Diskominfotik Bandung Barat, Berikan Edukasi Tentang Proteksi Penggunaan Data Pribadi

Jumat, 15 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banyaknya modus penipuan secara online, baik berupa aplikasi yang dikirim melalui pesan Whats App, sms, atau kontak langsung, perlu disikapi secara cermat oleh masyarakat.

DARA | Jangan sampai, akibat ketidakpahaman tentang modus yang dijalankan para penipu ini, masyarakat dirugikan. Oleh karena itu, masyarakat diminta berhati-hati menjaga penggunaan perangkat pribadi, media sosial, maupun transaksi digital.

“Betapa pentingnya masyarakat untuk menjaga keamanan teknologi informasi, karena marak penipuan secara online dengan berbagai cara,” kata Kepala Diskominfotik KBB, Yoppie Endrawan, saat dihubungi Jum’at (15/11/2024).

Hal inilah, yang mendorong Diskominfotik untuk memberikan edukasi pada masyarakat ketika menggunakan perangkat pribadinya.

Sementara, Kepala Bidang IKP pada Diskominfotik KBB, Taufik Kurnaefi mengatakan jika
Diskominfotik menyelenggarakan Sosialisasi Membangun Budaya Sadar Keamanan Teknologi Informasi di Masyarakat yang diikuti 100 peserta perwakilan 4 desa se-Kecamatan Lembang.

Menurut Taufik yang kerap dipanggil Evi ini, tujuan sosialisasi tersebut untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya keamanan teknologi informasi, baik dalam penggunaan perangkat pribadi, media sosial, maupun transaksi digital.

Selain itu, sosialisasi tersebut juga
memberikan edukasi praktis tentang cara-cara melindungi data pribadi dan mengenali ancaman siber yang berpotensi merugikan.

Tujuan lainnya, membangun budaya sadar teknologi informasi yang aman di kalangan masyarakat. Terutama dalam menghadapi beragam tantangan di dunia maya.

“Kita juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk ikut berperan aktif dalam menciptakan ekosistem digital yang lebih aman,” ungkapnya.

Dalam kesempatan itupun, kata Evi, Diskominfotik mengundang pemateri di bidangnya.

“Kita juga memberikan literasi bagaimana kita bijak dalam bermedsos. Intinya yang kita sampaikan dalam setiap kegiatan sosialisasi adalah mengedukasi masyarakat tentang bagaimana cara memprotek diri. Kita jelaskan, informasi yang betul,” pungkasnya. (Diskominfotik)

Editor: denkur | Keterangan gambar; Ketua DPRD KBB, Rismanto menjadi salah satu nara sumber dalam agenda sosialisasi (Foto: Ist

Berita Terkait

Buntut Rotmut Pejabat Eselon 2, Irjen Kemendagri Datangi Pemkab Bandung Barat. Ada Apa ya?
Kabupaten Bandung Raih Penghargaan Komisi Informasi Provinsi Jawa Barat
Prakiraan Cuaca Bandung, Jumat 15 November 2024
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Jumat 15 November 2024
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Jumat 15 November 2024
Dedikasi pada Keterbukaan Informasi, bank bjb Raih Penghargaan KIP 2024
Bandung Barat Raih Penghargaan IPS Kategori Baik
Jelantara Gelar Lomba Lintas Alam Hari Pahlawan Antar SMA, Purwo Cahyo: Anak Muda Harus Cinta Lingkungan
Berita ini 11 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 20:50 WIB

Diskominfotik Bandung Barat, Berikan Edukasi Tentang Proteksi Penggunaan Data Pribadi

Jumat, 15 November 2024 - 16:14 WIB

Buntut Rotmut Pejabat Eselon 2, Irjen Kemendagri Datangi Pemkab Bandung Barat. Ada Apa ya?

Jumat, 15 November 2024 - 10:50 WIB

Kabupaten Bandung Raih Penghargaan Komisi Informasi Provinsi Jawa Barat

Jumat, 15 November 2024 - 06:06 WIB

Prakiraan Cuaca Bandung, Jumat 15 November 2024

Jumat, 15 November 2024 - 05:57 WIB

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Jumat 15 November 2024

Berita Terbaru