Buat Jera, Pelanggar Prokes Diberi Sanksi Push Up dan Nyanyi Lagu Kebangsaan

Kamis, 31 Desember 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sejumlah pelanggar prokes diberi sanksi sosial (Foto: Riri Satiri/dara.co.id)

Sejumlah pelanggar prokes diberi sanksi sosial (Foto: Riri Satiri/dara.co.id)

Sejumlah pelanggar protokol kesehatan ditemukan Jajaran Koramil 0703 Kodim 0607 Kota Sukabumi bersama petugas Gabungan Polsek dan Gugus tugas Kecamatan Baros, saat giat Waspada Protokol Kesehatan (Waprokes) di jalan RA Kosasih Kota Sukabumi, Kemarin.


DARA | SUKABUMI – Kegiatan Waprokes tersebut, dipimpin langsung Danramil 0703 Kapten Infantri Raja Azman, untuk melakukan pengawasan kepada masyarakat yang masih mengabaikan prokes untuk menghindari penyebaran kasus baru Covid 19.

“Ya kita fokuskan kepada masyarakat yang masih melanggar Protokol Kesehatan, baik pejalan kaki, atau kendaraan yang melintas,” ujar Raja.

Dalam kegiatan tersebut, petugas juga menemukan sejumlah pelanggar bepergian keluar rumah tidak menggunakan masker. Langsung diberikan sanksi sosial berupa push up dan menyayikan lagu Garuda Pancasila.

“Ya ada beberapa warga keluar rumah tidak mengenakan masker, langsung kita sanksi. Sanksi tersebut, agar membuat efek jera dan selalu ingat menggunakan masker,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut Raja mengingatkan, agar masyarakat tetap disiplin. “Apalah artinya, upaya kita melawan Covid-19, jika tidak ada kesadaran untuk kebiasaan baru dalam menjaga kesahatan. Apalagi saat ini, jumlah kasus penularan terus bertambah di Sukabumi,” ujarnya.

“ Semua harus menyadarinya untuk menjaga kesehatan dalam kehidupan sehari-hari. Terpenting saat ini menerapkan pola 3M, yakni mencuci tangan, memakai masker dan menjaga Jarak,” pungkasnya.***

Editor: denkur

 

Berita Terkait

Piala Asia 2025, Timnas U-20 Fokus Hadapi Iran, Kamis 13 Pebruari Besok
Jabar Kejar Target Investasi Rp270 Triliun di 2025, Kawasan Rebana Tujuan Favorit Investor
Jeje Ismail-Asep Ismail Antarkan Tim Transisi Bertemu Para OPD Bandung Barat
Bupati Bandung Ingin Menambah Jumlah Desa Jadi 411 Desa, Ini Alasannya
Tren Mobile Entertainment dan Media Sosial 2024, Gen Z Nilai TikTok Sebagai Media Sosial Paling Informatif
Pemda Provinsi Jawa Barat Mengawasi Pembongkaran Pagar Laut di Bekasi
Bangun Ratusan Rutilahu, Donatur Kuwait Bantu Sejahterakan Masyarakat Garut
Hari Kedua Ops Keselamatan Lodaya 2025, Begini Penjelasan Kasatlantas Polres Garut
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 12 Februari 2025 - 17:03 WIB

Piala Asia 2025, Timnas U-20 Fokus Hadapi Iran, Kamis 13 Pebruari Besok

Rabu, 12 Februari 2025 - 16:52 WIB

Jabar Kejar Target Investasi Rp270 Triliun di 2025, Kawasan Rebana Tujuan Favorit Investor

Rabu, 12 Februari 2025 - 16:23 WIB

Jeje Ismail-Asep Ismail Antarkan Tim Transisi Bertemu Para OPD Bandung Barat

Rabu, 12 Februari 2025 - 09:47 WIB

Bupati Bandung Ingin Menambah Jumlah Desa Jadi 411 Desa, Ini Alasannya

Rabu, 12 Februari 2025 - 09:20 WIB

Tren Mobile Entertainment dan Media Sosial 2024, Gen Z Nilai TikTok Sebagai Media Sosial Paling Informatif

Berita Terbaru

GADGET

Eksplorasi Lanjutan tentang Penerapan AI dalam Pendidikan

Rabu, 12 Feb 2025 - 16:43 WIB