Ridwan Rumasukun sebagai Pj Gubernur Papua

6. Ayodhia Kalake sebagai Pj Gubernur NTT

7. Gita Ariadi sebagai Pj Gubernur NTB

8. Harrison Azroi sebagai Pj Gubernur Kalimantan Barat

9. Andap Budhi sebagai Pj Gubernur Sulawesi Tenggara

10. Bachtiar Baharuddin sebagai Pj Gubernur Sulawesi Selatan.

Editor: Maji

Berita Terkait

PWI Dukung Program Rumah Bersubsidi untuk Wartawan, Tak Ganggu Independensi Pers
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
KAI DAOP 5 Serap Ribuan Tenaga Kerja Kontrak
Bupati Bandung Barat, Pastikan Melanti Ribuan PPPK, Simak Penjelasan BKPSDM
Simak Nih, Empat Dalang dari Generasi Ketiga Tampil di Satu Pagelaran Wayang Golek
Begini Suasana Layanan Publik di Acara Abdi Nagri Nganjang Ka Warga
Bupati Cirebon Guncang Publik, Begini Ceritanya
Permainan Tradisional Ramaikan Acara Abdi Nagri Nganjang ka Warga
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 16 April 2025 - 19:17 WIB

PWI Dukung Program Rumah Bersubsidi untuk Wartawan, Tak Ganggu Independensi Pers

Rabu, 16 April 2025 - 14:32 WIB

Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini

Senin, 14 April 2025 - 16:53 WIB

Bupati Bandung Barat, Pastikan Melanti Ribuan PPPK, Simak Penjelasan BKPSDM

Senin, 14 April 2025 - 00:03 WIB

Simak Nih, Empat Dalang dari Generasi Ketiga Tampil di Satu Pagelaran Wayang Golek

Minggu, 13 April 2025 - 23:37 WIB

Begini Suasana Layanan Publik di Acara Abdi Nagri Nganjang Ka Warga

Berita Terbaru

Wabup Asep Ismail bersama ASN tengah mencabut rumput di Plasa Mekar Sari-Ngamprah (Foto: Istimewa)

BANDUNG UPDATE

Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan

Rabu, 16 Apr 2025 - 17:32 WIB