Diskominfo OKI Bagi Kiat Kelola Komunikasi Publik kepada Jajaran Humas DPRD Muba

Jumat, 3 September 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Istimewa

Foto: Istimewa

Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) kembali menerima kunjungan dari Humas DPRD Kabupaten Musi Banyuasin untuk sharing pengelolaan komunikasi dan informasi.


DARA – “Kemudahan akses dan pengelolaan informasi publik sebenarnya adalah nafas dari komunikasi publik sebagai penyelenggara pemerintahan daerah apalagi di masa Pandemi, efektivitas komunikasi publik bisa optimal melalui penggunaan teknologi informasi,” ujar Alexsander Bastomi, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten OKI saat menerima rombongan Humas DPRD Musi Banyuasin di Kayuagung, Rabu, (02/9/2021).

Tata kelola informasi publik dan diseminasi informasi dengan media massa dan flatform digital, kata Alex makin dibutuhkan di masa pandemi saat harus berjarak dan berbatas

“Penyebarluasan informasi melalui media massa dan berbagai flatform digital lainnya sangat efektif untuk mendiseminasi program pemerintah dan edukasi masyarakat terkait prokes di masa pandemi karena kecepatan dan kemudahan akses oleh masyarakat, apalagi saat pandemi ini terjadi migrasi besar-besaran di ruang digital,” ujar Alex.

Sementara itu, Kepala Bidang Pengelolaan Komunikasi Publik, Diskominfo OKI Adiyanto mengatakan dalam pengelolaan komunikasi publik pihaknya telah mengembangkan flatform digital sistem integrasi komunikasi publik atau Seklik.

“Inovasi Seklik merupakan layanan terintegrasi kerjasama diseminasi informasi Dinas Komunikasi Informatika Kabupaten Ogan Komering Ilir dengan media massa (perusahaan pers). Fungsi utama sistem layanan ini antara lain; pendataan perusahaan pers (mitra kersajama diseminasi informasi publik) verifikasi, negosiasi dan penerbitan media order (penayangan publikasi), layanan pres rilis, hingga penatausahaan”, kata Adi.

Menurut Adi, flatform Seklik merupakan solusi pelayanan informasi publik di masa pandemi Covid-19 yang mengharuskan berjarak dan berbatas.

“Meski Pandemi dan banyak kegiatan dilaksanakan dalam keterbatasan, kita mesti optimal menyampaikan informasi kepada masyarakat. Melalui platform digital yang mudah diakses bersama rekan-rekan pers kami ingin memberikan layanan informasi kepada masyarakat yang efektif, efisien dan akuntabel,“ ujar Adi.

Taufik Ariyadi, Kasubbag Humas DPRD Muba menyebut Diskominfo OKI cukup berhasil mengoptimalkan penggunaan flatform digital dalam mengelola komunikasi publik, untuk itu pihaknya ingin mengetahui kiat-kiat yang tepat dalam mengoptimalkan layanan komunikasi dan informasi publik di DPRD Musi Banyuasin.

“Kami ingin belajar dari OKI yang sudah menerapkan layanan digital ini. Setelah tadi dipaparkan, kami banyak pengetahuan baru agar makin optimal dalam pengelolaan informasi terutama dalam hal diseminasi informasi di media massa,” kata Taufik.***

Editor: denkur

 

Berita Terkait

Tim PWI Tinjau Cepat Lokasi Rumah Subsidi Wartawan, Ketua Umum PWI Apresiasi Komitmen Pemerintah
Nyaman dan Aman: Solusi Praktis Pakaian Dalam Sekaligus Atasan bagi Pra Remaja dari UNIQLO
Putusan Sela PN Jakarta Pusat Tegaskan Hendry Ch Bangun Sah Ketum PWI
PWI Dukung Program Rumah Bersubsidi untuk Wartawan, Tak Ganggu Independensi Pers
KAI DAOP 5 Serap Ribuan Tenaga Kerja Kontrak
Diterpa Isu Pembekuan, PWI Jabar Tetap Solid Dukung KLB
Begini Respons Gubernur Jabar Terkait Rudapaksa di RSHS Bandung
Hujan Air Mata di Prosesi Pemakaman Sang Legenda Titiek Puspa
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 10:28 WIB

Tim PWI Tinjau Cepat Lokasi Rumah Subsidi Wartawan, Ketua Umum PWI Apresiasi Komitmen Pemerintah

Kamis, 17 April 2025 - 13:51 WIB

Putusan Sela PN Jakarta Pusat Tegaskan Hendry Ch Bangun Sah Ketum PWI

Rabu, 16 April 2025 - 19:17 WIB

PWI Dukung Program Rumah Bersubsidi untuk Wartawan, Tak Ganggu Independensi Pers

Rabu, 16 April 2025 - 14:17 WIB

KAI DAOP 5 Serap Ribuan Tenaga Kerja Kontrak

Minggu, 13 April 2025 - 05:35 WIB

Diterpa Isu Pembekuan, PWI Jabar Tetap Solid Dukung KLB

Berita Terbaru