Bupati Garut Khawatirkan OTG Covid-19 Berkeliaran di Kabupaten Garut

Senin, 28 Desember 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Garut, Rudy Gunawan, menyerahkan secara simbolis bantuan kendaraan operasional kepada sejumlah Puskesmas (Foto: Andre/dara.co.id)

Bupati Garut, Rudy Gunawan, menyerahkan secara simbolis bantuan kendaraan operasional kepada sejumlah Puskesmas (Foto: Andre/dara.co.id)

Bupati Garut, Rudy Gunawan, menginstruksikan Satpol PP untuk meningkatkan penegakkan protokol kesehatan. Rudy mengaku yakin jika saat ini banyak orang yang orang tanpa gejala (OTG) tetapi positif.


DARA | GARUT – “Masalah Covid-19, kita landai, landai, landai, tapi presentasenya 30 persen dari sampel, nah oleh sebab itu saya berharap peningkatan penegakkan disiplin protokol kesehatan Satpol PP segera diluar itu (harus) pakai masker, karena saya yakin dengan kondisi seperti saat ini banyak orang yang OTG (Orang Tanpa Gejala) tetapi positif,” ujarnya, Senin (28/12/2020).

Menurut Rudy, saat ini Kabupaten Garut tidak lagi berada di zona merah zonasi level kewaspadaan Covid-19 di Jawa Barat. Kendati begitu, pihaknya meminta agar kewaspadaan tetap ditingkatkan.

“Sekarang kita sudah tidak sedang berada di zona merah, tapi zona orange, tetapi kewaspadaan kita harus lebih ditingkatkan karena kita sudah menyebar, apa mekarmukti sudah tersebar belum ? masih satu yah kecamatan yang masih hijau,” ujarnya.

Rudy juga berharap, penggunaan Rapid Antigen dari pemerintah untuk pengetesan Covid-19 di Kabupaten Garut diterapkan dengan hemat dan tidak boros.

“Saya berharap untuk penanganan Covid-19 kita sudah ada antigen, antigen itu jangan boros, saya sudah bicara hanya Bupati Garut, satu-satunya bupati dalam kurun waktu sekian lama komunikasi dengan BNPB (Badan Penanggulangan Bencana Naisional) diterima langsung oleh Kepala BNPB, mau dikasih segera, mau dikasih antigen,” katanya.

Sementara itu, usai memimpin Apel Gabungan Terbatas, di Lapang Setda Garut, Jalan Pembangunan, Kabupaten Garut, Senin (28/12/2020), rudy juga menyerahkan bantuan operasional, yakni 1 unit mobil ambulans untuk Puskesmas Cisandaan Kecamatan Pamulihan, 1 unit mobil laboratorium untuk Labkesda Kabupaten Garut.

Selain itu, Rudy juga menyerahkan 2 unit kendaraan operasional roda dua untuk Puskesmas Cihurip, 1 unit kendaraan roda dua untuk Puskesmas Cikelet, 1 unit kendaraan roda dua untuk Puskesmas Sukarame Kecamatan Leles Kabupaten Garut, 1 unit kendaraan roda dua untuk Puskesmas Banjarwangi, dan 1 unit kendaraan roda dua untuk Puskesmas Tegalgede Kecamatan Pakenjeng Kabupaten Garut.***

Editor: denkur

 

Berita Terkait

Begini Isi LKPJ Wali Kota Sukabumi 2024
DPRD Kota Sukabumi Gelar Paripurna dengan Agenda Penyampaian LKPJ Wali Kota 2024
Calon Pebisnis Sukses Mari Merapat, Pegadaian GadePreneur 2025 Resmi Dibuka!
Perang Sarung di Sukabumi, Seorang Remaja Kena Bacok
Ayep Zaki Siap Jalankan Hasil Retret, termasuk Soal Efisiensi Anggaran
Bupati Sukabumi: ASN Harus Kompak
Gubernur Jabar Dedi Mulyadi: Hentikan Alih Fungsi Lahan di Puncak Bogor
Dibaca Usai Tarawih, Berikut Bunyi Doa Kamilin dan Terjemahannya
Berita ini 5 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Selasa, 4 Maret 2025 - 19:52 WIB

Begini Isi LKPJ Wali Kota Sukabumi 2024

Selasa, 4 Maret 2025 - 19:43 WIB

DPRD Kota Sukabumi Gelar Paripurna dengan Agenda Penyampaian LKPJ Wali Kota 2024

Selasa, 4 Maret 2025 - 15:04 WIB

Calon Pebisnis Sukses Mari Merapat, Pegadaian GadePreneur 2025 Resmi Dibuka!

Senin, 3 Maret 2025 - 15:46 WIB

Perang Sarung di Sukabumi, Seorang Remaja Kena Bacok

Senin, 3 Maret 2025 - 15:32 WIB

Ayep Zaki Siap Jalankan Hasil Retret, termasuk Soal Efisiensi Anggaran

Berita Terbaru

NASIONAL

BPPA Pilih Sembilan Anggota Dewan Pers Periode 2025-2028

Selasa, 4 Mar 2025 - 23:04 WIB

Foto: Istimewa

JABAR

Begini Isi LKPJ Wali Kota Sukabumi 2024

Selasa, 4 Mar 2025 - 19:52 WIB