Digulung Ombak 3 Kru Tenggelam, Perahu Nelayan di Garut Terbalik

Minggu, 27 Oktober 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kantor Pencarian dan Petolongan Bandung memberangkatkan tim SAR ke Pantai Santoli, Garut untuk mencari nelayan yang tenggelam, Minggu (27/10/2019). Foto: dara.co.id/Beni

Kantor Pencarian dan Petolongan Bandung memberangkatkan tim SAR ke Pantai Santoli, Garut untuk mencari nelayan yang tenggelam, Minggu (27/10/2019). Foto: dara.co.id/Beni

Tiga kru perahu nelayan di Pantai Santolo tenggelam setelah perahu mereka digulung ombak. Petugas kini masih mencari dua orang kru yang tenggelam.

 

 

DARA | GARUT —  Ombak yang besar di Pantai Santolo, Kecamatan Cikelet, Kabupaten Garut, Jawa Barat mengakibatkan satu perahu nelayan terbalik. Tiga kru perahu yang berada di dalam perahu tenggelam.

Kepala Kantor Pencarian dan Petolongan Bandung, Deden Ridwansah, menuturkan, perahu nelayan Mojang Santolo itu terbalik pukul 04.00. Terbaliknya kapal di Santolo menjadi yang kedua dalam dua bulan terakhir.

“Satu nelayan perahu sudah berhasil dievakuasi dalam kondisi meninggal. Sedangkan dua nelayan lain masih dalam pencarian,” ucap Deden melalui pesan whatsapp, Minggu (27/10/2019).

Deden menambahkan, perahu tersebut terbalik saat para nelayan akan masuk ke Pelabuhan Santolo. Ketiganya baru pulang melaut dan akan menyandarkan perahu.

Namun ombak yang besar menggulung perahu Mojang Santolo. Para nelayan tak bisa mengendalikan perahu hingga diterjang ombak besar.

“Ombak di pantai selatan Garut memang dikenal cukup besar. Jadi perlu kehati-hatian bagi nelayan saat akan melaut dan pulang ke pelabuhan,” katanya.

Satu kru perahu yang sudah ditemukan, lanjutnya, yakni Eli (65) warga Kiarakohok, Cikelet. Sedangkan dua kru lain bernama Ade Miftahudin (58) dan satu lainnya belum diketahui identitasnya.***

Wartawan: Beni | Editor: Ayi Kusmawan

Berita Terkait

Kakanwil Kemenkumham Jabar: Rehabilitasi Narkoba bagi WBP Kegiatan Luar Biasa
Garut Siap Jadi Tuan Rumah Festival Tunas Bahasa Ibu 2024
Bupati Sukabumi Bahas Soal Mitra Cai dan Ketahanan Pangan
Amankan Pilkada, Polres Sukabumi Gelar Operasi Mantap Praja Lodaya-2024
INKAI Garut Gelar Karate Championship 2024 Ajang Latihan Mental dan Pencarian Bibit Unggul
Masa Tenang di Garut, Paslon Ikut Tertibkan Alat Peraga Kampanye
Tenaga Pendidik Se-Jabar Akan Dilatih Jadi Guru Penggerak
Seorang Siswa Dianiaya Kakak Kelas, Pj Bupati Subang akan Pecat Oknum Kepsek dan Gurunya
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 18:52 WIB

Garut Siap Jadi Tuan Rumah Festival Tunas Bahasa Ibu 2024

Senin, 25 November 2024 - 16:49 WIB

Bupati Sukabumi Bahas Soal Mitra Cai dan Ketahanan Pangan

Senin, 25 November 2024 - 16:35 WIB

Amankan Pilkada, Polres Sukabumi Gelar Operasi Mantap Praja Lodaya-2024

Minggu, 24 November 2024 - 20:25 WIB

INKAI Garut Gelar Karate Championship 2024 Ajang Latihan Mental dan Pencarian Bibit Unggul

Minggu, 24 November 2024 - 20:03 WIB

Masa Tenang di Garut, Paslon Ikut Tertibkan Alat Peraga Kampanye

Berita Terbaru

Foto: miga/dara.co.id

BANDUNG UPDATE

Prakiraan Cuaca Bandung, Selasa 26 November 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:44 WIB

mobil sim keliling kabupaten Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Selasa 26 November 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:40 WIB

mobil sim keliling kota Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Selasa 26 November 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:38 WIB