DARA | BANDUNG — Dinas Pemadam Kebakaran (Disdamkar) dan Penyelamatan Kabupaten Bandung Jawa Barat masih kekurangan mobil operasional. Saat ini, mobil opersional yang memenuhi syarat hanya ada 18 unit.
Dari 18 unit itu, menurut Kaepala Disdamkar dan Penyelamatan Kabupaten Bandung, Sutarno Yono Selamet Raharjo, pihaknya harus melayani 31 kecamatan. “Idealnya, di setiap kecamatan ada satu mobil damkar. Jika diperhitungkan, 1 unit Damkar harus bisa melayani 3 kecamatan sekaligus bila terjadi kebakaran,” kata Yono, dikantornya, Rabu (27/11/2019).
Meski kekurangan sarana mobil damkar, pihaknya berupaya memberikan layanan terbaik bagi masyarakat.***
Wartawan: Fattah | Editor: Ayi Kusmawana