Banyak potensi yang bisa dikerjasamakan antara Pemkot Bandung dengan Pemkab Kepulauan Aru. Tapi, pihak Kepulauan Aru lebih fokus kepada peningkatan SDM.
DARA | BANDUNG – Pemkab Kepulauan Aru, Provinsi Maluku menggandeng Pemkot Bandung, Jawa Barat untuk kerja sama peningkatan sumber daya manusia (SDM). Pemkab Kepulauan Aru menganggap Pemkot Bandung mumpuni dalam hal ini.
Sebagai wujud keseriusaannya, Bupati Kepulauan Aru, Johan Gonga, datang ke Pendopo Kota Bandung untuk menandatangani kerja sama. Kehadiran Bupati Kepulauan Aru disambut Wali Kota Bandung, Oded M. Danial.
“Semoga kerja sama ini bisa memberikan dampak yang bermanfaat untuk kita bersama, baik untuk Kepulauan Aru maupun Kota Bandung,” ucap Wali Kota Bandung, Oded M. Danial seusai penandatanganan kerja sama di Pendopo Kota Bandung, kemarin.
Sementara itu, Bupati Kepulauan Aru, Johan Gonga mengungkapkan, banyak potensi yang bisa dikerjasamakan dengan Pemkot Bandung. Tapi, sebagai fondasinya, ia ingin fokus peningkatan SDM terlebih dahulu.
“Banyak bidang yang bisa dikerjasamakan. Tapi prioritaskan, sumber daya manusia. Mulai dari pemuda sampai aparat negeri sipil,” kata Johan.
Johan mengakui, Kota Bandung lebih berpengalaman dalam pembangunan SDM, baik masyarakat maupun pemerintahannya. “Tentu kita lihat dan pelajari, Bandung istilahnya sudah lebih maju dan modern. Kalau kita masih baru masih remaja, masih banyak butuh inovasi dan pengalaman. Paling tidak, kita harus menirunya.”
Ia berharap, kerja sama dengan Pemkot Bandung bisa memberikan perubahan positif bagi Kepulauan Aru. “Output-nya tentu punya dampak positif buat daerah kita yang terbilang baru. Sehingga, bisa ada dampak ekonominya buat kita.”
Sementara itu, Kepala Bagian Kerja Sama Setda Kota Bandung, Dudy Prayudi, menyatakan, beberapa waktu lalu Pemkot Bandung menerima program pemagangan dari ASN Kepulauan Aru. 28 ASN yang magang di sebelas OPD Pemkot Bandung selama empat hari.
“Mudah-mudahan dengan program ini bisa meningkatkan performa ASN mereka dan bagi kita bisa sharing pengetahuan juga. Jadi saling memberikan keuntungan dalam program pemagangan,” ujarnya.
Ia menuturkan pada 2020 mendatang kerja sama dengan Kepulauan Aru akan lebih berkembang lagi. Selain program pengembangan SDM juga akan mulai dijajaki pelbagai kerja sama inovasi pelayanan kepada masyarakat.***
Editor: Ayi Kusmawan