“Ceplok Telor” Ridwan Kamil Dipamerkan di Legenda Batik Nusantara

Kamis, 31 Januari 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Batik karya Gubernur Jabar, Ridwan Kamil. Foto: Humas Jabar

Batik karya Gubernur Jabar, Ridwan Kamil. Foto: Humas Jabar

DARA | BANDUNG – Batik Garuda Kujang Kencana dan Batik Ironman yang lebih terkenal dengan sebutan Batik Telor Ceplok karya Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, dipamerkan di stand Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Jabar, pada acara Pameran Legenda Batik Nusantara, di Graha Manggala Siliwangi Bandung, Rabu (30/01/2019).

Ketua Dekranasda Jawa Barat, Atalia Praratya Kamil, yang hadir membuka acara pameran menuturkan, batik karya suaminya itu, tidak akan di-launching di pasaran. Karena itu, batik tersebut tidak dijual di sembarang tempat. Tapi bisa didapatkan melalui Dekranasda Jabar.

Atalia bercerita, sang suami memang hobi mendesain apapun, termasuk batik. Awalnya, Kang Emil, sapaan Ridwan Kamil, mendesain batik tersebut untuk digunakan sendiri melalui Batik Komar dan Batik Trusmi.

Tapi ternyata, lanjut Atalia, animo masyarakat cukup tinggi. “Kang Emil itu adalah seorang designer. Beliau adalah arsitek. Tapi senang sekali untuk mendesain apapun, termasuk mendesain batik sendiri.”

Jadi, katanya, beberapa waktu lalu bekerjasama dengan Batik Komar, Batik Trusmi, dan lain-lain, gubernur mendesain hanya dipakai untuk diri sendiri. “Tapi animo masyarakat luar biasa. Bahkan yang palsunya pun sudah ada di mana-mana,” ujar Atalia, seusai acara pembukaan pameran.

Lebih khusus, Atalia mengaku sangat mengapresiasi acara pameran batik ini. Pameran seperti ini tidak hanya menumbuhkan rasa cinta produk lokal. Tapi juga mampu mendongkrak semangat para pengrajin dan pelaku usaha di bidang seni kriya dan fashion.

“Jadi saya mengapresiasi, luar biasa. Mudah-mudahan mampu untuk terus memberikan semangat kepada seluruh warga Jawa Barat dalam berkarya,” ujar dia.

Pameran Legenda Batik Nusantara ini menyuguhkan lebih dari 80 stand batik, kerajinan, hingga kuliner. Tidak hanya dari Jawa Barat, pameran ini juga melibatkan produk-produk pilihan dari seluruh Indonesia, seperti Jawa Tengah, Jawa Timur, Palembang, NTT, dan lainnya. Dijadwalkan, pameran ini akan digelar hingga tanggal 3 Februari mendatang.***

 

 

Berita Terkait

Inilah Fakta Kekhawatiran Gen Z yang Memicu Gangguan Kesehatan Mental
Sosialisasikan Koperasi ke Petani, Elis Siti Aisyah Jelaskan Manfaat Berkoperasi
Mengenal Gejala dan Penanganan Gangguan Mental
Inilah Tujuh Cara Efektif Mengatasi Stres Kerja
Presiden Prabowo Optimistis Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Capai 8 Persen
Harga Minyak Jelantah UCollect Mengikuti Harga Pasar, Bisa Cek di MyPertamina
Sebanyak 600 UMKM dari 30 Kota Antusias Ikuti Program Inkubasi Sahabat FINATRA
Pegadaian Jadi Pelopor Usaha Bulion di Indonesia, Bagaimana Proyeksi Investasi Emas di Tahun 2025?
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 23 Januari 2025 - 16:55 WIB

Inilah Fakta Kekhawatiran Gen Z yang Memicu Gangguan Kesehatan Mental

Rabu, 22 Januari 2025 - 20:18 WIB

Sosialisasikan Koperasi ke Petani, Elis Siti Aisyah Jelaskan Manfaat Berkoperasi

Senin, 20 Januari 2025 - 09:44 WIB

Mengenal Gejala dan Penanganan Gangguan Mental

Senin, 20 Januari 2025 - 09:32 WIB

Inilah Tujuh Cara Efektif Mengatasi Stres Kerja

Senin, 20 Januari 2025 - 09:20 WIB

Presiden Prabowo Optimistis Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Capai 8 Persen

Berita Terbaru


Sekretaris Daerah Kabupaten Bandung Cakra Amiyana, memimpin Rpat Konsolidasi Tim Satgas PPR-PBG-PB, di Gedung Oryza Sativa Pemkab Bandung, baru-baru ini.(Foto:humas)

BANDUNG UPDATE

Satgas PPR-PBG Kabupaten Bandung Ancam Segel Pelanggar Perizinan

Senin, 27 Jan 2025 - 12:57 WIB