Cegah Corona Pemkab Cianjur Rumahkan Sementara ASN dan Non ASN

Kamis, 19 Maret 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi (Foto : senayanpost)

Ilustrasi (Foto : senayanpost)

Kebijakan itu diambil untuk menindaklanjuti surat edaran Menpan-RB dan Mendagri tentang penyesuaian sistem kerja ASN dalam upaya pencegahan penyebaran virus Corona (Covid-19).


 

DARA | CIANJUR– Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cianjur, Jawa Barat mulai hari ini, Kamis (19/3/2020) merumahkan sementara para aparatur sipil negara (ASN) setingkat eselon tiga dan tingkat di bawahnya, termasuk pegawai non-ASN.

Kebijakan itu diambil untuk menindaklanjuti surat edaran Menpan-RB dan Mendagri tentang penyesuaian sistem kerja ASN dalam upaya pencegahan penyebaran virus Corona (Covid-19).

Plt Bupati Cianjur, Herman Suherman, mengatakan, kebijakan tersebut dikecualikan untuk pegawai yang bekerja di instansi pelayanan publik, seperti rumah sakit, puskesmas, dukcapil, termasuk PDAM.

“Selain dari itu, silakan bekeja di rumah. Ingat, tetap berada di rumah, tidak boleh bepergian kemana-mana. Ini upaya memutus rantai penyebaran virus Corona,” ujar Herman, kepada wartawan, Kamis (19/3/2020).

Herman mengungkapkan, selama bertugas dari tempat tinggalnya, para pegawai, baik ASN maupun non-ASN diwajibkan tetap melaporkan kinerja kepada atasan langsung.

“Handphone jangan mati, apabila diperlukan atau sewaktu-waktu medapatkan tugas dari atasan. Kita kerja sekarang berbasis daring hingga 28 Maret,” tandasnya.

 

Editor : Maji

Berita Terkait

Polres Sukabumi Gelar Operasi Ketupat Lodaya, 493 Personel Dikerahkan
‘Yu Kita Serbu! Pemkab Sukabumi Kembali Gelar Bazar Cullinary Ramadhan
Begini Jawaban Bupati Sukabumi Atas Pandangan Umum Fraksi DPRD Terkait Raperda Perubahan Badan Hukum BPR Sukabumi
Pohon Tumbang, Arus Lalu Lintas Samarang-Garut Macet Parah
Polres Garut Gelar Mudik Gratis, Berminat? Klik Kanal Ini!
Jelang Ramadan, Bahan Pokok di Garut Aman
Update Bencana Sukabumi, Enam Meninggal, Tiga Orang Masih Hilang
Kapolres Sukabumi Bagikan Sembako untuk Korban Banjir dan Kaum Duafa
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 15 Maret 2025 - 00:09 WIB

Polres Sukabumi Gelar Operasi Ketupat Lodaya, 493 Personel Dikerahkan

Jumat, 14 Maret 2025 - 23:56 WIB

‘Yu Kita Serbu! Pemkab Sukabumi Kembali Gelar Bazar Cullinary Ramadhan

Kamis, 13 Maret 2025 - 22:16 WIB

Begini Jawaban Bupati Sukabumi Atas Pandangan Umum Fraksi DPRD Terkait Raperda Perubahan Badan Hukum BPR Sukabumi

Kamis, 13 Maret 2025 - 21:57 WIB

Pohon Tumbang, Arus Lalu Lintas Samarang-Garut Macet Parah

Kamis, 13 Maret 2025 - 10:48 WIB

Polres Garut Gelar Mudik Gratis, Berminat? Klik Kanal Ini!

Berita Terbaru

CATATAN

RELOKASI RAKYAT GAZA Diplomasi Irlandia untuk Trump

Jumat, 14 Mar 2025 - 20:58 WIB

NASIONAL

Tamsil Linrung: Reformasi Polri Harus Menyerap Spirit Hoegeng

Jumat, 14 Mar 2025 - 15:42 WIB