BPJPH Bekali UMK Bandung Barat dengan Workshop Aplikasi SIHALAL

Kamis, 28 April 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BPJPH Kementerian Agama RI melakukan giat workshop aplikasi SIHALAL kepada pelaku UMK, Auditor Halal, Penyelia Halal, Lembaga Keagamaan Islam dan juga masyarakat di Kabupaten Bandung Barat, (27/4/2022). (Foto : Istimewa/dara.co.id)

BPJPH Kementerian Agama RI melakukan giat workshop aplikasi SIHALAL kepada pelaku UMK, Auditor Halal, Penyelia Halal, Lembaga Keagamaan Islam dan juga masyarakat di Kabupaten Bandung Barat, (27/4/2022). (Foto : Istimewa/dara.co.id)

Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) Kementerian Agama RI melakukan giat workshop aplikasi Sistem Informasi Halal (SIHALAL) kepada pelaku UMK, Auditor Halal, Penyelia Halal, Lembaga Keagamaan Islam dan juga masyarakat di Kabupaten Bandung Barat, (27/4/2022).


DARA – Hadir dalam giat ini Kepala BPJPH Muhammad Aqil Irham, Sekretaris BPJPH M. Arfi Hatim, Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Ace Hasan Syadzily dan Kabid Urais Kemenag Provinsi Jawa Barat, Ahmad Patoni.

“Saya berterima kasih kepada bapak ibu pelaku usaha di Bandung Barat yang meluangkan waktunya untuk bertemu dengan kami. Jumlah UMKM kita di Indonesia ini sebanyak 64 Juta, bapak ibu semua ini punya sumbangan yang tidak sedikit kepada Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia yakni 61.97% atau kurang lebih sebesar Rp 8,6 triliun,” ujar Aqil di Ballroom Hotel Mason Pine.

Melanjutkan arahannya, Aqil mengatakan bahwa giat workshop ini merupakan salah satu bentuk insentif pemerintah untuk menstimulasi pertumbuhan UMK pasca pandemi, dimana pergeseran pola konsumsi masyarakat yang mengarah pada digitalisasi.

Hal senada juga diutarakan oleh Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI, Ace mengatakan bahwa adanya sertifikasi halal yang dikeluarkan BPJPH ini merupakan bentuk komitmen pemerintah dalam melindungi rakyat termasuk dalam mengonsumsi makanan ataupun barang gunaan.

“Masyarakat Bandung Barat dan Indonesia pada umumnya mengonsumsi makanan halal dengan jumlah yang luar biasa. Tapi ironisnya justru produk halal kita belum tersertifikasi dengan baik. Acara ini jadi bagian dalam upaya pemerintah menjalankan komitmennya,” kata Ace.

Sekretaris BPJPH memaparkan bahwa pelaksanaan giat ini adalah sejalan dengan program pemerintah pada tahun 2022 untuk megakselerasi sertifikasi produk melalui mekanisme self declare, sehingga pelaku UMK dapat dengan mudah bagaimana cara pengisian SIHALAL.

Editor: denkur | Wartawan: Trinata

 

Berita Terkait

PT Jasa Sarana dan Baznas Jabar Gelar Program Makan Bergizi Gratis serta Edukasi Kebencanaan di MTs Al-Faqihiyah, Kabupaten Bandung
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Sabtu 22 Februari 2025
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Sabtu 22 Februari 2025
Begini Ajakan Bupati Bandung Dadang Supriatna buat Sahrul Gunawan dan Gun Gun Gunawan
Hari Bahasa Ibu Internasional, Ketua IGI Kabupaten Bandung Ajak Semua Pihak Menguatkan Keanekaragaman Bahasa Menyongsong Indonesia Emas 2045
Syukuran Pilkada 2024 Sukses Tanpa Ekses Dinas PUTR Santuni Anak Yatim Yayasan Nurul Falaah Soreang
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Jumat 21 Februari 2025
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Jumat 21 Februari 2025
Berita ini 2 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 22 Februari 2025 - 10:00 WIB

PT Jasa Sarana dan Baznas Jabar Gelar Program Makan Bergizi Gratis serta Edukasi Kebencanaan di MTs Al-Faqihiyah, Kabupaten Bandung

Sabtu, 22 Februari 2025 - 06:55 WIB

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Sabtu 22 Februari 2025

Jumat, 21 Februari 2025 - 21:27 WIB

Begini Ajakan Bupati Bandung Dadang Supriatna buat Sahrul Gunawan dan Gun Gun Gunawan

Jumat, 21 Februari 2025 - 17:29 WIB

Hari Bahasa Ibu Internasional, Ketua IGI Kabupaten Bandung Ajak Semua Pihak Menguatkan Keanekaragaman Bahasa Menyongsong Indonesia Emas 2045

Jumat, 21 Februari 2025 - 10:26 WIB

Syukuran Pilkada 2024 Sukses Tanpa Ekses Dinas PUTR Santuni Anak Yatim Yayasan Nurul Falaah Soreang

Berita Terbaru

Foto: Istimewa

JABAR

Panglima TNI Kunjungi Makodim 0607/Kota Sukabumi

Sabtu, 22 Feb 2025 - 10:31 WIB