Bidik Sektor Pendidikan, Kesehatan dan UMKM, bank bjb Syariah Sinergi dengan Muhammadiyah

Selasa, 9 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

“Kami berharap sinergitas ini dapat memberikan kemaslahatan khususnya di bidang pendidikan, Kesehatan,” tambah Ita.

DARA| Dalam rangka Implementasi strategi bisnis berkelanjutan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat, bank bjb syariah dan Muhammadiyah menjalin kerja sama melalui penandatangan Nota Kesepahaman (MoU) yang telah dilakukan secara bertahap di beberapa wilayah jaringan kantor bank bjb syariah diantaranya Tasikmalaya, Depok, dan Tangerang pada pekan ini.

Direktur Bisnis sekaligus Pelaksana Tugas Direktur Utama bank bjb syariah Ita Garmeita mengatakan Muhammadiyah merupakan mitra strategis bank bjb syariah, kerjasama strategis ini dalam bidang Penggunaan Produk dan Jasa Layanan Perbankan mencakup berbagai fasilitas, termasuk payroll, Pembiayaan, dan penerapan sistem Aplikasi universitas milik Muhammadiyah.

“Kami berharap sinergitas ini dapat memberikan kemaslahatan khususnya di bidang pendidikan, Kesehatan, keuangan syariah dan juga pemberdayaan masyarakat di lingkungan Muhammadiyah” Tambah Ita.

bank bjb syariah sebagai lembaga keuangan syariah, berkomitmen untuk memberikan layanan keuangan yang berlandaskan prinsip-prinsip syariah dan terus berkembang untuk memenuhi kebutuhan. Dengan berbagai inovasi dan transformasi digitalisasi perbankan, serta diperkuat dengan produk dan layanan yang handal untuk menjadi bank syariah pilihan utama yang inovatif dan berkelanjutan untuk kemaslahatan, dalam hal ini khususnya umat Muhammadiyah dan masyarakat Indonesia pada umumnya.

Keberhasilan strategi yang diterapkan oleh bank bjb syariah, dibuktikan dengan menutup kinerja semester 1 tahun 2024 ini, bank bjb syariah mendapatkan apresiasi sekaligus mencatatkan milestone capaian prestasinya. bank bjb syariah berhasil menerima (tiga) penghargaan pada ajang penghargaan 21st INFOBANK-MRI BANKING SERVICE EXCELLENCE 2024 dari Infobank dan Indonesia Sharia and Halal Top Brand Awards 2024 dari Warta Ekonomi.

Dua kategori penghargaan berhasil didapatkan oleh bank bjb syariah pada ajang penghargaan yang diberikan oleh Infobank dan MRI “Banking Excellence 2024”, yakni pada kategori Bank Syariah yaitu The 1st Best – Kenyamanan di Kantor Cabang dan The 1st Best – ATM Cabang. Serta 1 (satu) penghargaan pada ajang penghargaan yang diberikan oleh Warta Ekonomi – Indonesia Sharia and Halal Top Brand Awards 2024, bank bjb syariah berhasil membawa pulang penghargaan pada kategori Bank Syariah sebagai Indonesia Best Sharia Regional Bank 2024 with Financing Disbursement Expansion through Strategic Collaboration. Penghargaan ini menutup kinerja baiknya bank bjb syariah selama semester 1 tahun 2024.

“Kami senantiasa berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kami kepada para nasabah, untuk menebarkan manfaat dan kemaslahatan bagi masyarakat, melalui berbagai inovasi produk dan layanan, juga jaringan kantor yang memberikan kenyamanan kepada nasabah. Kami sangat bersyukur atas penghargaan yang telah diberikan, dan ini sekaligus menjadi bukti apresiasi atas capaian hasil kerja cerdas insan bank bjb syariah yang solid.”.

bank bjb syariah semakin memperkuat posisinya sebagai salah satu bank syariah regional yang terdepan di Indonesia. Di tengah berbagai tantangan ekonomi yang masih berlangsung, bank bjb syariah secara sustainable mampu menjaga kinerja dan memberikan pelayanan yang inovatif untuk memberikan layanan terbaik bagi nasabah. Apresiasi yang diberikan melalui penghargaan dari Infobank dan Warta Ekonomi mencerminkan keberhasilan strategi bank bjb syariah dalam menghadapi tantangan ekonomi global.

Editor: Maji

 

Berita Terkait

Digagalkan Aipda Didik, Wanita Muda Itu Hendak Bunuh Diri, Terjun dari Jembatan di Sukabumi
Bertabur Bintang! Konser Musik Penuh Cinta Paling Ditunggu Bersama I LOVE RCTI di Bekasi
Program Spesial Ramadan: RCTI Siap Temani Pemirsa dari Sahur hingga Berbuka
Waduh, Banyak Remaja di Kabupaten Bandung Terjerat Narkoba, Bikin Miris Ketua TP PKK
Longsor di Garut Gubernur Jabar Kirim Bantuan untuk Keluarga Korban
Tiga Acara Terbaik Jabar Masuk Karisma Event Nusantara 2025
Presiden Prabowo: “Saya akan Ciptakan Pemerintahan yang Bersih”
Ini Penjelasan Arti Danantara yang Baru Saja Diluncurkan Presiden Prabowo Subianto
Berita ini 15 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 25 Februari 2025 - 21:31 WIB

Digagalkan Aipda Didik, Wanita Muda Itu Hendak Bunuh Diri, Terjun dari Jembatan di Sukabumi

Selasa, 25 Februari 2025 - 17:11 WIB

Bertabur Bintang! Konser Musik Penuh Cinta Paling Ditunggu Bersama I LOVE RCTI di Bekasi

Selasa, 25 Februari 2025 - 16:12 WIB

Program Spesial Ramadan: RCTI Siap Temani Pemirsa dari Sahur hingga Berbuka

Selasa, 25 Februari 2025 - 11:53 WIB

Waduh, Banyak Remaja di Kabupaten Bandung Terjerat Narkoba, Bikin Miris Ketua TP PKK

Selasa, 25 Februari 2025 - 11:09 WIB

Longsor di Garut Gubernur Jabar Kirim Bantuan untuk Keluarga Korban

Berita Terbaru

Foto: Ist

JABAR

Wabup Sukabumi: jangan Fokus Soal Perbedaan PNS dan PPPK

Selasa, 25 Feb 2025 - 22:00 WIB