Dimanakah Letak Ibu Kota Garut Selatan? Begini Kata Ketua Paguyuban Masyarakat Garut Selatan

Jumat, 16 September 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

-Ketua Paguyuban Masyarakat Garut Selatan, Dedi Kurniawan

-Ketua Paguyuban Masyarakat Garut Selatan, Dedi Kurniawan

Calon lokasi ibu kota ini harus melalui tahapan kajian ilmiah dan juga memperhatikan rentang kendali kewilayahan, aspek politis, geografis dan sosiologis.


DARA – Ada usulan bahwa Ibu Kota Kabupaten Garut Selatan cocoknya di Cikelet.

Usulan itu dilontarkan Pengurus Forum Pengkajian dan Pengembangan Garut Selatan (FPPGS), beberapa waktu lalu.

Ketua Paguyuban Masyarakat Garut Selatan, Dedi Kurniawan, menilai, usulan itu sah-sah saja untuk nantinya dijadikan alternatif oleh Pejabat sementara atau Pjs Bupati selama menjadi Daerah Persiapan Kabupaten Garut Selatan.

“Namun, hasil kajian Unpad menyebutkan bahwa calon lokasi Ibu Kota Kabupaten Garut Selatan di Kecamatan Mekarmukti,” ujar Dedi Kurniawan, Kamis (15/9/2022).

Menurutnya, calon lokasi ibu kota ini tidak asal usul, sebab harus melalui tahapan kajian ilmiah dan juga memperhatikan rentang kendali kewilayahan, aspek politis, geografis dan sosiologis.

Tentu harus melalui musyawarah perwakilan tiap kecamatan cakupan calon wilayah Kabupaten Garut Selatan, sehingga penentuan lokasi ibu kota menguntungkan semua yaitu untuk kebaikan bersama.

Disamping itu, lanjut Dedi, syarat ibu kota harus 50 meter diatas Permukaan Laut (DPL), untuk memastikan aman dari tsunami.

Bahkan, harus melalui pemetaan Badan Informasi Geospasial (BIGS) untuk memastikan lokasi ibu kota itu aman dari potensi gempa, longsor dan banjir.

“Juga ketersediaan lahan yang cukup pusat untuk perkantoran Pemerintahan Daerah, lembaga-lembaga perwakilan pemerintah pusat (lembaga vertikal non otonomi), perbankan dan lain-lain,” ujar Dedi.

Dedi menyebutkan, jika sekarang melakukan perubahan calon lokasi ibu kota, maka ada beberapa tahapan yang harus ditempuh antara lain melakukan studi kelayakan oleh perguruan tinggi negeri, perubahan SK DPRD dan Keputusan Bupati lewat paripurna, perubahan SK DPRD dan Keputusan Gubernur yang menurutnya bisa mencapai empat tahun.

“Untuk itu usulan tersebut kita tampung untuk dijadikan alternatif lokasi ibu kota Kabupaten Garut Selatan jika sudah menjadi daerah persiapan,” katanya.

Dedi menuturkan, tidak menutup kemungkinan kelompok masyarakat lain juga punya gagasan tentang calon lokasi ibu kota Kabupaten Garut Selatan. Semuanya akan ditampung, namun sudah barang tentu bukan untuk di eksekusi sekarang melainkan nanti jika sudah menjadi Kabupaten yang mandiri.

Secara dinamis, diungkapkan Dedi, pihaknya membuka ruang usulan tersebut, namun bukan untuk dieksekusi sekarang, agar tidak mengacaukan dokumen yang sudah masuk dalam draft Rancangan Peraturan Pemerintah tentang Daerah Persiapan.

“Intinya usulan tersebut kita tampung, namun jangan kena istilah memperebutkan pepesan kosong, Kabupaten belum lahir kita sibuk ngurusin ibu kota, kita fokus dulu dorong pemerintah pusat untuk segera memutuskan Daerah Persiapan Kabupaten Garut Selatan,” ujarnya.

Editor: denkur

Berita Terkait

Kakanwil Kemenkumham Jabar: Rehabilitasi Narkoba bagi WBP Kegiatan Luar Biasa
Garut Siap Jadi Tuan Rumah Festival Tunas Bahasa Ibu 2024
Bupati Sukabumi Bahas Soal Mitra Cai dan Ketahanan Pangan
Amankan Pilkada, Polres Sukabumi Gelar Operasi Mantap Praja Lodaya-2024
INKAI Garut Gelar Karate Championship 2024 Ajang Latihan Mental dan Pencarian Bibit Unggul
Masa Tenang di Garut, Paslon Ikut Tertibkan Alat Peraga Kampanye
Tenaga Pendidik Se-Jabar Akan Dilatih Jadi Guru Penggerak
Seorang Siswa Dianiaya Kakak Kelas, Pj Bupati Subang akan Pecat Oknum Kepsek dan Gurunya
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 18:52 WIB

Garut Siap Jadi Tuan Rumah Festival Tunas Bahasa Ibu 2024

Senin, 25 November 2024 - 16:49 WIB

Bupati Sukabumi Bahas Soal Mitra Cai dan Ketahanan Pangan

Senin, 25 November 2024 - 16:35 WIB

Amankan Pilkada, Polres Sukabumi Gelar Operasi Mantap Praja Lodaya-2024

Minggu, 24 November 2024 - 20:25 WIB

INKAI Garut Gelar Karate Championship 2024 Ajang Latihan Mental dan Pencarian Bibit Unggul

Minggu, 24 November 2024 - 20:03 WIB

Masa Tenang di Garut, Paslon Ikut Tertibkan Alat Peraga Kampanye

Berita Terbaru

Foto: miga/dara.co.id

BANDUNG UPDATE

Prakiraan Cuaca Bandung, Selasa 26 November 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:44 WIB

mobil sim keliling kabupaten Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Selasa 26 November 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:40 WIB

mobil sim keliling kota Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Selasa 26 November 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:38 WIB