Bupati Bandung Safari Ramadan di Cicalengka, 10 Unit Rumah Diperbaiki Lewat Program Rutilahu

Kamis, 14 April 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


Bupati Bandung Dadang Supriatna beserta jajaran Perangkat Daerah melakukan safari Ramadhan di Desa Narawita, Kecamatan Cicalengka. (Foto: trinata/dara.co.id)

Bupati Bandung Dadang Supriatna beserta jajaran Perangkat Daerah melakukan safari Ramadhan di Desa Narawita, Kecamatan Cicalengka. (Foto: trinata/dara.co.id)

Menurutnya, ke-10 unit rumah yang mendapatkan bantuan dari program rutilahu itu, yang betul-betul sangat membutuhkan bantuan karena kondisi rumahnya sudah tak layak huni.


DARA – Camat Cicalengka Cucu Hidayat mengungkapkan, kegiatan Safari Ramadan Bupati Bandung beserta jajaran Perangkat Daerah di Desa Narawita, Kecamatan Cicalengka, Kabupaten Bandung baru-baru ini, mendapat program perbaikan rumah tidak layak huni (rutilahu) di desa tersebut.

“Alhamdulillah kita mendapatkan program untuk perbaikan rumah, yaitu untuk 10 unit rutilahu di Desa Narawita. Bantuan itu untuk 10 kepala keluarga, sebagai keluarga sasaran penerima bantuan,” kata Cucu Hidayat kepada wartawan di Soreang, belum lama ini.

Menurutnya, ke-10 unit rumah yang mendapatkan bantuan dari program rutilahu itu, yang betul-betul sangat membutuhkan bantuan karena kondisi rumahnya sudah tak layak huni.

“Dengan adanya bantuan rumah tidak layak huni itu, para penerima pun langsung mengucapkan terima kasih kepada Pak Bupati Bandung HM Dadang Supriatna,” katanya.

Karena para penerima bantuan program rutilahu itu dari keluarga kurang mampu secara ekonomi. Sehingga bantuan itu dinilai tepat sasaran.

“Ini sebagai bentuk perhatian Pak Bupati Bandung terhadap masyarakat,” katanya.

Pada kesempatan itu, kata Cucu Hidayat, sebanyak 17 kepala keluarga turut menerima bantuan paket sembako untuk kebutuhan disaat bulan suci Ramadan.

“Bulan suci Ramadan ini mendapat keberkahan bagi sejumlah warga, setelah menerima bantuan program rutilahu dan paket sembako,” katanya.

Bupati Bandung HM Dadang Supriatna saat melaksanakan Safari Ramadan di Desa Narawita Kecamatan Cicalengka Kabupaten Bandung, belum lama ini.

 

Editor: Maji|Wartawan : Trinata

 

Berita Terkait

Banjir Bandang Sungai Cipager Cirebon, DBMPR Jabar Tetapkan Tanggap Darurat
Inilah Daftar Kepala Daerah di Jabar Yang Siap Dilantik, Karena Tak Ada Gugatan ke MK
Sang Legenda : Susi Susanti Ditangisi Penggemar Saat Memutuskan Gantung Raket
Cek Disini, 26 Pemain Timnas Indonesia U-20 Yang Dipanggil Jelang Piala Asia 2025
BIJB Siap Layani Jamaah Haji Jabar tahun 2025, Dedi Taufik : Kuantitas Ditambah
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Sabtu 18 Januari 2025
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Sabtu 18 Januari 2025
Cek Disini, Perkembangan Sidang Sengketa Pilkada Kabupaten Bandung di MK
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 19 Januari 2025 - 21:52 WIB

Banjir Bandang Sungai Cipager Cirebon, DBMPR Jabar Tetapkan Tanggap Darurat

Minggu, 19 Januari 2025 - 20:06 WIB

Inilah Daftar Kepala Daerah di Jabar Yang Siap Dilantik, Karena Tak Ada Gugatan ke MK

Minggu, 19 Januari 2025 - 13:33 WIB

Sang Legenda : Susi Susanti Ditangisi Penggemar Saat Memutuskan Gantung Raket

Minggu, 19 Januari 2025 - 12:43 WIB

Cek Disini, 26 Pemain Timnas Indonesia U-20 Yang Dipanggil Jelang Piala Asia 2025

Sabtu, 18 Januari 2025 - 11:02 WIB

BIJB Siap Layani Jamaah Haji Jabar tahun 2025, Dedi Taufik : Kuantitas Ditambah

Berita Terbaru