Debat Publik, Teh Nia Tampil Kece dengan Busana Produk Asli Kabupaten Bandung

Minggu, 1 November 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kurnia Agustina Naser dan usman Sayogi, Pasangan Nomor Urut 1 NU Pasti tampil saat debat publik kemarin (Foto: istimewa)

Kurnia Agustina Naser dan usman Sayogi, Pasangan Nomor Urut 1 NU Pasti tampil saat debat publik kemarin (Foto: istimewa)

Penampilan seseorang dalam berbusana terkadang menjadi poin penting agar dapat dihargai orang yang melihatnya. Apalagi ketika mereka harus tampil didepan khalayak ramai.


DARA | BANDUNG – Calon Bupati Bandung Nomor Urut 1, Kurnia Agustina Naser tampil dengan style feminin dan menarik saat debat publik yang diselenggarakan oleh KPU Kabupaten Bandung di Kopo Square, Sabtu kemarin (31/10/2020).

Terlihat berbeda dari biasanya. Busana pernak-pernik, asesoris yang dikenakan Teh Nia belakangan diketahui buatan lokal asli alias produk buatan UMKM Kabupaten Bandung.

Teh Nia mengenakan kerudung produk asli Cicalengka yang berwarna hijau polos untuk menutupi rambut sebagai aurat seorang perempuan.

Sedangkan baju yang dikenakannya dan memiliki emblem NU Pasti Sabilulungan merupakan baju buatan asli Ibu Kota Kabupaten Bandung, yakni Soreang dan Katapang.

Tak hanya itu alas kaki atau sepatu yang dikenakan Teh Nia merupakan produk asli Cimaung. Jadi, busana yang dikenakan Teh Nia seluruhnya produk Kabupaten Bandung.

Lalu, jam tangan yang dikenakan di tangan kirinya merupakan buatan warga Cimenyan. Jam tersebut berbahan baku dari kayu.

Teh Nia juga menenteng tumbler atau tempat minuman unik buatan asli Kabupaten Bandung. Tumbler tersebut terbuat dari bambu dan diproduksi oleh pelaku UMKM asal Pacet.

“Ini bentuk saya mendukung produk asli dari Kabupaten Bandung. Produk-produk yang saya kenakan ini tak kalah dengan produk dari luar. Bukan saya saja, Kang Usmandan tim juga sama. Sama-sama pakai produk-produk lokal,” ujar Teh Nia.

Menurut Teh Nia, memang sejak awal selalu mengkampanyekan kepada masyarakat Kabupaten Bandung agar terus membeli produk asli Kabupaten Bandung. Sedari awal bahkan sebelum maju menjadi calon bupati, Teh Nia selalu menggaungkan gerakan lokal berbelanja produk-produk lokal.

“Hastag Nyaah Ka Indung Mulang Ka Bandung terus kami gaungkan. Ini momentum untuk memajukan produk-produkl lokal asli Kabupaten Bandung. Apalagi di masa pandemi seperti ini, gerakan lokal ini bisa menjadi support para pelaku UMKM yang bisnisnya sedang terpuruk. Wujud nyaah (sayang) secara nyata dari kami ya seperti ini,” ujar.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Siaran Ramadan di Medsos Harus Edukatif dan Ramah Anak
Ramadan tak Sekadar tentang Ibadah Pribadi
Keutamaan Niat Puasa
Breaking News, Sidang Isbat: Awal Ramadan 1446 H Jatuh Hari Sabtu 1 Maret 2025
Observatorium Bosscha ITB Pantau Hilal Awal Ramadan 1446 H
Presiden Prabowo Tegaskan Layanan Bank Emas Pegadaian dan Bank Syariah Indonesia Dukung Ketahanan Ekonomi Nasional
Pemerintah Percepat Program MBG, Dorong Peran Koperasi dan Industri Susu Lokal
Universitas Paramadina Gelar Presidential Lecture Bersama Susilo Bambang Yudhoyono
Berita ini 2 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 1 Maret 2025 - 13:39 WIB

Siaran Ramadan di Medsos Harus Edukatif dan Ramah Anak

Sabtu, 1 Maret 2025 - 13:22 WIB

Ramadan tak Sekadar tentang Ibadah Pribadi

Sabtu, 1 Maret 2025 - 13:04 WIB

Keutamaan Niat Puasa

Jumat, 28 Februari 2025 - 19:55 WIB

Breaking News, Sidang Isbat: Awal Ramadan 1446 H Jatuh Hari Sabtu 1 Maret 2025

Jumat, 28 Februari 2025 - 16:38 WIB

Observatorium Bosscha ITB Pantau Hilal Awal Ramadan 1446 H

Berita Terbaru

Ilustrtasi (Foto: Universitas Airlangga/ Tribun Travel)

HEADLINE

Siaran Ramadan di Medsos Harus Edukatif dan Ramah Anak

Sabtu, 1 Mar 2025 - 13:39 WIB

Fotog: Hilman Fauzi/Kemenag

HEADLINE

Ramadan tak Sekadar tentang Ibadah Pribadi

Sabtu, 1 Mar 2025 - 13:22 WIB

Foto: Istimewa

JABAR

Budi Azhar Bersedia Jadi Ketua IPSI Kabupaten Sukabumi

Sabtu, 1 Mar 2025 - 13:13 WIB

Foto: Kemenag

HEADLINE

Keutamaan Niat Puasa

Sabtu, 1 Mar 2025 - 13:04 WIB

Foto: Istimewa

EKONOMI

Mustahil Tumbuh 8% Tanpa Industri yang Kuat

Sabtu, 1 Mar 2025 - 12:53 WIB