Debat Capres AS Batal Digelar, Ini Alasannya

Sabtu, 10 Oktober 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Komisi Debat Presiden (CPD) Amerika Serikat membatalkan debat kedua antara Donald Trump dan Joe Biden setelah Trump tertular virus corona (Covid-19).


DARA| MIAMI- Petahana calon presiden AS itu menolak untuk melakukan debat virtual di tengah kekhawatiran atas diagnosis Covid-19 padanya.

Pembatalan ini menjadi keputusan puncak usai komisi dan kedua calon bolak-balik berdiskusi selama 48 jam terakhir. Keputusan itu juga memungkinkan debat ketiga pada 22 Oktober mendatang akan menjadi pertemuan terakhir antara dua kandidat.

“Sekarang jelas tidak akan ada debat pada 15 Oktober, dan CPD akan mengalihkan perhatiannya pada persiapan untuk debat terakhir presiden yang dijadwalkan pada 22 Oktober,” kata komisi dalam sebuah pernyataan, sebagaimana dilansir CNN.

Pada Kamis (8/10/2020) lalu, dengan dukungan dari penasihat kesehatan mereka, komisi mengumumkan bahwa karena Trump dinyatakan positif terkena virus corona- debat yang dijadwalkan di Miami akan diadakan secara virtual, dengan kedua kandidat muncul dari dua lokasi terpisah.

Trump dengan cepat menolak rencana itu, dengan mengatakan dia tidak akan muncul.

“Saya tidak akan melakukan debat virtual. Saya tidak akan membuang waktu saya untuk debat virtual,” kata Trump di Fox Business, Jumat kemarin.

Menanggapi pembatalan Trump, seorang juru bicara Biden dengan cepat mengatakan bahwa mereka akan menyetujui format virtual untuk acara Kamis mendatang. Mereka bahkan siap untuk tetap menjawab pertanyaan debat, sekalipun tanpa Trump.

“Wakil Presiden Biden berharap untuk menyampaikan argumennya kepada rakyat Amerika tentang bagaimana mengatasi pandemi ini, memulihkan kepemimpinan Amerika dan aliansi kami di dunia, serta menyatukan rakyat Amerika,” kata Andrew Bates, juru bicara kampanye Biden, dalam sebuah pernyataan Jumat (9/10/2020).

Dia lanjut menyatakan, “Sangat memalukan bahwa Donald Trump menghindari satu-satunya debat di mana para pemilih dapat mengajukan pertanyaan – tetapi itu tidak mengherankan.”

 

Editor : Maji

 

Berita Terkait

Komplek Kantor Pemkab Bandung di Soreang Kumuh, Ini Kata Wabup Ali Syakieb
Kota Bogor Nyatakan Status Darurat Bencana Hidrometeorologi
Update Banjir di Bekasi, Bupati Instruksikan BPBD dan Dinsos Turun ke Lokasi
Calon Pebisnis Sukses Mari Merapat, Pegadaian GadePreneur 2025 Resmi Dibuka!
Gubernur Jabar Dedi Mulyadi: Hentikan Alih Fungsi Lahan di Puncak Bogor
Dibaca Usai Tarawih, Berikut Bunyi Doa Kamilin dan Terjemahannya
Berapa Besaran THR di Era Prabowo? Ini Dia Beritanya
Siaran Ramadan di Medsos Harus Edukatif dan Ramah Anak
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 5 Maret 2025 - 15:37 WIB

Komplek Kantor Pemkab Bandung di Soreang Kumuh, Ini Kata Wabup Ali Syakieb

Rabu, 5 Maret 2025 - 15:11 WIB

Kota Bogor Nyatakan Status Darurat Bencana Hidrometeorologi

Rabu, 5 Maret 2025 - 12:37 WIB

Update Banjir di Bekasi, Bupati Instruksikan BPBD dan Dinsos Turun ke Lokasi

Selasa, 4 Maret 2025 - 15:04 WIB

Calon Pebisnis Sukses Mari Merapat, Pegadaian GadePreneur 2025 Resmi Dibuka!

Senin, 3 Maret 2025 - 13:41 WIB

Gubernur Jabar Dedi Mulyadi: Hentikan Alih Fungsi Lahan di Puncak Bogor

Berita Terbaru