Bjb Sugema, Pengenalan Transaksi Digital ke Pelaku UMKM

Jumat, 7 Mei 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Istimewa

Foto: Istimewa

BJB Cabang Subang gelar kegiatan sistem implementasi Qris Merchent, untuk mengenal transaksi digital kepada pelaku UMKM.


DARA – Bertema “BJB SUGEMA (Bisa Jadi Berkah, Subang Gebyar Ramadhan) diharapkan mampu meminimalisir kontak fisik secara langsung.

Begitu disampaikan Pimpinan Cabang Bank BJB Subang, Dodi Setiawan.

Menurutnya, BJB SUGEMA adalah komitmen Bank BJB terhadap gerakan nasional non tunai dan pemberdayaan UMKM di Kabupaten Subang yang dilaksanakan di pasar pujasera sejak 6 hingga 8 Mei 2021.

BJB SUGEMA memberikan diskon 60% untuk transaksi makanan, minuman dan pakaian untuk keperluan lebaran. Diskon promo ini berlaku untuk setiap transaksi menggunakan Digicash dan QRIS bank BJB.

Kegiatan ini bertujuan untuk memajukan dan mengenalkan transaksi digital melalui pelaku UMKM yang ada di Kabupaten Subang agar tercipta ekosistem transaksi yang lebih cepat, mudah dan efisien.

Wakil Bupati Subang Agus Masykur Rosyadi yang akrab disapa Kang Akur meninjau pelaksanaan BJB SUGEMA yang digelar pelaku UMKM di Pasar Pujasera.

Wabup sangat mengapresiasi kegiatan itu. Menurutnya, di masa pandemi Covid-19, BJB SUGEMA dinilai mampu menjadi solusi untuk berbelanja aman, karena dapat membantu meminimalisir kontak fisik secara langsung dalam bertransaksi.

Kang Akur juga menyampaikan UMKM yang tercatat di Kabupaten Subang sebanyak 23.000. Perlu pembinaan agar dapat meningkatkan daya saing dan beradaptasi serta berinovasi, sehingga mampu bertahan di tengah belanja online yang makin marak.

Salah satu pembinaan yakni penggunaan pembayaran uang elektronik terbaru basis digital, melalui aktivasi BJB Digi & BJB Digicash, serta QRIS Bank BJB.

“Kami berharap kedepannya Bank BJB dapat terus bersinergi dengan pemerintah daerah mendorong perekonomian daerah Kabupaten Subang dan menjadi mitra strategis dalam mewujudkan Subang Jawara (Jaya istimewa Sejahtera),” ujarnya.

Selain kegiatan tersebut, BJB Cabang Subang juga memberikan bantuan kepada Anak yatim.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut
Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
Bupati Bandung Barat, Pastikan Melanti Ribuan PPPK, Simak Penjelasan BKPSDM
Simak Nih, Empat Dalang dari Generasi Ketiga Tampil di Satu Pagelaran Wayang Golek
Begini Suasana Layanan Publik di Acara Abdi Nagri Nganjang Ka Warga
Bupati Cirebon Guncang Publik, Begini Ceritanya
Permainan Tradisional Ramaikan Acara Abdi Nagri Nganjang ka Warga
Berita ini 10 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 18:29 WIB

Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut

Kamis, 17 April 2025 - 11:01 WIB

Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025

Rabu, 16 April 2025 - 14:32 WIB

Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini

Senin, 14 April 2025 - 16:53 WIB

Bupati Bandung Barat, Pastikan Melanti Ribuan PPPK, Simak Penjelasan BKPSDM

Senin, 14 April 2025 - 00:03 WIB

Simak Nih, Empat Dalang dari Generasi Ketiga Tampil di Satu Pagelaran Wayang Golek

Berita Terbaru